Ide Jualan Takjil Ramadhan 2023, Matcha Dessert Cup, 1 Resep Bisa Jadi 8 pcs, Enak Disantap Saat Dingin

25 Maret 2023, 14:47 WIB
Ide jualan takjil Ramadhan 2023, matcha dessert cup /Instagram.com/@iren_natty/

BERITASUKOHARJO.com – Artikel kali ini akan membagikan resep ide jualan takjil Ramadhan 2023 matcha dessert cup. 1 resep bisa jadi 8 pcs, rasa matchanya lumer banget di mulut makin enak disantap saat dingin.

Olahan matcha memang selalu sukses membuat ketagihan, bukan cuma kue kering atau cake matcha saja yang bikin nagih, mmatcha dessert cup juga nggak kalah bikin susah move on saking enaknya.

Selain enak, matcha dessert cup ini juga bisa jadi ide jualan takjil Ramadhan 2023 paling laris dan dicari pembeli.

Baca Juga: Ide Jualan Takjil Ramadhan 2023, Resep Kolak Candil Matcha, Gurih dan Segar, Laris Manis dan Untung Banyak

Tekstur cake yang lembut dipadu dengan aroma matcha yang khas dan wangi jadi mau ngemil dan ngemil terus dessert cup ini.

Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat matcha dessert cup tidak banyak dan mudah ditemui di toko bahan kue atau swalayan terdekat.

Proses membuat matcha dessert cup juga simple, tidak membutuhkan banyak waktu. Pas banget untuk pemula yang baru mau belajar membuat dessert cup berbahan dasar matcha.

Penasaran bagaimana resep matcha dessert cup? Dirangkum BeritaSukoharjo.com dari Instagram @iren_natty, berikut bahan dan cara membuat matcha dessert cup yang bisa kamu ikuti di rumah.

Baca Juga: Minuman Es Matcha, Cocok untuk Mahasiswa Mau Jualan di Bulan Puasa, Auto Uang Kuliah Lunas

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan:

Bahan Pertama
4 buah kuning telur
10 gram gula halus
50 ml susu cair
50 ml minyak goreng
60 gram tepung terigu protein rendah

Bahan Kedua
10 gram matcha powder
2 sendok makan air panas

Bahan Ketiga
4 buah putih telur
70 gram gula halus
½ sendok teh air perasan lemon
100 gram whipping cream bubuk
200 ml air es

Cara Membuat Matcha Dessert Cup:

1. Langkah pertama yang harus dilakukan sebelum membuat matcha dessert cup adalah buat bahan pertama terlebih dahulu caranya, siapkan wadah tuang kuning telur dan gula halus lalu aduk sampai rata.

2. Tambahkan susu cair aduk kembali sampai rata, tambahkan minyak aduk rata, tambahkan tepung terigu aduk sampai rata dan sisihkan.

3. Lanjut buat bahan kedua caranya larutkan matcha powder dengan air panas sedikit demi sedikit sampai menjadi pasta.

Baca Juga: Modal 1 Bungkus Chocolatos Matcha Jadi Ide Usaha Semewah Ini, Cocok untuk Takjil saat Buka Puasa Juga

4. Masukkan ke dalam adonan bahan pertama lalu aduk rata, lanjut membuat bahan ketiga. Kocok putih telur dan air lemon sampai berbusa.

5. Tambahkan gula halus secara bertahap sebanyak 3 kali, kocok sampai soft peak. Tuang sedikit adonan ketiga ke dalam adonan pertama aduk balik sampai rata.

6. Tuang ke dalam adonan ketiga aduk balik sampai rata lalu tuang ke dalam loyang ukuran 22x22x4 cm.

Baca Juga: Modal Roti Tawar Bisa Bikin Ide Jualan Puding Rasa Matcha, Enak dan Segar

7. Panggang pada suhu 150 derajat celcius api atas bawah selama 25 menit. Angkat lalu keluarkan dari loyang dinginkan.

8. Kocok whipping cream bubuk dengan air es sampai kaku. Masukkan ke dalam piping bag. Potong cake sesuai bentuk cup masing-masing cake belah menjadi dua bagian.

9. Susun ke dalam cup tambahkan whipped cream sampai 3 lapisan jangan lupa taburi permukaan cake dengan matcha powder.

10. Matcha dessert cup siap dikemas dan dijual untuk takjil Ramdhan 2023.

Baca Juga: Ide Bekal Sarapan dari Roti Tawar dengan Perpaduan Chocolatos Matcha, Bikin Anak-Anak Suka dan Gak Jajan Lagi

Bagaimana, mudah bukan membuat matcha dessert cup untuk ide jualan takjil Ramadhan 2023? Bahan-bahan yang digunakan tidak banyak, cara membuatnya juga super simple dan mudah.

Selamat mencoba.***

 

Editor: Windy Anggraina

Tags

Terkini

Terpopuler