Inspirasi Takjil Segar Menggoda, Puding Kelapa Muda, Bikin Puasa Ramadhan Menggoda Iman! Cocok Jadi Ide Jualan

26 Maret 2023, 21:18 WIB
Resep dan cara membuat puding kelapa muda yang bisa Anda jadikan sebagai ide takjil buka puasa Ramadhan /Instagram @sarongsarie

BERITASUKOHARJO.com - Ide dessert yang cocok untuk dijadikan takjil buka puasa adalah puding kelapa muda, dijamin segar menggoda dan auto bikin puasa Ramadhan Anda menggoda iman.

Tentunya puding kelapa muda ini sangat lezat jika disajikan untuk sebagai ide takjil buka puasa di Ramadhan tahun ini, bahkan Anda bisa menjadikannya sebagai ide jualan sehari-hari.

Tekstur kenyal dari puding kelapa muda dan rasa yang segar membuat siapapun yang melihatnya tidak sabar ingin menikmati, auto bikin puasa Ramadhan semakin menggoda iman.

Baca Juga: Ide Isian Toples Lebaran 2023, Wajib Anda Cobain Resep Nastar Berikut

Hanya memerlukan bahan simpel untuk membuat puding kelapa muda berikut, yaitu agar-agar dipadu dengan air kelapa, kemudian dihias dengan lapisan puding varian lainnya.

Dirangkum oleh Beritasukoharjo.com dari akun Instagram @sarongsarie, berikut resep dan cara membuat puding kelapa muda yang bisa Anda jadikan sebagai ide takjil buka puasa Ramadhan.

Bahan-Bahan:

Bahan Lapis 1:

- 950 ml air kelapa
- 1 bungkus bubuk agar-agar
- daging kelapa muda
- 60ml sirup cocopandan

Bahan Lapis 2:

- 950 ml susu cair rasa kelapa
- 1 bungkus agar-agar
- 50 gr gula pasir

Baca Juga: Resep Kolak Paling Gampang, Cocok untuk Takjil Buka Puasa, Bisa Jadi Ide Jualan Ramadhan

Vla:

- 300 ml susu cair full cream
- 7 gr maizena ( bisa ditambah kalau ingin kental)
- Sirup cocopandan sesuai selera

Cara Membuat:

Lapisan 1:

1. Langkah membuat puding kelapa muda pada lapisan pertama yaitu tuangkan 950 ml air kelapa bersamaan dengan bubuk agar-agar, aduk rata.

2. Kemudian panaskan di atas kompor sampai mendidih masukkan sirup, aduk kembali sampai rata Anda bisa cek rasa terlebih dahulu.

3. Siapkan loyang cetakan, susun daging kelapa terlebih dahulu di dalam loyang bagian dasar, kemudian tuang adonan puding air kelapa, tunggu hingga set.

Baca Juga: Takjil Buka Puasa Paling Laris saat Ramadhan, Jenang Grendul Ubi Rambat, Ternyata Begini Resepnya

Lapisan 2:

1. Langkah pertama untuk membuat lapisan kedua siapkan semua bahan dan campurkan jadi satu mulai dari susu cair rasa kelapa, agar-agar, dan gula pasir, aduk rata.

2. Kemudian masak lapisan kedua dari puding kelapa muda sampai matang, tuang pelan-pelan di atas lapisan yang pertama yang sudah setengah set.

3. Kemudian dinginkan hingga puding kelapa muda set keseluruhannya, lalu masukkan ke dalam kulkas.

Baca Juga: Ide Kue Kering Isian Toples Lebaran, Resep Cemilan Coklat Simpel, Tanpa Tepung Terigu, Tanpa Coklat Batangan

Vla:

1. Untuk membuat vlanya, campurkan semua bahan vla mulai dari susu cair full cream tepung maizena, sirup cocopandan sesuai selera aduk rata.

2. Masak sampai matang dan mengental sambil diaduk dan meletup-letup. Kemudian angkat dan sisihkan.

3. Langkah terakhir untuk membuat puding kelapa muda keluarkan puding dari cetakan, potong-potong puding sesuai selera siram dengan vla lalu siap dihidangkan untuk takjil buka puasa Ramadhan.

Selamat mencoba.***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler