Satu Resep Bisa Jadi 38 Cemilan Ketan Serundeng yang Enak Seperti Ini, Bisa jadi Ide Jualan yang Menguntungkan

4 Desember 2022, 10:00 WIB
Resep ide jualan cemilan enak ketan serundeng /YouTube Uli's Kitchen

BERITASUKOHARJO.com – Hanya dengan satu resep saja, kamu bisa membuat cemilan sampai 38 buah lho, tentunya dengan resep dari artikel berikut ini.

Adapun resep cemilan yang dimaksud adalah ketan serundeng, cemilan gurih ini banyak dibuat orang untuk ide jualan.

Kamu juga bisa membuat ketan serundeng ini untuk ide jualan yang menguntungkan juga, dengan resep ini pasti hasilnya akan lebih enak.

Tanpa perlu berlama-lama, mari simak resep dan cara membuat ketan serundeng berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari Jangkara.com dengan artikel berjudul Modal 1 Liter Ketan Bisa Dapat 38 Cemilan Ketan Serundeng, Bikinnya dengan Resep Mudah, Cocok untuk Ide Jualan.

Baca Juga: Tidak Banyak yang Tahu, Resep Brownies Gulung ini Ekonomis dan Enak, Jadi Ide Jualan Bikin Banjir Orderan

Bahan-bahan:

Bahan nasi ketan:

1 liter beras ketan putih

2 sdt garam

1 lembar daun pandan

1/2 sdt kunyit

800 ml santan

Bahan serundeng:

400 gram kelapa parut

12 cabai merah besar

5 siung bawang putih

7 siung bawang merah

Sedikit kencur

1 sdm ketumbar bubuk

1/2 sdt kunyit bubuk

Minyak secukupnya untuk menumis

2 lembar daun jeruk

1 1/2 sdt garam

1 sdt kaldu jamur

7 sdm gula pasir

Baca Juga: Wow, Siap-siap Banjir Orderan! Ide Jualan dari Pisang Ini Cantik dan Mewah, Cocok untuk Snack Box Kekinian

Berikut cara membuat ketan serundeng:

1. Siapkan 1 liter beras ketan putih, lalu cuci bersih, kemudian pindahkan beras ketan ke dalam panci rice cooker.

2. Setelah itu, masukkan 2 sdt garam, 1 lembar daun pandan, ½ sdt kunyit bubuk, dan juga 800 ml santan, kemudian aduk-aduk sampai tercampur rata semuanya.

3. Setelah tercampur rata, masak beras ketan dengan menggunakan rice cooker sampai matang secara merata.

4. Sambil menunggu nasi ketan matang sempurna, siapkan wadah, lalu masukkan parutan kelapa sebanyak 400 gram dari 1 butir kelapa, kemudian sisihkan terlebih dahulu.

5. Siapkan blender, lalu masukkan 12 buah cabe merah, 5 siung bawang putih, 7 siung bawang merah,kencur, 1 sdm ketumbar bubuk, dan juga ½ sdt kunyit bubuk.

6. Tambahkan juga air secukupnya, kemudian blender semua bahan atau bumbu sampai halus dan tercampur merata.

7. Setelah bumbu selesai diblender, lalu sisihkan bumbu tersebut ke dalam wadah.

8. Siapkan dan panaskan secukupnya minyak goreng di wajan, lalu masukkan bumbu halus tadi dan tambahkan 2 lembar daun jeruk, kemudian aduk-aduk rata dan tumis sampai matang.

Baca Juga: Bikin Puding yang Unik dan Kekinian Banget, Jadi Ide Jualan Pasti Laris Manis Diserbu Bocil

9. Masukkan 1 ½ sdt garam, 1 sdt kaldu jamur, dan 7 sdm gula pasir, lalu aduk-aduk sampai tercampur dengan rata.

10. Masukkan kelapa yang sudah diparut, lalu aduk-aduk sampai tercampur rata dengan bumbu tersebut dan masak sampai matang.

11. Setelah matang, angkat dan sisihkan kelapa parut di dalam wadah.

12. Setelah nasi ketan matang, aduk-aduk terlebih dahulu, lalu angkat dan pindahkan ke dalam wadah sementara.

13. Siapkan cetakan bentuk sesuai dengan selera, lalu masukkan 1 sdm kelapa parut, kemudian isi dengan nasi ketan secukupnya, lalu padatkan.

14. Setelah semua dicetak, lalu masukkan ketan serundeng ke dalam mika plastik, rapatkan.

15. Cemilan ketan serundeng pun siap untuk dijual.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: Jangkara.com

Tags

Terkini

Terpopuler