Ide Isian Toples Lebaran 2023, Kue Kering Red Velvet Unik Lengkap dengan Saus Coklat Putih Super Enak

2 Maret 2023, 06:19 WIB
Resep kue kering red velvet super enak /YouTube atha naufal

BERITASUKOHARJO.com - Kue kering red velvet merupakan salah satu kue yang cocok jadi ide isian toples Lebaran 2023.

Kue kering red velvet dalam artikel ini unik lengkap dengan saus coklat putih yang super enak.

Bila kamu mengikuti resep kue kering red velvet untuk menjadi isian toples Lebaran 2023, dijamin para tamu akan ketagihan dengan kue kering red velvet ini.

Maka dari itu, artikel resep kue kering red velvet yang bisa jadi isian toples Lebaran 2023 ini wajib kamu ikuti.

Bila penasaran dengan resep dan cara membuat kue kering red velvet yang bisa jadi isian toples Lebaran 2023 dengan saus coklat putih, yuk simak artikel ini hingga selesai!

Baca Juga: Cemilan Favorit Anak-Anak di Kantin Sekolah, Ide Usaha 1000an yang Selalu Laris, Modal Tipis Untung Banyak

Berikut BeritaSukoharjo.com akan membagikan resep kue kering red velvet ini yang dikutip dari kanal YouTube atha naufal.

Bahan:

- 200 gr margarin
- 100 gr butter
- 300 gr gula halus
- 2 butir telur
- 500 gr tepung terigu pro rendah
- 1 sdt baking powder
- 40 gr tepung maizena
- 5 gr coklat bubuk
- 3 sdt pasta red velvet
- 250 gr chocochips

Sauce coklat:

- 250 gr white coklat cooking
- 50 ml minyak goreng

Cara membuat:

 Baca Juga: Cemilan Enak dan Unik dari Olahan Ubi dan Tepung, Cocok Jadi Ide Jualan Bulan Puasa, Mudah Buatnya

1. Siapkan 200 gr margarin dan 100 gr butter atau bisa juga menggunakan margarin seluruhnya atau butter, ya.

2. Kemudian, masukkan 300 gr gula halus ke dalam campuran butter dan margarin tadi, ya.

Lalu, aduk menggunakan whisker hingga margarin, butter dan gula halus tercampur merata.

3. Setelah tercampur merata, masukkan 2 butie telur ke dalam adonan margarin dan aduk-aduk kembali sampai tercampur merata.

4. Jika sudah, tambahkan 1 sendok teh baking powder, 40 gr tepung maizena, dan 5 gr coklat bubuk.

Aduk-aduk hingga tepung maizena, baking powder dan coklat bubuk tercampur merata dengan adonan margarin.

5. Setelah tercampur, masukkan 3 sendok teh pasta red velvet ke dalam adonan kue tersebut dan aduk-aduk lagi hingga pasta red velvet tercampur merata.

Baca Juga: Wow, Cemilan dari Olahan Ayam Ini Bisa Jadi Ide Jualan Kekinian Favorit Anak, Bakso Goreng Kopong Gurih Banget

6. Jika sudah, masukkan tepung terigu protein rendah sebanyak 500 gr dan aduk-aduk adonan kue red velvet hingga tercampur merata.

7. Setelah adonan kukis red velvet tercampur, masukkan 250 gr chocochips ke dalam adonan tersebut.

Aduk-aduk lagi hingga tercampur merata, ya. Setelah tercampur merata, masukkan adonan kukis red velvet ke dalam plastik segitiga agar mudah dicetak.

8. Siapkan loyang oven dan semprotkan adonan kukis red velvet ke atas loyang oven tersebut. Lakukan hingga adonan kukis red velvet habis.

Untuk ukurannya jangan terlalu besar, karena nantinya akan melebar juga. Jika sudah, masukkan ke dalam oven dan panggang selama 35 menit atau hingga matang, ya.

Setelah kukis red velvet matang, angkat dan biarkan hingga dingin sebelum dimasukkan ke dalam toples.

 Baca Juga: Anti Gagal Cocok bagi Pemula, Resep Kue Semprit Kopi untuk Toples Kue Kering Lebaran 2023

9. Selanjutnya, panaskan air di panci. Lalu, masukkan wadah yang berisi coklat putih 250 gr dan 50 ml minyak goreng.

Panaskan kedua bahan sampai coklat putih meleleh dan tercampur merata dengan minyak goreng.

10. Setelah tercampur merata dan meleleh, tuang ke dalam toples yang telah berisi kukis red velvet tadi. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube atha naufal

Tags

Terkini

Terpopuler