IDE JUALAN LARIS MANIS, Coba Resep Bubur Cha Cha Lembut dan Segar Kuahnya, Baru Datang Langsung Antre Pembeli!

5 Juli 2023, 16:37 WIB
Resep bubur cha cha /YouTube atha naufal.

BERITASUKOHARJO.com - Cuaca panas gini enaknya bikin minuman atau makanan yang segar-segar nih.

Kira-kira minuman atau makanan segar apa ya yang cocok untuk dinikmati dan tidak ribet bikinnya? Yuk, cobain resep satu ini, agar kamu juga dapat penghasilan tambahan.

Artikel ini akan berbagi olahan cemilan yang lembut dan segar, dari resep ini kamu bisa jadikan ide jualan terbaru untuk tambahan penghasilan setiap hari.

Diolah dengan resep dan cara membuat yang sederhana, ide jualan ini akan selalu laris manis. Nama olahan ini adalah bubur cha cha dengan kuah segar dan tekstur yang lembut saat dikunyah.

Baca Juga: RENYAH dan GURIH, Resep Kue Leker Cukup dengan Takaran Sendok Aja, Ide Jualan yang Untungnya Ratusan Ribu!

Apalagi cuaca yang panas-panas seperti ini pasti ide jualan kamu bakalan laris manis dan selalu di serbu pembeli, baru buka langsung antre membeli bubur cha cha ini. Dijamin laris manis dan tersisa sedikit pun.

Penasaran kan, bagaimana resep membuat bubur cha cha yang lembut dan segar kuahnya untuk ide jualan ini? Berikut resep yang telah dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari channel YouTube atha naufal.

Bahan-Bahan:

300 gr ubi ungu

300 gr ubi oranye

150 gr sagu mutiara

250ml air

150gr gula pasir

800ml santan encer

1 lembar daun pandan

14 sdt garam

225 gr tepung tapioka

170 ml air panas

20gr tepung tapioka

Pewarna makanan hijau dan merah secukupnya

Baca Juga: BIKINNYA GAMPANG BANGET! Kue Ekonomis Mantap Jadi Cemilan Maupun Ide Jualan, Dijamin Untung Gede

Cara Membuat:

1. Kupas kulit ubi ungu dan ubi Orange, kemudian potong-potong kotak kecil. Selanjutnya, rebus air hingga mendidih, letakkan panci kukusan dan masukkan potongan ubi ungu dan orange tersebut.

2. Kukus ubi hingga matang dan lembut teksturnya. Kemudian angkat dari panci kukusan dan sisihkan. Sebelumnya, panaskan air di wadah lain hingga mendidih.

3. Masukkan sagu mutiara dan rebus selama 5 menit. Setelah itu, diamkan selama 30 menit hingga sagu mutiara mengembang.

Siapkan mangkuk besar, kemudian masukkan tepung tapioka dan tambahkan air panas sedikit demi sedikit sambil di aduk rata.

Baca Juga: Siap-Siap Jadi BOS! Ide Jualan Es Krim Cup Rumahan, Kegemaran Para Bocil

4. Setelah tercampur rata, kemudian uleni dengan tangan hingga adonan kalis dan lembut teksturnya.

Bagi adonan menjadi dua bagian, kemudian tambahkan pewarna makanan hijau dan merah muda pada kedua adonan masing-masing. Aduk hingga tercampur rata.

5. Bulat-bulat kan adonan hijau dan merah muda, dan letakkan di atas tepung agar tidak lengket satu salam lainnya. Lakukan hingga adonan habis.

6. Kemudian rebus air hingga mendidih lagi, masukkan adonan tepung tapioka dan rebus hingga bola-bola tepung matang. Angkat dan tiriskan.

7. Setelah sagu mutiara di diamkan selama 30 menit, kemudian rebus kembali hingga mendidih. Angkat dan tiriskan.

Siapkan panci, masukkan gula pasir, air secukupnya, garam halus dan daun pandan. Rebus hingga gula pasir larut.

Baca Juga: GAK NYANGKA! Modal 2 Bahan Bisa Jadi Keripik Kentang dengan Bentuk Unik, Rasanya Enak Gurih Bikin Nagih!

8. Tuangkan santan, dan rebus hingga mendidih sambil di aduk-aduk terus agar santan tidak pecah.

Masukkan sagu mutiara dan bola-bola tepung tapioka. Rebus kembali hingga mendidih.

9. Siapkan mangkuk besar, masukkan ubi ungu dan Orange yang telah di rebus, masukkan santan dengan isian sagu mutiara dan bola-bola tepung tapioka tadi. Tambahkan es batu agar lebih segar dan nikmat.

Saatnya bubur cha cha yang gurih dan segar ini siap untuk di sajikan, dan di kemas ke dalam wadah untuk ide jualan terbaru spesial di tahun ini. Selamat mencoba.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Tags

Terkini

Terpopuler