Lezat Banget! Olahan Kentang dan Telur Jadi Cemilan Favorit Anak atau Ide Jualan

22 November 2022, 20:29 WIB
cemilan olahan kentang dan telur, bisa untuk ide jualan /YouTube Delmira Cooking

BERITASUKOHARJO.com – Kalian punya stok kentang dan telur di rumah? Yuk buat cemilan yang lezat.

Cemilan yang satu ini merupakan olahan dari kentang dan telur. Rasanya yang lezat pasti bisa jadi favorit anak-anak.

Selain jadi cemilan favorit anak-anak, olahan kentang dan telur yang satu ini juga bisa jadi ide jualan.

Baca Juga: Olahan tahu Jadi Ide Jualan yang Ekonomis Tapi Bikin Laris Manis, Mudah Banget Buatnya, Yuk Cobain!

Bahannya yang ekonomis, membuat cemilan dari olahan kentang dan telur ini cocok jadi ide jualan, karena untungnya pasti banyak.

Lalu, bagaimana cara membuat cemilan dari olahan kentang dan telur?

Dilansir dari kanal YouTube Delmira Cooking, BeritaSukoharjo.com telah menulis cara membuat cemilan dari olahan kentang dan telur yang lezat, berikut cara membuatnya.

Bahan yang Dibutuhkan:

300 gram kentang

2 sendok makan tepung maizena

2 butir telur

1/4 sendok teh garam

Sedikit merica bubuk

Saus sambal

Bawang bombay

Sosis

Keju mozarella

Baca Juga: Versi Ekonomis dari Bolu Gulung, Kue Lapis Coklat Susu Tanpa Tepung Enaknya Kebangetan, Anak-Anak Pasti Suka!

Cara Membuat:

1. Siapkan 300 gr kentang yang telah dikupas dan dicuci bersih. Kemudian parut kentang. Lalu, rendam ke dalam air sebentar saja.

2. Kemudian, tiriskan dan masukkan ke dalam wadah.

3. Tambahkan 2 sdm tepung maizena. Aduk hingga tercampur rata.

4. Siapkan teflon, olesi permukaannya dengan minyak goreng. Lalu, nyalakan api kecil.

5. Masukkan kentang ke dalam teflon, ratakan.

6. Lalu, siapkan wadah. Masukkan 2 butir telur.

7. Bumbui dengan ¼ sdt garam dan sedikit merica bubuk. Aduk hingga tercampur rata.

8. Kemudian, tuang ke seluruh permukaan kentang dan ratakan. Masak kentang dengan api kecil selama 20 menit.

9. Sambil menunggu, kita siapkan topping. Potong kecil sosis. Potong dadu bawang bombay.

10. Setelah 20 menit, kemudian balik kentang, caranya letakkan piring di atasnya dan balik teflon.

Baca Juga: Resep Jajanan Tradisional yang Sangat Populer, Cemilan Berbahan Beras Ketan ini Bisa Dikemas Cantik dan Mewah

11. Kemudian tambahkan sedikit minyak goreng ke dalam teflon. Lalu letakkan kembali kentang di atasnya.

12. Lalu, masukkan saus di atas kentang dan ratakan ke seluruh permukaannya.

13. Tambahkan bawang bombay dan sosis di atasnya.

14. Lalu, taburi dengan keju mozarella.

15. Masak kembali olahan kentang ini selama 15 menit.

16. Setelah 15 menit, angkat dan potong menjadi beberapa bagian. Olahan kentang siap disajikan untuk cemilan atau dikemas menjadi ide jualan.

Itulah cara membuat cemilan dari olahan kentang dan telur yang jadi favorit anak-anak dan bisa juga jadi ide jualan. Selamat mencoba.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: YouTube Delmira Cooking

Tags

Terkini

Terpopuler