Puding Oreo Coklat, Ide Usaha Online Modal Kecil yang Naik Daun, Ini Resep Lengkapnya

2 Maret 2023, 17:26 WIB
Resep puding Oreo coklat untuk ide usaha online modal kecil /Instagram.com/@christinsetiorini

BERITASUKOHARJO.com – Setiap hari semakin banyak orang mencari ide usaha online modal kecil. Hal tersebut bukan terjadi tiba-tiba karena saat ini semakin pesatnya perkembangan teknologi yang ada di dunia.

 

Banyak sekali ide usaha online modal kecil yang beredar di luar sana tapi tentunya makanan akan selalu jadi pilihan utamanya. Nah berbicara soal makanan, ada satu resep menarik yang bisa Anda coba untuk ide usaha.

Resep itu adalah resep puding Oreo coklat. Beberapa dari Anda mungkin sudah sering mendengar ini tapi perlu diketahui bahwa makanan ini merupakan salah satu ide usaha online modal kecil yang naik daun.

Hal tersebut disebabkan karena sebentar lagi Ramadhan akan tiba dan semua orang suka makanan manis seperti puding Oreo coklat ini untuk takjil atau bahkan sebagai suguhan tamu.

Baca Juga: Cari Menu Makan Malam? Masak Ayam Rica-Rica Pakai Resep Ini Saja, Enak Pol Pedas Nampol

Oleh karena itu Anda harus mencoba resep puding Oreo coklat ini di rumah karena memang modalnya kecil dan buatnya juga mudah.

Jadi langsung saja, berikut resep puding Oreo coklat yang merupakan ide usaha online modal kecil dan sudah dilansir BeritaSukoharjo.com dari Instagram @christinsetiorini.

Bahan-Bahan:

 

Puding Vanila Oreo:

9 keping Oreo

7 gr agar-agar putih

100 gr gula

Pasta vanila secukupnya

700 ml susu UHT

Puding Coklat:

7 gr agar-agar putih

½ sdt bubuk coklat

50 gr milk compound

60 gr SKM

700 ml susu UHT coklat

Topping:

Oreo secukupnya

Baca Juga: Resep Ini Wajib Dimasak untuk Berbuka Puasa dan Sahur! Sup Ayam yang Gampang dan Menyehatkan

Cara Pembuatan:

 

1. Hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan memotong-motong 9 keping Oreo sesuai selera dan setelah itu susun di dalam cup (satu cup satu Oreo sehingga harus ada 9 cup).

2. Selanjutnya, siapkan panci dan masukkan 7 gr agar-agar putih, 100 gr gula, pasta vanilla secukupnya, dan 700 ml susu UHT, aduk merata.

3. Masaklah sampai meletup-letup dan tercampur rata semuanya lalu matikan api kompor dan angkat.

Baca Juga: 1 Bungkus Mie Instan Jadi Jajanan Frozen Food Unik, Bisa Buat Ide Jualan 2023 Terbaru

4. Tuangkan puding vanilla ke dalam masing-masing cup sampai ½ bagian saja lalu biarkan set.

5. Lanjutkan membuat puding coklat dengan memasukkan 7 gr agar-agar putih, ½ sdt bubuk coklat, 50 gr milk compound, 60 gr susu kental manis, dan 700 ml susu UHT coklat ke dalam panci, aduk merata.

6. Masak sampai bahan puding coklat meletup-letup dan masak lalu tuangkan di atas puding vanilla Oreo yang sudah set.

Baca Juga: Hasilkan Ratusan Ribu dengan Ide Jualan 1000an dari Kulit Pangsit Ini, Cemilan Unik Minim Saingan

Perlu diperhatikan bahwa puding vanilla yang merupakan lapisan pertama itu harus set terlebih dahulu supaya nanti ketika dimasukkan lapisan kedua tidak akan tercampur satu sama lain.

7. Setelah puding coklat set tinggal tambahkan 1 keping Oreo utuh sebagai topping di setiap cupnya. Sekarang sudah siap untuk dinikmati atau dijual.

Baca Juga: Raup Untung dengan Cemilan Kulit Pangsit dan 1 Bungkus Mie Instan, Unik untuk Ide Jualan Bulan Puasa

Demikian resep puding Oreo coklat yang merupakan salah satu ide usaha online modal kecil yang banyak diminati. Anda bisa mencoba resep ini di rumah sebagai percobaan dan jika Anda suka, tinggal sesuaikan saja dalam jumlah banyak.

Perkenalkanlah puding Oreo coklat ini kepada teman, keluarga, dan tetangga supaya ide usaha online modal kecil ini bisa berkembang. Yuk segera praktikkan resep puding Oreo ini di rumah. Semoga bermanfaat.***

Editor: Fauzia Assilmy

Tags

Terkini

Terpopuler