Kreasikan Agar-agar Jadi Puding Indomie Telur Ceplok yang Super Mewah Ini, Ide Jualan Kekinian di Bulan Puasa

9 Maret 2023, 15:49 WIB
Resep puding Indomie yang super cantik dan mewah /YouTube Dapur Lielis

BERITASUKOHARJO.com - Bagi kamu yang sedang mencari ide jualan kekinian di bulan puasa nanti, coba intip artikel ini.

Di dalam artikel ini terdapat resep untuk kreasikan agar-agar jadi puding Indomie telur ceplok.

Agar-agar yang dikreasikan jadi puding Indomie telur ceplok seperti ini bakal laris manis jika kamu jual saat bulan puasa nanti.

Dengan tampilan yang super mewah, maka agar-agar yang dikreasikan jadi puding Indomie telur ceplok ini akan laris manis saking menariknya.

Baca Juga: Isiannya Lumer Banget, Pakai 2 Telur Bisa Jadi Kue Cantik dan Seenak Ini, Ide Takjil di Bulan Puasa

Bila kamu penasaran dengan resep dan cara bikin agar-agar yang bisa kamu kreasikan menjadi puding Indomie telur ceplok seperti ini, yuk simak artikel berikut hingga selesai!

Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep puding Indomie dari kanal YouTube Dapur Lielis.

Bahan A:

1.250 ml air
1/2 bungkus bubuk agar-agar bening
1 bungkus Nutrijel plain
75 gr gula pasir
3 bungkus pop ice rasa durian
100 ml SKM putih
1 sdm tepung maizena
Pewarna makanan orange

Bahan B:

2 sdm gula pasir
150 ml air
1 sdt bubuk agar-agar bening
pewarna hijau
1 sdt SKM putih

Bahan C:

4 sdm gula pasir
4- 5 sdm tepung maizena
400 ml susu cair
1 sdm margarin
Pewarna kuning

Cara membuat:

 Baca Juga: Dengan Bahan Sederhana Bisa Jadi Cemilan Enak Seperti Ini, Cocok Jadi Snack Box atau Ide Jualan Laris

1. Siapkan bahan A terlebih dahulu. Siapkan panci dan masukkan 1/2 bungkus agar-agar bening, 1 bungkus nutrijell plain dan 75 gr gula pasir.

Aduk-aduk sampai agar-agar tercampur rata.

2. Setelah itu, masukkan 3 bungkus Pop Ice rasa durian, 100 ml susu kental manis, dan juga 1 sendok makan tepung maizena.

3. Lalu, masukkan air sebanyak 1250 ml dan pewarna makanan orange agar warnanya lebih cerah.

Aduk-aduk dan masak hingga puding orange ini tercampur rata dan mendidih, ya. Setelah mendidih, aduk-aduk terus hingga uap panasnya hilang.

Kemudian, tuangkan puding kuning orange ini ke dalam cup bentuk mangkuk. Dimasukkan jangan terlalu penuh, ya.

Baca Juga: Siang-Siang Mau Beli Mie Ayam Tapi Mager? Buat Sendiri Aja, Catat Resepnya, Simple, Enak, Bikin Nagih!

Untuk sisa pudingnya dimasukkan ke dalam cetakan setengah lingkaran untuk puding kuning telurnya nanti, ya. Biarkan puding tersebut hingga mengeras.

4. Selanjutnya, siapkan bahan B, yaitu 2 sendok makan gula pasir dimasukkan ke dalam panci. Tambahkan 1 sendok teh agar-agar bening dan 150 ml air.

Aduk dan masak puding bening sampai mendidih. Setelah mendidih, bagi puding bening menjadi dua bagian.

Satu bagiannya diberi pewarna hijau dan masukkan ke dalam cetakan datar. Sedangkan satu bagiannya itu diberi susu kental manis sebanyak 1 sendok teh.

5. Lalu, siapkan cetakan kue talam. Kemudian, masukkan puding kuning yang bentuk setengah lingkaran tadi ke dalam cetakan kue talam.

Baca Juga: Simak! 12 Tips Menjadi Reseller Dropship Tanpa Modal Dijamin Omzet Melimpah, Ide Bisnis Cocok untuk Pemula

Jadi, pastikan puding kuning itu sudah mengeras, ya. Lalu, tuangkan puding putih susu kental manis di dalam cetakan kue talam tersebut yang telah berisi puding kuning tadi dan biarkan hingga mengeras.

6. Selanjutnya, siapkan lagi bahan C, yaitu 4 sendok makan gula pasir, 5 sendok makan tepung maizena dan 400 ml susu cair dimasukkan ke dalam panci.

7. Tambahkan pewarna makanan kuning dan masak hingga mendidih dan mengental. Setelah mengental, masukkan margarin 1 sendok makan dan aduk-aduk kembali hingga tercampur dan meletup-letup.

Angkat dan biarkan vla benar-benar dingin. Setelah dingin dan kaku, masukkan ke dalam plastik segitiga dan beri lubang kecil di ujungnya.

8. Kemudian, untuk puding warna hijaunya tadi dipotong memanjang menyerupai sayuran hijau, ya.

Baca Juga: Olahan Tape Singkong Jadi Jajanan 1000an Untuk Ide Usaha Bulan Puasa, Dijamin Laris Manis dan Ludes Habis Seti

9. Selanjutnya, semprotkan vla di atas puding rasa durian yang telah mengeras tersebut. Disemprotkan seperti menyerupai mie instan, ya.

10. Setelah itu, keluarkan puding telur ceplok yang telah mengeras dan tata di atas puding Indomie.

11. Lalu, beri puding hijau sebagai sayurannya dan selai stroberi sebagai sambalnya. Kini, puding Indomie sudah jadi dan siap dinikmati. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Dapur Lielis

Tags

Terkini

Terpopuler