Olahan Kentang dan Roti Tawar ini Enak Banget Bisa Jadi Ide Jualan, Begini Cara Membuatnya

12 Desember 2022, 19:43 WIB
cemilan olahan kentang dan roti tawar /YouTube Diary Siska

BERITASUKOHARJO.com – Punya roti tawar jangan cuma dikasih susu saja! Yuk Buat ide jualan!

Ide jualan kali ini merupakan olahan dari kentang dan roti tawar. Kedua bahan ini, bisa kita olah untuk jadi cemilan yang enak banget.

Cita rasa cemilan dari olahan kentang dan roti tawar ini, pasti bisa menarik pelanggan untuk membeli. Selain itu, tampilan dari cemilan ini juga sangat menarik.

Baca Juga: Kenyal dan Gurih, Begini Resep Ide Jualan Jajanan Pasar dari Bahan Dasar Tepung Tapioka

Untuk membuatnya, kalian cukup ikuti setiap tahap di bawah ini. Lalu, apa saja bahan dan bagaimana cara membuat olahan kentang dan roti tawar untuk ide jualan?

Dilansir dari kanal YouTube Diary Siska, BeritaSukoharjo.com telah menulis bahan dan cara membuat ide jualan dari olahan kentang dan roti tawar yang enak, berikut bahan dan cara membuatnya.

Bahan yang Dibutuhkan:

300 gr kentang yang telah dikukus
1 sdm margarin
1 siung bawang putih
2 batang daun bawang
2 buah wortel
4 sdm air
1/4 sdt garam
½ sdt kaldu bubuk
1/4 sdt merica bubuk
4 buah sosis
8 lembar roti tawar
Sedikit margarin untuk memanggang
Mayonaise secukupnya

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah, masukkan 300 gr kentang yang telah dikukus. Kemudian haluskan dengan garpu. Kemudian, sisihkan terlebih dahulu.

Baca Juga: Awas Diserbu Bocil! Cemilan Berbahan Dasar Tepung ini Enak Banget, Cocok Dijual di Depan Sekolah

2. Selanjutnya, siapkan teflon. Masukkan 1 sdm margarin. Panaskan.

3. Lalu, masukkan 1 siung bawang putih yang telah dihaluskan. Tumis hingga harum.

4. Kemudian, masukkan 2 batang daun bawang yang telah diiris tipis. Tumis kembali.

5. Lalu, masukkan 2 buah wortel yang telah dipotong dadu sebelumnya. Tumis kembali.

6. Tambahkan 4 sdm air. Kemudian, tumis kembali.

7. Lalu, bumbui dengan 1/4 sdt garam, ½ sdt kaldu bubuk, dan 1/4 sdt merica bubuk. Tumis kembali dan masak sesaat.

8. Masukkan 4 buah sosis yang telah dipotong kecil. Tumis kembali.

Baca Juga: Punya Jagung Jangan Cuma Disayur! Yuk Bikin Cemilan dengan Resep Nugget, Bisa untuk Ide Jualan

9. Masukkan kentang. Aduk sampai tercampur rata.

10. Siapkan roti tawar, bentuk menjadi bulat dan pipihkan.

11. Selanjutnya, beri isian dengan adonan kentang. Lakukan langkah ini sampai adonan habis.

12. Siapkan teflon, beri sedikit margarin dan panaskan. Kemudian, masukkan roti tawar yang telah diberi isian adonan kentang.

13. Panggang sampai permukaannya berwarna kecoklatan. Angkat, kemas untuk ide jualan, dan beri topping mayonaise.

Selamat mencoba.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: Youtube Diary Siska

Tags

Terkini

Terpopuler