Olahan Lumpia Ayam Udang untuk Cemilan dan Ide Jualan Frozen Food, Bikin Omzet Melesat dan Dompet Menebal

29 November 2022, 18:16 WIB
Resep olahan lumpia ayam udang /YouTube Cooking with Hel.

BERITASUKOHARJO.com – Jika punya ayam dan udang, coba bikin olahan lumpia saja. Bisa untuk cemilan dan ide jualan frozen food juga.

Ayam dan udang dicampur dengan telur, tepung, dan bahan rempah lainnya lalu dibungkus dengan kulit lumpia. Rasanya crunchy dan lezat.

Olahan lumpia ayam udang ini kemudian bisa diolah dengan dua cara, yaitu dikukus dan digoreng. Jadi sangat praktis.

Untuk resep yang lebih lengkap dari olahan lumpia ayam udang ini, berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum dari kanal YouTube Cooking with Hel untuk cemilan dan ide jualan frozen food yang bikin omzet melesat dan dompet kamu semakin menebal.

Baca Juga: Punya Bihun dan Nanas? Yuk Buat Jadi Kue untuk Ide Jualan Ekonomis yang Enak dan Kenyal, Jual Murah Auto Laris

Bahan-Bahan:

- 250 gram daging ayam

- 150 gram udang kupas

- 1 butir telur

- 2 siung bawang putih

- Daun bawang secukupnya

- 1 sdm saus tiram

- 1 sdm minyak wijen

- ½ sdt garam

- ½ sdt kaldu jamur

- ¼ sdt lada bubuk

- 1 sdt gula pasir

- 3 sdm tepung tapioka

- 1 lembar kulit kembang tahu (1 bungkus) atau lumpia

Baca Juga: Lirik Shalaatullaah Salaamullaah, Sholawat Badar, Lengkap Arab Latin dan Artinya, Pujian Jadul

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, siapkan 1 lembar kulit kembang tahu. Setelah itu, potong kecil kulit kembang tahu menjadi 3 bagian atau sesuai selera.

2. Setelah itu, potong kecil lagi menjadi 36 bagian atau sesuai selera.

Kemudian rendam dengan air sebentar ingga kulit kemas, lalu tiriskan dan sisihkan.

3. Masukkan 200 gram daging ayam dan 150 gram udang yang telah dibersihkan ke dalam blender.

4. Tambahkan 1 butir telur, 2 siung bawang putih, dan daun bawang yang sudah diiris tipis secukupnya.

Baca Juga: Cuma 4 Bahan Bisa Jadi Ide Jualan Cemilan Unik dan Rebutan Bocil, Modal Ekonomis Untung Selangit

5. Selanjutnya masukkan juga 1 sdm saus tiram, 1 sdm minyak wijen, ½ sdt garam, ½ sdt kaldu bubuk, 1 sdt gula pasir, dan 1 sdt lada bubuk.

6. Terakhir masukkan 5 sdm tepung tapioka, lalu blender semua bahan hingga benar-benar halus.

7. Setelah itu, ambil satu lembar kulit kembang tahu. Kemudian ambil sekitar ½ sdm atau secukupnya adonan ayam dan letakkan di pinggir kulit.

8. Lipat pinggiran kulit menutupi adonan ayam, lalu gulung sampai selesai. Lakukan sampai semua adonan habis dan selesai.

Baca Juga: Tanpa Ribet Tanpa Mixer! Ini Resep Donat Mini Termudah, Cocok Banget Jadi Ide Jualan Ekonomis Dijamin Laris

9. Pada tahap ini, jika kamu ini menjualnya sebagai frozen food, bisa langsung kemas menggunakan wadah lalu masukkan ke dalam freezer.

10. Untuk tahap memasaknya, boleh dengan cara digoreng atau dikukus.

11. Untuk cara menggorengnya, kamu tinggal memanaskan minyak goreng lalu masak hingga matang.

12. Untuk cara mengukusnya, cukup kukus selama 10-15 menit saja.

13. Agar lebih lengkap, bisa tambahkan saus sambal dan mayones.

Selamat mencoba.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Cooking with Hel

Tags

Terkini

Terpopuler