Wajib Coba! Resep Rendang Daging yang Lezat, Lembut dan Tahan Lama ala Rumahan tapi Rasa Gak Main-Main

3 Juni 2023, 16:28 WIB
Resep Rendang Daging yang Lezat /YouTube atha naufal

BERITASUKOHARJO.com – Simak di bawah ini resep rendang daging yang lezat, lembut dan tahan lama ala rumahan tapi soal rasa gak main main.

Buat yang mau coba masak rendang daging saat Idul Adha nanti, berikut ini akan kami sajikan resep rendang yang rasanya super lezat.

Seperti biasa, saat Idul Adha biasanya akan dijadikan momen untuk berkumpul bersama keluarga besar dan menikmati hidangan yang tersedia.

Nah, salah satu hidangan yang jadi khas Idul Adha adalah, rendang daging. Cara buat rendang daging memang tidak mudah. Tapi, kalau mencoba dan berhasil pasti akan sangat memuaskan.

Baca Juga: HIDANGAN KHAS IDUL ADHA! Resep Semur Daging Empuk, Gurih, dan Legit, Inspirasi Sajian di Hari Raya!

Maka dari itu, buat yang mau coba bikin rendang daging ala rumahan dengan rasa yang super lezat, berikut akan ada resepnya.

Ini dia resep rendang daging yang lezat, lembut dan tahan lama ala rumahan dikutip BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube atha naufal.

Bahan-Bahan:

· 1 kg daging

· 1500 ml santan kental

· 2 batang sereh (geprek)

· 3 lembar daun salam

· 2 lembar daun kunyit

· 5 lembar daun jeruk

Baca Juga: Resep Tongseng Sapi Spesial! Menu Idul Adha Super Lezat dan Gak Pakai Ribet, Rasa Dijamin Nendang!

· Bahan yang dihaluskan:

· 100 gram cabe merah

· 20 gram cabe rawit

· 20 siung bawang merah

· 10 siung bawang putih

· 4 cm lengkuas

· 2 cm jahe

· 1 sdm ketumbar bubuk

· Garam secukupnya

· Gula secukupnya

Baca Juga: Resep Ayam Kecap Bumbu Meresap dan Enak, Buatnya Mudah Dagingnya Empuk, Cocok Jadi Menu Harian

Cara Memasak:

1. Siapkan semua bumbu yang akan dihaluskan.

2. Didihkan santan, lalu masukkan daun-daunan dan bumbu yang sebelumnya sudah dihaluskan.

3. Aduk terus hingga merata.

4. Setelah santan mulai mengeluarkan minyak, masukkan daging yang sudah disiapkan.

5. Setelah cukup mendidih, kecilkan api kompor

6. Jangan lupa untuk diaduk sesekali agar bagian bawahnya tidak lengket pada wajan atau tidak gosong.

Baca Juga: SIMPLE DAN ANTI GAGAL! Modal Kulit Lumpia Jadi Risol Mayo Super Ekonomis dan Enak, Cek di Sini Resepnya…

7. Masak terus sampai daging rendang sudah terlihat lebih gelap, kurang lebih 5 hingga 6 jam.

8. Setelah mulai mengering, lalu masukkan garam dan gula pasir sesuai selera.

9. Jika sudah 5 jam, rendang sudah menggelap dan air menyusut.

10. Jika dirasa sudah matang dengan sempurna, matikan api kompor dan angkat, lalu sajikan.

Nah, itu dia resep rendang daging yang lezat, lembut dan tahan lama ala rumahan tapi soal rasa gak perlu diragukan. Selamat mencoba!***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler