Warnanya Menarik, Rasanya Enak, Kenyal, Legit, Resep Kolak Candil Tiga Warna, Cocok Jadi Ide Jualan Laris!

5 Februari 2023, 21:54 WIB
Resep kolak candik ide jualan laris yang enak, kenyal, legit /Instagram @meina83

BERITASUKOHARJO.com - Olahan resep kolak candil memang menjadi salah satu cemilan paling banyak disukai orang, karena memang rasanya yang enak.

Apalagi kolak candil yang satu ini sangat berbeda karena memiliki tiga warna berbeda yang sangat cantik dan menggoda selera untuk dicoba.

Selain memiliki tampilan menarik, rasanya yang manis gurih, dipadukan dengan tekstur legit dan kenyal, semakin membuat kelezatan kolak candil tiga warna tak diragukan lagi.

Untuk ide jualan, hasil jadi resep kolak candil tiga warna ini bisa dikemas menggunakan cup berbeda ukuran yang harga serta isinya disesuaikan dengan modal.

Baca Juga: Modal Nekat Malah Cuan Berlimpah! Berkat Ide Jualan 1000an Bakso Goreng Tanpa Daging Ini Bisa Kaya Mendadak!

Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip resep kolak candil tiga warna dari laman Instagram @meina83, dan membagikannya ulang untuk Anda.

Simak dan ikuti langkah demi langkah pembuatan kolak candil tiga warna berikut.

BAHAN-BAHAN:

KOLAK CANDIL TIGA WARNA

Bahan:

700 gr gram ubi orange, ungu, ubi kuning

210 gr tepung tapioka

Secukupnya air untuk merebus

1500 ml air

1/4 sdt garam

Baca Juga: Wah, Nasi Sisa Bisa Dijadikan Cemilan Ide Usaha Terbaru lho, Coba Campur dengan Tepung dan Jual 1000-an Aja

250-300 gr gula aren

2 sdm gula pasir

4 lbr daun pandan simpulkan

Secukupnya maizena

KUAH SANTAN:

500 ml santan kental segar

1/2 sdt garam

2 lembar daun pandan

Baca Juga: Ide Jualan Premium dan Cantik, Modal Ekonomis, Resep Chocolate Sponge Cake Cuma Pakai 4 Telur, Empuk Parah!

CARA MEMBUAT:

1. Masukkan 700 gr ubi yang sudah dikukus dan dihaluskan sebelumnya.

2. Bagi 210 gr tepung tapioka menjadi 3 bagian dengan berat masing-masing 70 gr, kemudian campur dengan masing-masing ubi baik ubi orange, ubi ungu, dan ubi kuning.

3. Setelah itu, uleni dan aduk rata hingga kalis dan tidak lengket.

4. Kemudian bentuk bulat-bulatan besarnya bisa disesuaikan selera masing-masing.

Baca Juga: Aroma Kopinya Wangi Banget! Resep Roti Boy Toast Empuk, Cocok untuk Ide Sarapan yang Lezat dan Mengenyangkan

5. Lalu masukkan ke dalam air yang sudah mendidih, kemudian tunggu mengapung dan matang.

6. Lalu angkat Candil tiga warna dan pindahkan kedalam panci yg berisi air gula.

7. Panaskan 1500 ml air, ¼ sdt garam, 250-300 gr gula aren, dan 4 lembar daun pandan yang diikat simpul, kemudian masak hingga mendidih dan gula larut.

8. Setelah mendidih dan matang, saring larutan gula agar tak ada ampasnya.

Baca Juga: Resep Cemilan Masa Kecil, Kue Limpung Tepung Beras, Ide Jualan Jajanan Tradisional yang Enak dan Kenyal!

9. Kemudian masukkan candil yang sudah matang ke dalam larutan gula, biarkan sebentar hingga mendidih.

10. Setelah mendidih, masukkan secukupnya maizena yang sudah dilarutkan dengan air, aduk rata kembali kolak candil hingga mendidih.

11. Setelah mendidih, matikan kompor. Sisihkan dahulu.

Baca Juga: Campur 5 Bahan Ini Jadi Cemilan Kesukaan Keluarga, Cocok Banget untuk Ngemil saat Ngopi dan Ngeteh Pagi Hari

12. Buat kuah santan, masukkan 500 ml santan kental segar, ½ sdt garam, dan 2 lembar daun pandan, masak dan campur semua bahan hingga mendidih.

13. Tuang candil ke dalam mangkuk, lalu sajikan dengan siraman kuah santan di atasnya.

Selamat mencoba!***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Tags

Terkini

Terpopuler