BIKIN GAGAL DIET, 4 Rekomendasi Kuliner Malam yang Lezat di Bandung, Murah Meriah Mantap!

28 Agustus 2023, 13:39 WIB
4 Kuliner Malam Lezat di Kota Bandung /Instagram/berbagai

BERITASUKOHARJO.com - Selain terkenal akan berbagai objek wisatanya, Bandung juga dikenal lezat kulinernya. 

Beberapa kuliner malam berikut ini bisa dijumpa di pinggiran jalan kota Bandung, tentunya dengan harga yang murah meriah, namun dengan cita rasa mantap.

Wisata kuliner malam Bandung sendiri terdiri dari berbagai menu mulai dari gorengan, martabak, roti bakar hingga sate.

Baca Juga: KULINER MALAM ALA ANAK MUDA: Berikut 5 Rekomendasi Tempat Makan Sate Taichan di Jakarta yang Wajib Dicoba

Bahkan beberapa rekomendasi kuliner di Bandung ini tak pernah sepi pengunjung. 

Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip rekomendasi kuliner malam lezat di Bandung dari kanal YouTube MGDALENAF, dan membagikan ulang untuk Anda.

Simak dan ikuti ulasannya sebagai panduan Anda memilih kuliner malam yang sesuai saat sedang berada di kota Bandung. 

Baca Juga: TOP MARKOTOP! 5 Rekomendasi Kuliner Malam di Semarang yang Enak Pol, Dari Angkringan hingga Seafood, Ada!

 

1. Martabak Andir

4 Kuliner Malam Lezat di Kota Bandung berbagai sumber

Kuliner malam pertama yang wajib dicoba adalah martabak Andir yang super nikmat. 

Berlokasi di Jl. Jend Sudirman No. 413, martabak Andir menawarkan berbagai menu, namun spesial menunya adalah martabak pandan jagung keju. 

Tampil dengan tekstur yang tidak terlalu tebal, topping yang banyak namun tidak bikin enek. 

Jangan lupakan penggunaan daun suji asli sebagai pewarna nya yang membuat aroma martabak ini super harum menggoda. 

Martabak Andir dibandrol dengan harga yang relatif murah mulai dari Rp95.000

Martabak Andir paling enak disantap selagi hangat karena toppingnya yang super lumer di mulut, selain itu ada kesan crunchy dari jagungnya. 

 

2. Gorengan Suryani 

Gorengan Suryani

Jenis kuliner kedua yang perlu dicoba adalah gorengan Suryani yang terletak di Jl. Jend. Sudirman, depan apartemen Sudirman. 

Bukan sembarang gorengan, di sini tersedia gorengan tahu yang padat dan juga lembut. 

Bagian luar dan kulitnya garing namun bagian dalamnya sangat lembut dan lumer di mulut. 

Baca Juga: KULINER MALAM! 3 Rekomendasi Nasi Ayam di Semarang yang Rasanya Enak, Bikin Perut Kenyang, dan Murah

Selain goreng tahu andalannya, di sini juga menyajikan gorengan lainnya seperti cireng, goreng pisang, bal-balat dan lain-lain. 

Untuk harganya sendiri dibandrol mulai 4000an per pcs.

 

3. Roti Bakar 234 

Roti Bakar 234 @pinkvinna

Roti bakal 234 berlokasi di Jl. Jend. Sudirman (Gang Kote).

Keunikan dari roti bakar 234 ini adalah rotinya homemade, dibuat sendiri dengan tekstur super lembur dan juga halus. 

Sudah berdiri sejak tahun 1970, roti 234 sih mempertahankan masak tradisional menggunakan arang yang dikipas dengan kipas rotan. Teknik ini membuat roti jadi lebih wangi. 

Roti super lembut berpadu dengan isian lumer dan lembut membuat roti 234 sangat wajib dikunjungi saat berada di Kota Kembang ini.

 

4. Sate Mas Acong

Sate Mas Acong

Rekomendasi kuliner selanjutnya adalah Sate Mas Acong di Jl Semar, Cicendo.

Sate ini berbeda dengan sate pada umumnya karena tidak disajikan dengan saus kecap dan sambal. Melainkan sate langsung dibakar dengan bumbu dan juga sambal. 

Disantap dalam keadaan kering, bisa juga dicocol kembali dengan sambal untuk menambah kepedasan. 

Selain sate ayam di sini juga ada sate sapi yang semuanya dibandrol mulai dari 15.000.

***

 

 

 

Editor: Syahyurli Ainnur Bahri

Tags

Terkini

Terpopuler