AWAS KETAGIHAN! Rahasia Kue Pukis Mulus, Lembut dan Gurih, Pakai Bahan Ini Agar Tetap Empuk Sampai Besok

1 September 2023, 17:43 WIB
Rahasia kue pukis bisa mulus, lembut dan gurih, pakai bahan ini agar tetap empuk sampai besok. /Tangkapan layar Youtube Dapur Umi Zia



BERITASUKOHARJO.com - Awas ketagihan! Inilah rahasia kue pukis bisa mulus, lembut dan gurih, pakai bahan ini agar tetap empuk sampai besok.

Kue pukis merupakan camilan favorit mulai dari anak-anak sampai orang tua. Rasanya manis dan gurih membuat semua suka. Ketahui cara membuat kue sepanjang masa ini agar hasilnya bisa mulus, lembut dan tetap empuk sampai beberapa hari.

Anak-anak pasti suka dibuatkan kue pukis yang lembut dan gurih. Sayangnya tidak semua orang bisa membuat kue pukis yang sesuai harapan, yaitu lembut, mulus dan tetap empuk walaupun hari sudah berganti.

Baca Juga: TERBARU! Berapa Harga AQUA Galon, Botol Besar, Kecil dan Cup Gelas? Lihat Perbandingannya dengan Le Minerale

Dilansir BeritaSukoharjo.com, Jumat, 1 September 2023, dari chanel YouTube Dapur Umi Zia, berikut ini resep rahasia kue pukis bisa mulus, lembut dan gurih, pakai bahan ini agar tetap empuk sampai besok dan dibagikan ulang untuk Anda.


Bahan Biang:
- 1 sdt ragi instan
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdm tepung terigu
- 6 sdm air hangat aduk rata lalu diamkan 10 menit

 Bahan Kue Pukis:
- 3 butir telur ayam
- 150 gr gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 1 sdm vanili bisa cair atau bubuk
- 200 ml santan kental
- 250 gr terigu
- 100 gram mentega yang sudah dicairkan, dinginkan
- 1 sachet atau 3 sdm kental manis

Topping:
-Glaze coklat
- Sprinkle
- Keju
- Meses
- Oreo Crumb

Cara Membuat Biang:
1.Masukkan bahan kering dari biang, yaitu ragi instan, gula pasir dan tepung terigu.

2.Aduk-aduk hingga bahan kering tersebut tercampur rata, lalu masukkan air hangat sedikit demi sedikit. Sebagai catatab, airnya hangat saja, jangan terlalu panas karena kalau terlalu panas ragi bisa mati, dan hasilnya nanti tidak bisa mengembang.

3.Aduk-aduk terus bahan keirng dengan air hangat sampai tercampur rata lalu tutup dengan serbet sekitar 10-15 menit. Sisihkan.


Cara Membuat Pukis:
1. Campur 3 butir telur,  150 gr gula pasir, 1/4 sdt garam, dan 1 sdm vanili ke dalam mangkuk besar. Mixer semua dengan speed tinggi kira-kira 10 menit sampai putih pucat.

2.Setelah kental pucat tambahkan 200 ml santan kental yang sudah dimasak dan dinginkan. Tuangkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan secara bertahap. Lakukan secara bergantian dengan tepung terigu lalu mixer dengan speed rendah sampai semua bahan tercampur rata.

3.Tahap selanjutnya adalah memasukkan biang. Cek jika ada gelembung maka biang tersebut siap dicampur, tapi jika tidak ada gelembung sebaiknya ganti yang baru. Lakukan lagi tahapan membuat biang dan ganti ragi instannya dengan yang baru.

4.Jika biang sudah siap, masukkan ke dalam adonan lalu mixer lagi dengan speed rendah sebentar saja.

Baca Juga: Mulai Sekarang Jangan Makan Nasi Goreng dengan Bakwan, Simak Akibatnya pada Tubuh Anda Menurut dr Zaidul Akbar

5.Setelah itu, masukkan 100 gram mentega yang sudah dicairkan dan sudah dingin masukkan sedikit demi sedikit.
6.Terakhir, masukkan 1 sachet atau 3 sdm susu kental manis lalu aduk rata, jika Anda tidak suka terlalu manis, takaran kental manisnya bisa dikurangi. Aduk rata selanjutnya istirahatkan adonan selama 1 jam.

7.Setelah 1 jam aduk-aduk supaya buihnya hilang.

8.Panaskan cetakan dan olesi dengan mentega. Setiap akan memasukkan adonan sebaiknya adonan diaduk-aduk agar buihnya hilang. Hasilnya nanti akan lebih bagus tidak bergelembung atau berongga.

9.Tuang adonan hingga 3/4 cetakan lalu tutup selama 5 menit nanti hasilnya akan mengembang.

Tanda pukis sudah matang yaitu kalau ditekan adonan tidak menempel. Angkat dan olesi dengan dengan mentega selagi masih panas agar nanti saat dingin kue pukis tidak keras.

10.Setelah kue pukis agak dingin, anda bisa mulai menghiasnya. Celupkan bagian atas kue pukis ke dalam glaze coklat. Angkat dan goyang-goyang agar lapisan glaze rata, kemudian celupkan ke dalam meses coklat.

Lakukan hal yang sama ke kue pukis lainnya, beri topping sesuai selera, bisa dengan tambahan kacang, sprinkle, oreo crumb, keju dan lain sebagainya. Anda juga bisa menyisihkan untuk kue pukis original tanpa topping.

Mudah bukan untuk membuatnya? Hasilnya kue pukis yang manis, lembut dan gurih dan bisa awet empuknya sampai besok.

 

Pastikan mengikuti cara-cara di atas dan gunakan bahan sesuai resep agar hasilnya memuaskan. Resep rahasia ini bisa Anda praktekkan di rumah. Semua pasti suka.***

Editor: Amrih Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler