Bikin yang Segar-segar Untuk Buka Puasa Nanti, Puding Mangga yang Lembut dan Mudah Cara Buatnya

8 Maret 2023, 09:27 WIB
Resep puding mangga yang super segar /YouTube Dapur Vha

BERITASUKOHARJO.com - Puding mangga merupakan salah satu takjil yang cocok disediakan untuk buka puasa nanti.

Bikin yang segar-segar untuk buka puasa seperti ini memang wajib dicoba. Dijamin bikin kamu ketagihan dengan kesegarannya.

Resep puding mangga dalam artikel ini memiliki tekstur yang lembut. Cara buatnya pun sangat mudah.

Bila kamu menyajikan puding mangga yang lembut dengan segar-segar seperti ini untuk buka puasa nanti, keluarga pasti menyukainya.

Penasaran dengan resep dan cara bikin puding mangga yang lembut dan cocok jadi takjil untuk buka puasa nanti? Yuk, simak artikel berikut ini!

Baca Juga: Modal Tempe Bisa Jadi Rempeyek Super Renyah Tanpa Telur dan Santan, Pelengkap Menu Sahur yang Enak

Berikut BeritaSukoharjo.com akan membagikan resep lengkap puding mangga ini dari kanal YouTube Dapur Vha.

Puding mangga nutrijel:

- 1 bungkus puding nutrijel mangga
- 500 ml air

Puding mango sago:

- 50 gram sagu mutiara + 700 ml air
- 125 gram gula pasir
- 1 sdm nutrijel plain
- 1 bungkus agar-agar plain
- 2 bungkus susu bubuk
- sejumput garam
- 1/4 sdt pasta vanilla
- 1 sdm tepung maizena
- 300 ml air
- 700 ml susu full cream
- 1 buah mangga potong dadu

Cara membuat:

 Baca Juga: Gampang Banget Loh! Simak Resep dan Cara Membuat Pisang Epe Khas Makassar di Sini

1. Siapkan air 700 ml di dalam panci. Kemudian, panaskan 700 ml air tersebut hingga mendidih. Setelah mendidih, masukkan 50 gr sagu mutiara dan rebus selama 5 menit saja.

Setelah 5 menit, matikan api dan diamkan selama 30 menit untuk menghemat gas. Setelah 30 menit, rebus kembali sagu mutiaranya selama 7 menit.

Setelah 7 menit, sagu mutiara sudah matang, ya. Angkat dan cuci bersih dulu dan tiriskan.

2. Selanjutnya, siapkan 1 bungkus nutrijell mangga di dalam panci. Lalu, masukkan 500 ml air dan aduk-aduk hingga nutrijell mangga larut.

Kemudian, masak puding mangga tersebut hingga mendidih dan matang, ya. Setelah matang, angkat dan tuangkan ke dalam cup puding yang sebelumnya sudah disiapkan dan biarkan hingga mengeras.

Baca Juga: Takjil Terfavorit Cuma dari Alpukat, Paling Banyak Jadi Incaran, Cocok Untuk Bisnis Ramadhan 2023

3. Setelah itu, siapkan panci lain untuk merebus puding mango sago. Masukkan 125 gr gula pasir, 1 sendok makan nutrijell dan 1 bungkus agar-agar plain.

4. Kemudian, masukkan juga 2 bungkus susu bubuk, sejumput garam, dan 1/4 sendok teh vanila cair.

Aduk-aduk sebentar sampai tercampur rata.

5. Kemudian, masukkan 700 ml susu cair full cream dan 300 ml air. Aduk-aduk sebentar hingga tercampur dengan bahan puding lainnya.

6. Lalu, masukkan tepung maizena sebanyak 1 sendok makan yang telah dilarutkan dengan sedikit adonan puding.

Aduk-aduk kembali dan masak di atas kompor menggunakan api sedang.

7. Apabila puding sudah mulai hangat, masukkan sagu mutiara yang telah ditiriskan tadi, ya. Aduk-aduk lagi dan masak hingga puding sago mutiara ini mendidih dan meletup-letup.

Baca Juga: Ide Jualan Kue Kering Lebaran 2023 yang Unik Kekinian, Bikin Putri Salju Pandan Begini Jelas Laris Manis

Setelah puding mango sago sudah meletup-letup, angkat dan sisihkan sebentar.

8. Selanjutnya, masukkan potongan mangga di dalam cup puding berisi puding mangga yang telah mengeras.

9. Jika potongan mangga sudah masuk, masukkan juga puding mango sago dan biarkan hingga mengeras.

Jangan lupa beri topping dengan potongan mangga. Kini, puding mango sago sudah jadi dan siap untuk dihidangkan. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Dapur Vha

Tags

Terkini

Terpopuler