Ini Resep Rahasia Ide Usaha Tahu Brontak Jadi Takjil Paling Dicari Saat Bulan Puasa! Sekali Bikin Jadi 60 Buah

17 Februari 2023, 11:22 WIB
Resep rahasia ide usaha tahu brontak untuk takjil bulan puasa yang paling dicari /YouTube Rhe’s Kitchen

BERITASUKOHARJO.com – Apakah rasa tahu brontak buatanmu kurang gurih atau hasilnya tidak awet kriuk? Kamu wajib simak resep rahasia ide usaha ini yang bisa buat gorengan tersebut jadi primadona.

Hanya dengan mengikuti resep rahasia ini, tahu brontak buatanmu bisa jadi ide usaha yang laris manis dan jadi salah satu takjil paling dicari saat bulan puasa karena kenikmatannya.

Bahkan hanya dari sekali pembuatan sesuai resep rahasia ini, kamu bisa, loh menghasilkan lebih dari 60 pcs tahu brontak yang siap jadi ide usaha takjil yang paling dicari di bulan puasa.

Baca Juga: Resep Pancake Jepang yang Lembut, Dijamin Fluffy!

Penasaran dengan resep rahasia ide usaha tahu brontak menggiurkan ini? Simaklah uraian yang telah disjaikan BeritaSukoharjo.com berikut ini dilansir dari kanal YouTube Rhe’s Kitchen.

Perhatikan dengan seksama agar tahu brontak buatanmu bisa benar-benar menggoda dan anti gagal supaya jadi salah satu takjil paling dicari saat bulan puasa mendatang. 

Bahan Utama:

800 gram tauge

3 buah wortel, potong tipis korek api

1 sendok teh kaldu ayam

1 sendok teh garam

1 sendok teh lada bubuk

3 siung bawang merah, iris tipis

3 siung bawang putih, iris tipis

2 batang daun bawang, iris tipis

62 buah tahu kulit

Bahan Adonan Pencelup:

600 gram tepung terigu

4 sendok makan tepung beras

5 butir bawang putih

4 butir kemiri

1 sendok makan ketumbar bubuk

1/2 sendok teh garam

1/2 sendok teh kaldu bubuk

1 sendok teh lada bubuk

500 mililiter air

1 liter minyak goreng

Baca Juga: Tape Singkong dan Roti Tawar Bisa Jadi Ide Usaha Menguntungkan, Titip ke Warung dan Kantin Sekolah Pasti Laris

Cara Membuat:

1. Panaskan secukupnya minyak goreng kemudian tumis irisan 3 siung bawang merah serta 3 siung bawang putih hingga harum.

2. Selanjutnya, masukkan 3 buah wortel yang sebelumnya telah diserut atau dipotong tipis bentuk korek api. Tambahkan juga 800 gram tauge dan aduk rata.

3. Berikutnya, bumbui bahan isian untuk resep rahasia ide usaha tahu brontak ini dengan 1 sendok teh kaldu ayam,1 sendok teh garam, dan 1 sendok teh lada bubuk.

4. Aduk kembali hingga tercampur rata lalu segera masukkan irisan 2  batang daun bawang. Aduk kembali dan masak sampai matang. Sisihkan.

Baca Juga: Ide Usaha Takjil Bulan Ramadan Cireng Isi Bakso Mercon, Ekonomis tapi Rasa Mewah Bikin Antre Jual 1000an Saja

5. Selanjutnya, ambil tahu sebanyak 62 buah kemudian beri sayatan salah satu sisinya tapi jangan sampai terputus.

Pada resep rahasia tahu brontak jadi takjil bulan puasa yang paling dicari ini, jenis tahu yang digunakan adalah tahu kulit.

6. Kemudian, isilah bagian yang disayat tersebut dengan bahan isian yang baru saja dimasak. Lakukan hingga selesai.

Baca Juga: Tak Perlu Beli di Luar, Bubur Candil Menu Takjil Bulan Puasa yang Bisa Kamu Coba di Rumah, Mudah Banget

7. Lalu setelah selesai memasukkan isian ke dalam tahu, buatlah adonan pencelup dengan mengikuti resep rahasia ini. Masukkan 5 butir bawang putih ke dalam cobek.

8. Masukkan juga 4 butir kemiri serta 1 sendok makan ketumbar bubuk kemudian ulek hingga halus. Jika ingin praktis, gunakan chopper. Sisihkan.

9. Selanjutnya, ambil mangkuk dan masukkan 600 gram tepung terigu, 4 sendok makan tepung beras, 1/2 sendok teh garam, 1/2 sendok teh kaldu bubuk, dan 1 sendok teh lada bubuk.

Baca Juga: Terbaru Banget, Kue Talam Lukis Kekinian Super Cantik, Jadi Ide Jualan Takjil Pasti Banyak yang Serbu

10. Aduk hingga merata dan baru masukkan bumbu halus ke dalam mangkuk tersebut. Aduk kembali sambil tuangkan 500 mililiter air.

11. Jika kekentalan dari adonan pencelup sudah pas, masukkan tahu yang sudah diisi tadi ke dalam adonan pencelup satu-persatu.

12. Goreng dalam minyak goreng yang benar-benar panas hingga matang dan berubah warna keemasan.

13. Ketika tahu brontak untuk ide usaha takjil bulan puasa ini sudah matang, angkat dan tiriskan. lakukan hingga selesai.

Baca Juga: Resep Terbaru Telur Gabus Versi Manis, Cocok Jadi Isian Toples Lebaran, Dijamin Para Tamu Akan Suka

Nah, itulah resep rahasia pembuatan tahu brontak untuk ide usaha supaya jadi takjil paling dicari saat bulan puasa.

Kunci utama dalam resep rahasia ini tentu saja penggunaan jenis tahu kulit, penambahan tepung beras agar awet kriuk, dan penambahan bumbu halus supaya tahu brontak semakin gurih.

Jika mengikuti resep rahasia ini mustahil kalau tahu brontak buatanmu jadi biasa-biasa saja. Dijamin hasilnya nikmat menggoda dan pas untuk ide usaha.***

Editor: Francisca Adita Maya

Tags

Terkini

Terpopuler