Selalu Laris Diserbu Pembeli! Ide Jualan Modal Kentang dan Biskuit Gabin, Dijual 1500-an Bisa Untung Banyak

8 Desember 2022, 10:28 WIB
Resep olahan kentang dan biskuit /YouTube Sylvia Pradipta.

BERITASUKOHARJO.com - Punya biskuit dan kentang di rumah? Bisa dijadikan ide jualan yang pastinya untung banyak meskipun dijual 1.500-an.

Ide jualan modal kentang dan biskuit ini sangat unik dengan tekstur yang lembut dan gurih, bahkan bisa jadi menu sarapan atau bekal cemilan makan siang.

Nah, ide jualan modal kentang dan biskuit ini juga bisa disajikan sebagai cemilan favorit keluarga baik saat senggang menonton televisi maupun mengobrol bersama.

Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip dan merangkum resep ide jualan dari kentang dari kanal YouTube Sylvia Pradipta dan membagikannya ulang untuk Anda.

Baca Juga: Olah Telur dengan Resep Ini! Tambahkan Kemangi Bisa Jadi Menu Masakan ala Thailand, Dijamin Enak dan Wangi

Simak dan ikuti langkah demi langkah pembuatan ide jualan dari kentang berikut.

BAHAN-BAHAN:

2 siung bawang putih

6 siung bawang merah

1 sdt garam

1 sdt lada

1 sdt ketumbar

1 buah kentang

3 batang daun bawang

2 daun seledri

1 buah wortel

400 ml air

1 sdt kaldu jamur

1 sachet susu kental manis

1 sdm gula pasir

4 sdm tepung terigu

8 butir telur puyuh

32 biskuit malkis

Bahan Pencelup :

4 sdm tepung terigu

2 sdm tepung beras

air secukupnya

(campur semua bahan)

Baca Juga: Ide Jualan Modal Kecil Untung Besar! Bahan Dasar Pisang dan Roti Tawar, Jadi Cemilan Enak, Lembut, dan Laris!

CARA MEMBUAT:

1. Siapkan 6 siung bawah merah 2 siung bawang putih 1 sdt garam, 1sdt lada, 1 sdt ketumbar. Haluskan semua bumbu bisa menggunakan cobek ataupun blender.

2. Selanjutnya, panaskan minyak, kemudian tumis bumbu tadi hingga harum dan layu.

3. Setelah tercium aroma harum, masukan 3 lembar daun bawang yang sudah diiris tipis,masukkan juga daun seledri.

4. Selanjutnya masukkan 1 buah kentang dan wortel yang sudah dipotong dadu dan direndam.

5. Tumis wortel dan kentang sampai tercampur rata dengan bumbu.

Baca Juga: Ide Jualan Murah Meriah Untung Berlimpah, Bikin Cemilan Tahu Isi Sayur yang Gurih dan Garing dengan Resep Ini!

6. Sekarang tambahkan 400 ml air, masak sampai mendidih dan kentang wortel empuk.

7. Setelah mendidih, kecilkan api, masukkan 1 sachet susu kental manis, 1 sdm gula pasir atau sesuai selera, tepung terigu 4 sdm yang sudah dilarutkan dengan sedikit air.

8. Masak sampai adonan terlihat mengental serta meletup-letup.

9. Tambahkan 1 sdm kaldu jamur. Lalu koreksi rasa.

10. Jika sudah kental dan meletup-letup. Matikan kompor lalu diamkan dalam suhu ruang.

11. Siapkan biskut gabin tanpa gula lalu isi dengan bahan isian secukupnya.

Baca Juga: Laris Manis! Modal Tepung Terigu dan Biskuit Gabin, Jadi Ide Jualan Kue Kekinian yang Enak dan Gurih

12. Ratakan isian di setiap permukaan biskuit. Tambahkan telur puyuh yang sudah dipotong dua, di bagian tengah biskuit.

Setelah itu timpa kembali dengan isian, kemudian tutup kembali dengan biskuit gabin.

13. Ratakan rapikan pinggiran gabin. Jika sudah sisihkan.

14 Lakukan sampai semua biskuit terisi isian.

15. Setelah selesai, panaskan minyak dalam wajan.

Baca Juga: Tidak Pernah Sepi Orderan, Cuma Modal Kentang Jadi Untung Banyak, Cemilan Renyah yang Jadi Rebutan

16. Sebelum digoreng, celupkan dahulu gabin ke dalam bahan pencelup, kemudian goreng gabin dengan minyak panas menggunakan api sedang.

Balik gabin namun cukup sekali balik saja agar gabin tidak berminyak.

17. Setelah matang, angkat dan tiriskan gabin.

18. Gabin siap disajikan, bisa disajikan dengan dipotong menjadi dua bagian atau sesuai selera.

19. Jika mau dijual bisa dikemas menggunakan plastik opp ukuran 9x9 cm. Bisa tempel stiker agar menarik pembeli.

Selamat mencoba!***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Sylvia Pradipta

Tags

Terkini

Terpopuler