Auto Banjir Pesanan! Roti Tawar Disulap Jadi Ide Jualan Terenak, Cocok Juga untuk Snack Box, Dijamin Laris

6 Desember 2022, 16:06 WIB
Ide jualan modal roti tawar terenak, jadi ide jualan snack box auto banjir pesanan /YouTube IVD COOKING/

BERITASUKOHARJO.com - Kamu cari ide jualan dari roti tawar? Nah, resep ini cocok kamu coba, siap-siap banjir pesanan!

Dengan ikuti resep ini, kamu hasilkan cemilan yang super enak dan mengenyangkan, jadikan isian snack box juga cocok, pasti laris.

Penasaran dengan olahan modal roti tawar ini? Silahkan simak artikel ini sampai selesai dan praktikkan, lalu jadikan ide jualan snack box di bisnismu.

Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube IVD COOKING, berikut resep olahan roti tawar paling enak, dijamin laris dan selalu banjir pesanan.

Baca Juga: Nasi Sisa Jangan Dibuang! Olah Jadi Cemilan Gurih yang Simpel Satu Ini, Kriuknya Nggak Ada Lawan

Bahan:

10 lembar roti tawar

3 butir telur

2 batang sosis

1 lembar keju slice

2 batang daun seledri

1 batang daun bawang

1 buah cabe merah

100 gr saus tomat

50 gr saos cabe

30gr mayonaise

Baca Juga: Ati Ampela Dimasak Pakai Resep Ini Aja, Enak Parah Bikin Boros Nasi! 

Cara Membuat:

1. Siapkan 2 batang sosis, kemudian kupas kulitnya lalu potong kotak kecil-kecil atau bebas sesuai selera, sisihkan.

2. Selanjutnya, siapkan 10 lembar roti tawar, kemudian potong kotak kecil-kecil, lalu taruh ke wadah, sisihkan.

3. Lalu, siapkan wadah, pecahkan 3 butir telur, kemudian tambahkan sejumput garam, kocok lepas hingga tercampur rata.

4. Setelah itu, tuang kocokan telur ke wadah berisi roti tawar, aduk hingga tercampur rata, sisihkan.

Baca Juga: Baru Sadar Ternyata Modal Tepung Bisa Jadi Cemilan Empuk dan Lumer Ini, Tanpa Oven, Ide Jualan Baru

5. Kemudian, siapkan 1 lembar keju slice, lepaskan kulit pelapisnya, lalu potong kotak kecil-kecil, sisihkan.

6. Selanjutnya, siapkan cetakan martabak mini, susun roti tawar di dalam cetakan secukupnya kemudian padatkan.

7. Lalu, siapkan wadah kecil, masukkan 100 gr saus tomat dan 50 gr saos cabe, kemudian aduk hingga tercampur rata.

8. Setelah itu, siapkan 2 batang daun seledri, 1 batang daun bawang, dan 1 buah cabe merah, potong bulat kecil-kecil.

Baca Juga: Butuh Cemilan yang Enak dan Gurih? Yuk Bikin Tahu Saus Telur Asin dengan Resep Ini! Cocok untuk Teman Ngeteh

9. Kemudian, olesi roti tawar dengan saus, ratakan. Lanjut tambahkan taburan daun bawang, daun seledri, cabe merah dan potongan keju. Beri sedikit air.

10. Lalu, pindahkan cetakan ke atas kompor, masak dengan api kecil, beri taburan saus sambal dan mayonaise.

11. Selanjutnya, panggang selama 15 menit atau hingga matang. Setelah matang, angkat dan tiriskan.

12. Setelah itu, siapkan piring saji, pindahkan pizza roti tawar mini ke dalam piring, hidangkan dan siap untuk dinikmati.

Jika untuk ide jualan snack box, kemas pizza roti tawar yang sudah dingin ke dalam plastik OPP atau mika plastik.

Selamat mencoba dan selamat berjualan! ***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler