Puding Modal 2 Bahan: Roti Tawar dan Coklat Bisa Disulap Jadi Ide Jualan Takjil 1000an, Laris Saat Ramadhan

2 April 2023, 16:00 WIB
Resep puding dari olahan roti tawar dan coklat untuk ide jualan takjil Ramadhan /YouTube atha naufal

BERITASUKOHARJO.com – Hanya dengan modal 2 bahan saja dari roti tawar dan coklat, kamu sudah bisa membuat ide jualan takjil.

Adapun ide jualan takjil yang bisa kamu buat adalah puding, takjil puding ini sangat mudah membuatnya, bahan-bahannya pun sederhana.

Kamu bisa menjual takjil puding roti tawar coklat ini 1000an saja per potongnya, kamu bisa kemas dengan menarik.

Dijamin ide jualan takjil puding ini selalu laris manis saat dijual di bulan Ramadhan, lumayan keuntungannya bisa menambah untuk bekal Lebaran.

Langsung saja, simak dan ikuti cara membuat puding dari olahan roti tawar dan coklat berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube atha naufal.

Baca Juga: Modal Dikit Hasil Elit! Ide Jualan Isian Toples Cantik dengan Nastar Lembut, Pasti Dijamin Untung Banget

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

3 lembar roti tawar
150 gram gula pasir
150 gram dark cooking chocolate (DCC)
1 bungkus bubuk agar-agar putih
1 sdm coklat bubuk
750 ml susu cair full cream
1 butir kuning telur
Bahan untuk vla:
2 sdm tepung maizena
500 ml susu cair
3 bungkus susu kental manis
½ sdt vanila

Baca Juga: Jajanan Lebaran 2023 Paling Diburu Bocil nih, Cobain Resep Choco Ball Cookies, Dijamin Sehari Ludes

Inilah cara membuat puding roti tawar coklat:

1. Langkah pertama siapkan roti tawar sebanyak 3 lembar saja, lalu potong-potong dadu kecil sampai habis, sisihkan sementara.

2. Setelah itu, masukkan ke dalam blender, lalu masukkan juga 150 gram gula pasir, 150 gram DCC, 1 sdm coklat bubuk.

3. Tambahkan 1 bungkus agar-agar plain dan 750 ml susu cair coklat, lalu blender sampai halus dan tercampur rata.

4. Setelah selesai diblender, lalu angkat dan tuangkan adonan roti tawar dan coklat ke dalam sebuah panci.

5. Siapkan wadah, masukkan kuning telur dan sedikit adonan puding tadi, lalu aduk-aduk sampai tercampur rata.

6. Masak adonan puding roti tawar coklat, aduk-aduk sampai mendidih dan teksturnya mengental, lalu matikan kompornya.

7. Setelah itu, masukkan adonan kuning telur tadi ke dalam puding di panci tersebut, kemudian aduk-aduk sampai tercampur rata.

Baca Juga: Bosan Nastar Rasa Itu Aja? Cobain Nih, Nastar Pandan Keju, Dijamin Lebaran 2023 Anda Banyak Tamu

8. Masak kembali adonan puding tersebut sambil terus diaduk-aduk sampai mendidih lagi, kemudian angkat dan tuang puding ke cetakan.

9. Setelah dituangkan ke cetakan, diamkan puding selama dua jam hingga padat dan set.

10. Sembari menunggu puding set, lalu siapkan panci, masukkan 500 ml susu cair dan 2 sdm tepung maizena.

11. Masukkan juga ½ sdt vanili dan 3 bungkus susu kental manis, lalu aduk-aduk sambil dimasak sampai mengental.

12. Setelah matang, lalu angkat dan tuangkan vla ke dalam wadah, diamkan sampai dingin, bisa disimpan di dalam kulkas.

13. Setelah dingin, keluarkan dan potong-potong puding, lalu masukkan ke dalam mika plastik dan beri vla vanila secukupnya.

Itulah resep puding olahan roti tawar dan coklat jadi ide jualan takjil Ramadhan.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Tags

Terkini

Terpopuler