4 Fakta Menarik Fast Food yang Perlu Kamu Tahu di Tahun 2023, Mulai dari Burger hingga Salad

27 Maret 2023, 11:09 WIB
Ilustrasi - fakta menarik fast food tahun 2023 /Unsplash/Ilya Mashkov

BERITASUKOHARJO.com – Ada empat fakta menarik mengenai fast food diungkap oleh beberapa staf yang bekerja di rumah makan cepat saji, mulai dari pembuatan burger, salad tuna, dan beberapa hidangan lainnya.

Sejumlah empat fakta menarik fast food di tahun 2023 merupakan sebuah fakta yang perlu kamu tahu agar lebih berhati-hati dalam mengonsumsi makanan untuk tubuh kita.

BeritaSukoharjo.com merangkum empat fakta menarik mengenai fast food dari sebuah laman yang berbasis di Amerika, Reader’s Digest.

Beberapa makanan ini adalah empat fakta menarik fast food yang perlu kamu tahu di tahun 2023 mulai dari burger hingga salad tuna dideskripsikan sebagai berikut:

Baca Juga: 5 Resep Es Blewah, Ide Takjil Ramadhan 2023 yang Simple dan Disukai Setiap Orang

1. Burger

Burger, fakta menarik fast food tahun 2023 Unsplash/Ilya Mashkov

Burger merupakan salah satu makanan fast food yang menggugah selera. Selain tampilannya yang menarik porsi yang cukup besar, tapi burger juga merupakan hidangan dengan sajian lengkap.

Hal tersebut disebabkan dalam sebuah burger terdapat beberapa lapisan mulai dari roti, salad, saus, timun, daging, keju, dan beberapa lapisannya di burger.

Namun, terdapat fakta menarik yang perlu kamu tahu dalam sebuah burger. Fakta tersebut disampaikan oleh seorang pekerja di restoran cepat saji.

Baca Juga: Terlengkap! Daftar 154 Bank di Surakarta Tempat Penukaran Uang Gratis Ramadhan 2023 dari Bank Indonesia Solo

Salah satu dari mereka mengungkapkan bahwa staf restoran cepat saji akan membersihkan semua peralatan masak di hari libur termasuk panggangan yang digunakan untuk memanggang daging yang digunakan untuk burger.

Pembersihan alat-alat masak di restoran cepat saji menggunakan kandungan kimia yang kuat sehingga jika kamu datang di hari pertama setelah weekend, hal tersebut tidak direkomendasikan.

Hal tersebut karena ada kemungkinan sisa kandungan kimia yang digunakan untuk membersihkan panggangan di restoran tersebut masih ada dan akan menempel di daging pada burger.

Baca Juga: WOW! Suku Bunga KUR BRI Hanya 3 Persen Khusus Bagi Debitur Ini, Cek Syarat dan Cara Pengajuan

2. Makaroni dan Keju

Makaroni dan keju, fakta menarik fast food tahun 2023 Unsplash/Tina Witherspoon

Hidangan yang tak kalah memikat dari burger adalah makaroni yang dibalut dengan keju (mac and cheese).

Tapi, salah satu karyawan di restoran cepat saji menyarankan untuk melewatkan hidangan makaroni dan keju.

Alasan dari pernyataannya karena pasta yang disajikan di rumah makan cepat saji merupakan menu yang dihangatkan kembali dengan microwave termasuk makaroni dan keju.

Baca Juga: Simak! Panduan Cara Daftar Online Program Mudik Gratis Bantuan Gubernur Jateng Moda Kereta Api di PEDA MATENG

3. Sandwich Ikan

Sandwich ikan, fakta menarik fast food tahun 2023 Unsplash/Yana Gorbunova

Menu selanjutnya yang tidak direkomendasikan untuk dikonsumsi secara berlebihan adalah sandwich ikan.

Charity yang merupakan seorang yang pernah bekerja di restoran cepat saji di Carolina Utara mengungkapkan bahwa sandwich ikan adalah menu dengan ikan fillet yang tidak sehat di restoran cepat saji.

Pasalnya, ikan yang digunakan untuk sandwich tersebut merupakan ikan yang sudah lama dan tidak segar lagi.

Baca Juga: Seger Banget! Begini Cara Membuat Es Semangka Untuk Ide Jualan Takjil Buka Puasa

4. Salad Tuna

Salad tuna, fakta menarik fast food tahun 2023 Unsplash/Farhad Ibrahimzade

Salad tuna nampaknya merupakan makanan yang sehat di beberapa restoran. Akan tetapi, tidak di restoran cepat saji.

Salad dengan tuna sama halnya dengan sandwich yang menggunakan ikan karena tuna yang digunakan dalam salad juga bukanlah merupakan ikan tuna baru.

Baca Juga: Es Teler Pelepas Dahaga, Cocok Jadi Menu Takjil Buka Puasa Ramadhan, Dijamin Paling Mudah dan Praktis

Salah satu pekerja restoran cepat saji mengungkapkan bahwa tuna yang digunakan pada salad dimasak seminggu sekali.

Informasi-informasi terkait fakta menarik di restoran cepat saji tersebut diungkap oleh karyawan restoran di negara lain selain Indonesia.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Tags

Terkini

Terpopuler