Pasti Laris! Ini Dia Resep Ide Jualan Cemilan Kue Tradisional Pisang Mata Roda, Enak, Kenyal, dan Gurih

28 Februari 2023, 21:24 WIB
Resep kue pisang mata roda /YouTube Dapur Talita.

BERITASUKOHARJO.com - Kue pisang mata roda termasuk jajanan tradisional yang memiliki banyak peminatnya, karenanya cocok jadi ide jualan.

Adapun pisang mata roda kali ini memiliki tampilan warna gradasi hijau dan putih yang sangat cantik pasti bikin siapa saja penasaran untuk mencoba.

Soal rasa, pisang mata roda memang tak perlu diragukan lagi karena memang teksturnya yang kenyal, legit, manis, dan gurih dari baluran kelapa parut yang semakin menambah kelezatannya.

Baca Juga: Resep Cireng Sambal Rujak! Dijamin Kopong, Crispy, dan Bikin Nagih! Cocok Jadi Ide Jualan Harga 1000-an

Cara buatnya mudah banget, hasilnya banyak dan bahan yang digunakan sangat ekonomis cocok juga jadi isian snack box. 

Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip resep ide jualan cemilan pisang mata roda dari kanal YouTube Dapur Talita, dan membagikan ulang untuk Anda.

Simak dan ikuti langkah demi langkah pembuatan pisang mata roda berikut.

Baca Juga: Resep Es Fresh Strawberry Dragon Fruit Milk ini Dijamin Bikin Puasa Lebih Semangat!

BAHAN-BAHAN

PISANG MATA RODA

600 gr singkong parut

120 gr gula pasir

2 sdm margarin

1/2 sdt garam

65 ml santan instan

Pasta pandan secukupnya

Pewarna putih secukupnya

150 gr kelapa parut

Sejumput garam

2 lembar daun pandan

Baca Juga: Kreasi Bihun, Bisa Banget untuk Ide Jualan Takjil Ramadhan 2023, Berikut Resep Putu Mayang

CARA MEMBUAT:

1. Masukkan 600 gr singkong yang sudah diparut 120 gr gula pasir, ½ sdt garam, 2 sdm margarin, 65 ml santan instan.

2. Aduk semua bahan sampai tercampur merata.

3. Setelah rata, bagi adonan menjadi dua dengan berat sama rata.

4. Tambahkan pasta pada bagian lainnya.

5. Satu bagian lainnya diberi pewarna makanan putih. Aduk semua bahan hingga warnnaya merata. Sisihkan dahulu.

Baca Juga: 10 Tradisi Menyambut Ramadhan Ini Cuma Ada di Indonesia, Salah Satunya Munggahan dari Sunda, Jawa Barat

6. Siapkan pisang uli yang sudah matang, kupas satu persatu.

7. Siapkan daun pisang, semprotkan adonan selang seling warna hijau dan putih di atas daun pisang. 

8. Lalu letakkan pisang yang sudah dikuas di bagian tengah.

9. Gulung perlahan, rapikan sisi kanan dan kirinya. Gunting sisi daun pisang.

10. Sematkan tusukan gigi untuk menutup daun membentuk mirip lontong. 

11. Lakukan berulang hingga selesai seluruh adonan.

Baca Juga: Takjil Mewah ala Hotel! Puding Blackforest, Tampilan Cantiknya Bikin Semua Tertarik, Nikmati Untung Selangit

12. Selanjutnya kukus gulungan pisang tadi menggunakan api sedang selama 30 menit atau hingga matang.

13. Setelah 30 menit, angkat dan sisihkan.

14. Setelah dingin buka tiap daun pisang, lalu potong-potong kue sesuai selera.

15. Kemas menggunakan mika, masukkan satu persatu dengan dibalurkan kelapa parut yang sudah dikukus dan diberi garam.

16. Kini kue pisang mata roda siap untuk disajikan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Tags

Terkini

Terpopuler