Pencinta Makanan Pedas Wajib Merapat! Bikin Seblak Pasta Ceker Gurih Manis Satu Ini, Pasti Enak

21 Mei 2023, 15:17 WIB
Resep seblak pasta ceker gurih, manis, dan pedas /Instagram @mbokke_syazasyam

BERITASUKOHARJO.com – Ada banyak sekali referensi resep masakan di internet yang bisa kamu jadikan santapan di rumah, salah satunya seperti resep seblak pasta ceker di bawah ini.

Artikel kali ini akan membagikan resep seblak pasta ceker yang bisa kamu andalkan untuk hidangan santai di rumah.

Sajian seblak pasta ceker kali ini bakalan berbeda dari yang lainnya karena yang satu ini memiliki rasa yang enak dan gurih banget.

Baca Juga: ANTI ALOT! Simak Tips dan Resep Masak Daging Rendang Menu Spesial Idul Adha 2023, Cukup 35 Menit Aja

Selain itu, seblak pasta ceker ini juga dibuat dengan sangat simpel dan praktis, jadi cocok buat kamu yang nggak suka ribet.

Kamu harus banget cobain resep seblak pasta ceker ini di rumah dan langsung jadikan sebagai santapan santai di rumah.

Penasaran dengan resep hidangan gurih manis buat santapan santai ini? Yuk, simak dan ikuti cara pembuatan seblak pasta ceker di bawah ini.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari Instagram @mbokke_syazasyam, berikut resep seblak pasta ceker buat santapan santai di rumah.

Bahan-Bahan:

- 50 gr pasta spiral

- Ceker ayam (bisa diganti dengan daging, sosis,atau lauk kegemaran) secukupnya. Direbus dahulu

- Sawi secukupnya

Bumbu Ulek

- 4 siung bawang merah

- 2 siung bawang putih

- 6 cabai rawit hijau

- 3 cabai rawit orange

- Setengah ibu jari kencur

- 1 sdm saus sambal

- 1 sdm saus tomat

- Gula, garam, bumbu penyedap

Pelengkap:

Keju mozarella

Baca Juga: Murah Cuma 1000an Bisa Untung Banyak Tanpa Ribet, Bikin Chicken Nugget Renyah Ini, Pasti Laris

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, tumis bumbu halus yang sudah disediakan kecuali gula, garam, dan penyedap rasa. Tumus hingga tanak dan harum.

2. Selanjutnya, masukkan pasta dan ceker yang sudah direbus sebelumnya. Masak hingga mendidih.

2. Beri bumbu perasa lalu masukkan sawi dan tunggu hingga matang.

3. Angkat dan beri mozzarela sebagai topping.

4. Sajikan dalam keadaan panas agar lebih nikmat.

Kini seblak pasta ceker siap untuk disantap bareng keluarga di rumah. Hidangan berkuah gurih satu ini bakalan enak banget jika dimakan dalam keadaan hangat.

Selain bisa dijadikan sebagai santapan santai di rumah, seblak pasta ceker ini juga bisa kamu jadikan ide jualan di depan rumah, lho.

Baca Juga: SEGAR POLL! Es Kekinian Ala Café Dengan 6 Bahan, Cocok Untuk Ide Jualan 2023, Simak Resep Lengkapnya

Inilah resep seblak pasta ceker buat santapan santai di rumah, bagaimana? Mudah, bukan? Yuk, langsung praktekkan di rumah dan jadikan seblak pasta ceker sebagai sajian favorit.

Selamat mencoba!***

Editor: Francisca Adita Maya

Tags

Terkini

Terpopuler