Ide Jualan Paling Laris di Kantin Sekolah, Cemilan Tahu Aci Mini 1000an, Baru Matang Langsung Diserbu Pembeli!

4 Desember 2022, 15:57 WIB
tahu aci mini, ide jualan 1000an yang paling laris di kantin sekolah /YouTube Masakan NYAK/

BERITASUKOHARJO.com - Kamu cari ide jualan 1000 yang laris di kantin sekolah? Cemilan tahu aci mini ini jawabannya, rasanya enak banget bikin ketagihan.

Dengan ikuti resep ini, kamu hasilkan cemilan yang garing di luar, kenyal dan gurih di dalam, saking enaknya baru matang langsung ludes diserbu pembeli.

Penasaran kan dengan resep ide jualan tahu aci mini berikut ini? Nah, langsung saja simak artikel ini sampai akhir dan praktikkan, lalu jadikan ide jualan 1000an di kantin sekolah.

Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Masakan NYAK, berikut resep tahu aci mini favorit anak sekolah, siap-siap laris setiap hari.

Baca Juga: Bikin Kue Dari Olahan Singkong yang Super Legit, Jadi Ide Isian Snack Box Pasti Banyak yang Suka

40 sdm tepung tapioka

15 buah tahu

Secukupnya daun seledri

1 sdm kaldu bubuk ayam

1/4 sdm garam

1/4 sdm lada bubuk

3 siung bawang putih

Secukupnya air

Baca Juga: Kue Basah Kekinian Mudah Dibuat, Cemilan Enak Tanpa Telur Tanpa Mixer, Ide Jualan Ekonomis Hasilnya Banyak!

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah, masukkan 10 buah tahu, 1 sdm kaldu bubuk ayam dan 1/4 sdm garam, hentak-hentakkan hingga tercampur rata.

Diamkan beberapa menit hingga penyedap meresap ke dalam tahu.

2. Selanjutnya, secukupnya daun seledri yang sudah dicuci bersih, kemudian iris tipis-tipis atau sesuai selera, sisihkan.

3. Kemudian, siapkan wadah, masukkan 40 sdm tepung tapioka dan 5 buah tahu, kemudian haluskan tahu dan aduk hingga tercampur rata.

Baca Juga: 5 Langkah Sudah Bisa Buat Carang Gendis, Modalnya Tepung Ketan, Ide Jualan Menjanjikan

4. Setelah tercampur rata, lanjut tambahkan 1/4 sdm garam, 1/4 sdm lada bubuk, 1 sdm kaldu bubuk ayam, dan 3 siung bawang putih yang sudah dihaluskan, uleni hingga tercampur rata.

5. Lalu, tambahkan secukupnya air secara bertahap, lanjut aduk kembali hingga tercampur rata dan adonan kalis.

6. Selanjutnya, masukkan potongan daun seledri, aduk kembali hingga tercampur rata. Sisihkan.

7. Kemudian, ambil tahu yang sudah dimarinasi, lalu potong tahu menjadi 2 bagian, lanjut iris tipis-tipis (iris 10 bagian). Lakukan hingga selesai.

Baca Juga: Modal Tepung Ketan dan Ubi Ungu Bisa Buat Ide Jualan Cemilan Tradisional Ini, Simak Resep Selengkapnya

8. Setelah itu, ambil adonan aci secukupnya (seukuran kelereng), lalu ambil irisan tahu, kepal-kepal membentuk bulat. Lakukan hingga selesai.

9. Setelah itu, siapkan wajan, panaskan minyak untuk menggoreng, masukkan tahu aci mini ke dalam wajan, goreng hingga kecoklatan dan matang merata. Angkat lalu tiriskan.

10. Siapkan piring saji, pindahkan tahu aci mini ke dalam piring, hidangkan dengan saus sambal, lalu siap untuk dinikmati.

Jika untuk ide jualan, kemas lumpia mie menggunakan box mika atau styrofoam. Tambahkan saus sambal kemasan agar lebih nikmat.

Selamat mencoba dan selamat berjualan!***

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube Masakan NYAK

Tags

Terkini

Terpopuler