LAGI VIRAL! Resep Cookies Keju Coklat Kue Kering Paling Dicari, Inspirasi Ide Bisnis Isian Toples Lebaran 2023

5 April 2023, 15:59 WIB
Resep cookies keju coklat, kue kering viral yang enak banget, cocok untuk ide bisnis Lebaran 2023 /YouTube Eliza Perkasa,/

BERITASUKOHARJO.com - Siapa yang sangka resep cookies keju coklat ini lagi viral banget! Cocok dijadikan ide bisnis isian toples Lebaran 2023, dijamin banjir orderan. Jual secara online saja pasti ramai yang order!

Dengan ikuti resep ini, kamu hasilkan kue kering yang gurih, ngeprul di mulut dan nyoklat banget! Auto jadi kue kering paling banyak diburu pembeli. 

Penasaran dengan resep cookies keju coklat ini? Langsung saja yuk simak cara membuatnya hingga selesai dan praktikkan, kemudian jadikan ide bisnis isian toples Lebaran 2023.

Baca Juga: SUPER SIMPEL! Resep Nasi Uduk Sederhana, Hanya Pakai Rice Cooker Aja. Rekomendasi Sajian Lezat Buka Puasa 2023

Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Eliza Perkasa, berikut resep cookies keju coklat, kue kering viral yang enak banget sampai ke Malaysia. Wajib cobain resep ini!

Bahan-Bahan:

✓ margarin 200 gr ( royal palmia )

✓ tepung terigu pro rendah 300 gr/30 sdm (kunci)

✓ tepung maizena 50 gr/5 sdm

✓ gula halus 90 gr

✓ susu bubuk 27 gr/1 bungkus

✓ kuning telur 1 butir

✓ keju parut 60 gr (opsional)

✓ coklat batang 200 gr (secukupnya)

Baca Juga: LAUK BUKA PUASA TERFAVORIT! Resep Bakwan Jagung Enak, Garing, dan Simpel Banget, Pakai Bumbu Iris Aja!

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah, masukkan margarin 200 gr dan  gula halus 90 gr, kemudian aduk hingga tercampur rata dengan whisk.

2. Lalu, tambahkan kuning telur 1 butir, lanjut aduk kembali hingga tercampur rata. *Aduk sebentar saja agar kue tidak meleber ketika dioven.

3. Kemudian, masukkan  susu bubuk 27 gr dan tepung maizena 50 gr sambil diayak, kemudian aduk kembali hingga tercampur rata.

4. Selanjutnya, tambahkan tepung terigu pro rendah 300 gr secara bertahap, lanjut aduk kembali hingga tercampur rata.

Baca Juga: Cara Membuat Ide Usaha 2023 Modal Takaran Sendok, Jadi 32 Buah Putu Ayu Ketan Hitam Lembut Kualitas Juara

5. Setelah itu, masukkan keju parut 60 gr, lalu uleni adonan hingga tercampur rata dan kalis. *Adonan tidak terlalu keras dan tidak terlalu lembek.

6. Kemudian, siapkan sendok takar ukuran 1/2 sdm. Lalu ambil sebagian adonan dengan sendok takar dan bulat-bulatkan. Tata di atas loyang hingga selesai.

7. Selanjutnya, masukkan loyang ke dalam oven yang sudah dipanaskan, panggang dengan api sedang cenderung kecil selama 40-45 menit.

*Untuk oven listrik, panggang dengan suhu 150 derajat celcius selama 30-35 menit atau hingga matang.

Baca Juga: UNIK! Schotel Tape Singkong, Lembut Legit Enak Luar Biasa! Cocok Jadi Ide Jualan Takjil 2023, Semua Ketagihan

8. Setelah matang, keluarkan loyang dari oven dan biarkan kue kering dingin,

9. Selagi menunggu, siapkan coklat batang 200 gr yang sudah dipotong-potong, kemudian masukkan ke dalam mangkuk.

10. Selanjutnya, lelehkan coklat batang dengan cara ditim.

11. Setelah kue kering dingin, celupkan ke dalam coklat batang, kemas dengan paper cup dan beri topping sprinkle.

*Bisa juga masukkan cokat leleh ke dalam piping bag lalu semprotkan ke atas kue kering dan beri topping sprinkle. Lakukan hingga selesai.

12. Selanjutnya, tata cookies keju coklat ke dalam toples dan siap untuk dihidangkan. Selamat mencoba! ***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler