Nyesel Baru Tahu! Cuma 4 Bahan, Begini Cara Termudah dan Terenak Olah Pisang Jadi Cemilan Ide Jualan Kekinian

7 Desember 2022, 18:09 WIB
Resep cemilan ide jualan kekinian dari olahan pisang, cuma 4 bahan /Instagram @tyasprabowo.

BERITASUKOHARJO.com - Bagi kamu pencinta buah pisang dan berbagai cemilan olahannya, maka keputusan tepat membaca artikel ini.

Kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan cara mudah mengolah pisang menjadi cemilan sekaligus ide jualan yang super enak!

Siapa sangka modal empat bahan, pisang sederhana pun bisa disulap menjadi cemilan ide jualan kekinian. Pokoknya nyesel deh kalau baru tahu!

Penasaran, kan, bagaimana cara membuatnya? Langsung saja, yuk, simak. Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lengkapnya untukmu, sebagaimana dilansir dari akun Instagram @tyasprabowo.

Baca Juga: Kue Kering Ekonomis, Cuma 3 Bahan Hasilnya Banyak! Cemilan Isian Toples Renyah Super Enak, Cocok untuk Natal

Bahan-Bahan:

1. 10 buah pisang kepok

2. 50 gram keju cheddar, parut

3. Selai cokelat secukupnya

4. Margarin secukupnya untuk menumis

Pelengkap:

Tusuk gigi sekitar 20 buah

Baca Juga: Bukan Pisang Goreng Biasa, Tambahkan Bahan Ini untuk Isiannya Jadi Mewah Banget, Cocok untuk Ide Jualan

Cara Membuat:

1. Pertama, siapkan pisang, lalu kupas kulitnya.

2. Kemudian, iris pisang memanjang menjadi dua bagian.

3. Lalu, siapkan teflon dan panaskan margarin.

4. Selanjutnya, masukkan pisang dan goreng hingga berubah warna kecokelatan.

5. Jika sudah berwarna kecokelatan, angkat dan tiriskan pisang.

Baca Juga: Punya Beras Ketan dan Santan? Bikin Resep Kue Lapis Cantik Ini, Manis, Kenyal, Pas Jadi Ide Jualan Snack Box

6. Setelah itu, pipihkan pisang yang sudah digoreng dengan menggunakan punggung sendok.

7. Kemudian, oleskan permukaan pisang dengan selai cokelat, kemudian gulung. Tusuk dengan tusuk gigi untuk menahan gulungan pisang.

8. Ulangi langkah nomor 7 hingga pisang habis.

10. Taburi keju parut di atas pisang.

11. Sajikan.

Baca Juga: Ide Jualan Banjir Orderan! Pakai Bahan Ekonomis Buat Kue Sus yang Tetap Mengembang, Kokoh, dan Anti Gagal

Kini cemilan pisang gulung sudah jadi dan siap dinikmati bersama orang-orang terkasih.

Bagaimana? Sangat mudah membuatnya, 'kan? Rasanya pun dijamin enak dan bakal laris manis jadi ide jualan kekinian!

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: Instagram @tyasprabowo

Tags

Terkini

Terpopuler