Cuma Telur Ceplok Tapi Bikin Nambah Nasi Terus! Buatnya Praktis Rasanya Super Nikmat, Dijamin Semua Pasti Suka

24 November 2022, 20:26 WIB
Cuma telur ceplok tapi bikin tambah nasi terus, rasanya nikmat luar biasa /YouTube dapur johana/

BERITASUKOHARJO.com - Bingung mau masak lauk makan apa? Yuk, buat yang praktis aja, telur ceplok sambal kecap ini.

Meskipun praktis, tapi dijamin lauk makan ini bikin nambah nasi terus, rasanya yang manis dan gurih digabung dengan nasi hangat, nikmat luar biasa!

Penasaran dengan resep menu telur ceplok ini? Simak artikel ini sampai akhir dan praktikkan, lalu jadikan menu makan di rumah, pasti semua suka.

Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube dapur johana, berikut resep telur ceplok sambal kecap yang super nikmat dan praktis dibuat.

Baca Juga: Modal Tepung dan Gula Merah Saja Bisa Jadi Cemilan Ide Jualan, Kenyal dan Legit Mirip Dodol tapi Versi Simpel!

Bahan:

- 5 butir telur

- 5 siung bawang merah

- 2 siung bawang putih

- 1 buah tomat

- 2 buah cabe merah keriting

- 1 batang daun bawang

- 2 sdm kecap manis

- 1 sdm saus tiram

- 1/2 sdt gula merah

- 1/4 sdt garam

- 150 ml air

Baca Juga: Super Empuk! Roti Sobek Brownies Enak dan Nyoklat, Sedap Banget Jika Didampingi dengan Teh atau Kopi

Cara Membuat:

1. Siapkan 5 siung bawang merah dan 2 siung bawang putih, kemudian iris tipis, sisihkan.

2. Kemudian, siapkan 1 buah tomat lalu potong kotak kecil-kecil, sisihkan.

3. Setelah itu, siapkan 2 buah cabe merah keriting dan 1 batang daun bawang, kemudian iris serong, sisihkan.

4. Lalu, siapkan wajan, panaskan minyak untuk menggoreng, lalu pecahkan 1 butir telur, goreng hingga matang dan kecoklatan, angkat dan tiriskan.

Lanjut goreng sisa telur.

Baca Juga: Lirik Qomarun, Salawat Penggambaran Nabi Muhammad SAW, Lengkap Arab Latin dan Artinya

5. Di wajan yang sama, siapkan minyak untuk menumis, masukkan irisan bawang putih dan bawang merah, tumis hingga harum.

6. Setelah harum, lanjut masukkan potongan tomat dan cabe keriting, tumis hingga layu.

7. Setelah layu, masukkan 2 sdm kecap manis, 1 sdm saus tiram, 1/2 sdt gula merah, 1/4 sdt garam, dan 150 ml air, aduk hingga tercampur rata.

8. Lalu, masak kuah sampai mendidih, setelah mendidih, masukkan telur ceplok, aduk hingga tercampur rata dan kuah meresap.

Baca Juga: Pembeli Antre Bikin Tetangga Heran, Ternyata Ide Jualan Roti Kopong dengan Isian Ala Burger Bisa Ludes Begini!

9. Setelah bumbu meresap, koreksi rasa dan tambahkan bumbu lain jika masih kurang hingga rasa sesuai selera.

10. Jika rasa sudah sesuai selera, masukkan daun bawang yang sudah dipotong, aduk hingga tercampur rata dan masak hingga layu.

11. Siapkan piring saji, pindahkan telur ceplok kecap ke dalam piring, hidangkan dan siap untuk dinikmati.

Selamat mencoba dan selamat memasak! ***

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube dapur johana

Tags

Terkini

Terpopuler