500 Gr Tepung Jadi 7 Toples! Resep Telur Gabus Keju, Cemilan yang Wajib Ada Saat Lebaran, Renyah Tahan Lama

6 April 2023, 11:38 WIB
Resep telur gabus keju cemilan yang renyah dan tahan lama. /YouTube atha naufal

BERITASUKOHARJO.com – Jangan ketinggalan untuk membuat telur gabus keju menjadi cemilan yang wajib ada di atas meja kamu saat Lebaran nanti.

Sebagai cemilan saat Lebaran, telur gabus keju ini menjadi salah satu cemilan yang pasti paling laku dan cepat habis. Bagaimana tidak, camilan telur gabus keju ini rasanya sangat renyah dan gurih.

Selain itu, dalam 1 resep telur gabus keju ini dibuat hanya menggunakan 500 gr tepung saja tapi hasilnya sangat banyak, sehingga bisa memenuhi 7 toples sekaligus.

Cara membuat cemilan telur gabus keju ini juga sangat mudah dan praktis. Hasil dari cemilan telur gabus ini selain renyah dan gurih juga tahan lama jadi sangat cocok untuk dijadikan cemilan untuk isian toples Lebaran di rumah.

Baca Juga: Resep Gulai Iga Sapi Lezat dan Empuk, Ide Hidangan di Hari Raya Dijamin Bakal Jadi Rebutan Keluarga

Yuk, langsung ikuti setiap langkah dan resep telur gabus keju berikut ini yang telah dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube atha naufal.

Bahan-Bahan:

- 250 gr keju parut (suhu ruang)

- 5 butir telur

- ½ sdt garam

- 115 gr margarin

- 110 ml santan instan

- 500 gr tepung tapioka

Baca Juga: Cara Membuat Variasi Kue Sagu Keju Pandan, Cantik Renyah Lumer Pas untuk Isian Toples Lebaran

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, siapkan blender lalu masukkan 250 gr keju parut, 115 margarin, 5 butir telur, ½ sdt garam, dan 110 ml santan instan.

2. Setelah itu, blender semua bahan campuran keju hingga halus dan tercampur rata.

3. Setelah diblender sisihkan sebentar. Kemudian siapkan wadah lalu masukkan 500 gr tepung tapioka, lalu masukkan adonan keju yang sudah dihaluskan.

4. Selanjutnya, aduk adonan sampai tercampur rata dengan tepung tapioka menggunakan spatula.

5. Setelah semua adonan sudah tercampur rata, masukkan ke dalam plastik segitiga.

6. Langkah selanjutnya, siapkan wajan kemudian masukkan minyak goreng suhu ruang.

Baca Juga: Yuk, Simak Resep dan Cara Membuat Soto Banjar, Cocok Untuk Menu Di Hari Raya Idulfitri 2023

7. Potong kecil bagian ujung plastik segitiga lalu semprotkan adonan ke dalam wajan yang sudah berisi minyak goreng.

8. Gunakan tangan tangan untuk menekan adonan agar keluar dari plastik segitiga, lalu tangan kiri memegang sendok.

9. Celupkan sendok ke dalam minyak lalu saat adonan disemprotkan potong menggunakan sendok. Untuk anjang adonan, sesuaikan dengan selera masing-masing.

10. Ulangi hal yang sama semua adonan habis dan selesai disemprotkan. Untuk sekali penggorengan, jangan semprotkan adonan terlalu penuh di wajan.

11. Setelah itu, nyalakan api paling kecil lalu goreng adonan telur gabus keju sampai matang. Jangan diaduk dulu agar tidak hancur.

12. Jika telur gabus mulai mengapung, aduk perlah untuk memisahkan telur gabus yang saling menempel. Setelah telur gabus kokoh dan kecoklatan, angkat dan tiriskan.

Baca Juga: WOW! Kue Kering 1 Resep 3 Rasa Paling Menggoda, Ada Original Sampai Taro, Begini Cara Buat Manchis Cookie

13. Untuk penggorengan selanjutnya, matikan api kompor dan diamkan sampai minyaknya dingin lalu semprotkan kembali adonannya.

14. Setelah semua adonan telur gabus sudah matang dan dingin, masukkan ke dalam toples atau wadah yang tertutup rapat agar tetap renyah dan tahan lama.

14. Telur gabus keju siap untuk disajikan.

Selamat mencoba.***

 

Editor: Dhea Claudia Buhang

Tags

Terkini

Terpopuler