Cemilan Ini Dibuat dari Roti Tawar dan Tape Singkong, Rasanya Enak dan Manis, Bisa untuk Isian Snack Box Juga

4 Desember 2022, 13:00 WIB
Cara membuat cemilan dari olahan roti tawar dan tape singkong, cocok untuk isian snack box. /YouTube Resep Merakyat

BERITASUKOHARJO.com – Bahan seperti roti tawar sebenarnya tidak hanya untuk dimakan langsung, tetapi roti tawar juga bisa diolah kembali.

Misalnya roti tawar bisa diolah dengan bahan lain seperti tape singkong, hasilnya jadi cemilan yang enak dan juga manis.

Untuk cara mengolah roti tawar dan tape singkong jadi cemilan ini tentu sangat mudah, kamu bisa ikuti langkah-langkahnya dari artikel ini.

Selain untuk cemilan, olahan roti tawar dan tape singkong ini sangat cocok untuk isian snack box lho, kamu hanya perlu memotong kuenya menjadi beberapa bagian kecil dan bisa dibungkus dengan plastik.

Langsung saja, mari simak cara membuat cemilan dari roti tawar dan tape singkong berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari Jangkara.com dengan artikel berjudul Ternyata Roti Tawar dan Tape Singkong Bisa Diolah Menjadi Cemilan Seenak Ini, Cocok untuk Ide Jualan Lho.

Baca Juga: Jadikan Hari Natal Semakin Penuh Cinta dengan Pizza Manis Tanpa Pengawet, Dijamin Bikin Makin Harmonis

Bahan-bahan:

10 lembar roti tawar

400 gram tape singkong

3 butir telur

500 ml susu cair

50 gram margarin yang sudah dilelehkan

150 gram gula

½ sdt pasta vanila

Keju parut secukupnya

Kismis atau kurma secukupnya

Baca Juga: Modal Tahu dan Sosis Jadi Ide Jualan 1000an Terlaris! Cemilan Krispi Gurih Super Nikmat, Dijamin Untung Gede

Berikut cara membuat cemilan dari roti tawar dan tape singkong:

1. siapkan 10 lembar roti tawar, lalu potong-potong menjadi 9 bagian, kemudian pindahkan roti tawar ke dalam wadah.

2. Siapkan wadah yang baru, lalu masukkan 3 butir telur, tambahkan juga 150 gram gula pasir, kemudian kocok lepas sampai tercampur rata dan gula larut.

3. Setelah tercampur rata, masukkan 400 gram tape singkong, lalu aduk-aduk kembali sampai rata.

4. Masukkan ½ sdt pasta vanila dan susu cair 500 ml ke dalam adonan telur, tuangkan susu secara bertahap sambil terus diaduk-aduk sampai tercampur rata.

5. Masukkan juga margarin yang sudah dilelehkan, lalu aduk-aduk kembali sampai tercampur rata dengan adonan.

6. Setelah itu, masukkan potongan roti tawar, lalu aduk-aduk sampai tercampur rata dengan adonan tape singkongnya.

Baca Juga: Olahan Tempe dengan Resep Saos Mentega, Sederhana tapi Mewah, Bisa Jadi Menu Makan Siang

7. Setelah itu, sisihkan dan diamkan adonan selama beberapa menit sampai roti tawar menjadi  lunak dan menyerap adonan.

8. Siapkan loyang, lalu olesi dengan margarin secukupnya secara merata, kemudian masukkan adonan roti tawar dan tape singkong.

9. Kemudian ratakan adonan dan tambahkan toping bisa berupa keju yang diparut dan juga kismis atau juga bisa kurma sesuai selera saja.

10. Siapkan terlebih dahulu dan panaskan oven, lalu masukkan loyang dan adonan roti tawar tersebut, kukus selama 30 menit dengan suhu 175 derajat atau sampai matang.

11. Setelah matang, angkat dan tiriskan loyang beserta kuenya.

12. Keluarkan kue dari dalam loyang tersebut, lalu potong-potong sesuai selera.

13. Akhirnya cemilan olahan roti tawar dan tape singkong sudah jadi.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: Jangkara.com

Tags

Terkini

Terpopuler