Ini Dia Resep Ayam Betutu yang Sedap Banget, Rasanya Persis Seperti yang Dijual di Restoran Bali

23 November 2022, 07:38 WIB
Resep ayam betutu sedap ala restoran Bali /YouTube CR COOK

BERITASUKOHARJO.com - Pecinta makanan Bali, harus coba resep ayam betutu yang sedap satu ini.

Sajian ayam betutu biasanya disediakan di restoran-restoran yang menjual masakan khas Bali. Namun tak perlu khawatir, kini Anda bisa membuat sendiri ayam betutu yang super sedap.

Untuk resep rahasianya, ada di bumbu rempahnya yang kuat. Bumbu khas Bali dipadu dengan daging ayam yang lembut, berhasil menciptakan cita rasa khas Nusantara.

Hasil jadi resep ayam betutu cocok sekali dimakan bersama lalapan dan nasi putih hangat. Aromanya yang sedap pasti berhasil menggugah selera makan Anda.

Baca Juga: Resep Ide Jualan Snack Box, Bolu Kukus yang Super Lembut dan Ekonomis, Dijamin Banyak yang Suka

Cara buatnya sangat mudah, dan hanya menggunakan bahan-bahan sederhana super praktis. BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep ayam betutu dari kanal YouTube CR COOK.

Bahan:

500 gr daging ayam

1½ sdt garam

1 sdt kaldu ayam bubuk

2 sdt gula pasir

2 lembar daun jeruk

Baca Juga: Resep Bolu Gulung Cantik dan Mewah, Super Lembut, Enak dan Ekonomis, Bisa Jadi Suguhan Praktis

Bumbu Halus:

1 sdt merica

1 sdt ketumbar

Sedikit terasi

2 ruas jari kunyit

2 butir kemiri

10 buah cabe kriting merah

Baca Juga: Olahan Tahu dan Bihun Ini Cocok Banget Jadi Ide Jualan Laris Manis, Rasanya Super Enak dan Gurih

Bumbu Kasar:

10 siung bawang merah

4 siung bawang putih

Jahe

Lengkuas

Kencur

2 batang sereh

10 buah cabe kriting merah

10 buah cabe rawit merah

Baca Juga: Masak Tempe Seenak Ayam, Cocok Jadi Menu Sehari-hari di Rumah yang Sangat Praktis dan Ekonomis

Cara Membuat:

1. Pertama buat racikan bumbu halusnya terlebih dahulu, haluskan merica, ketumbar, terasi, kemiri, kunyit, dan cabe keriting merah.

2. Jangan lupa tambahkan sedikit air saat akan menghaluskan bumbunya.

3. Jika sudah, sisihkan terlebih dahulu bumbu halusnya.

4. Setelah itu buat bumbu-bumbu kasarnya, iris-iris bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, kencur, sereh, dan cabai.

5. Selanjutnya masukkan semua racikan bumbu kasar ke dalam chopper, pastikan bumbunya masih bertekstur kasar.

Baca Juga: Resep Cemilan Tahu Berontak yang Gurih, Krispi, dan Renyah, Modal Ekonomis dengan Isian Sayuran yang Enak

6. Lalu panaskan minyak secukupnya, masukkan bumbu halusnya, tumis bumbu hingga harum.

7. Tambahkan dengan daun jeruk yang disobek-sobek, aduk-aduk hingga harum.

8. Kemudian masukkan bumbu kasarnya, masak hingga matang dan tercampur merata.

9. Selanjutnya baru masukkan daging ayam yang sudah dipotong dan dicuci bersih.

10. Tambahkan air dan aduk-aduk hingga matang merata, tunggu hingga bumbunya merasap ke daging ayam.

Baca Juga: Modal Gula Merah dan Singkong Bisa Bikin Kue Legit dan Gurih Seperti Ini, Kamu Wajib Coba Resep Ini!

11. Jika sudah mulai menyusut, masukkan garam, kaldu bubuk, dan gula pasir, aduk lagi hingga tercampur rata.

12. Jika kuahnya benar-benar menyusut dan kering, matikan api, angkat dan sajikan.

Ayam betutu cocok sekali jadi lauk pendamping nasi putih.

Jika masih kurang pedas, Anda bisa menambahkan sambal agar terasa semakin pedas.

Demikian resep membuat ayam betutu yang sedap dan praktis. Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube CR COOK

Tags

Terkini

Terpopuler