Resep Bakso Goreng Ayam Udang Mekar, Garing, dan Padat, Cocok Buat Ide Jualan atau Cemilan

15 November 2022, 21:39 WIB
Resep bakso goreng ayam udang garing untuk cemilan ide jualan /YouTube Martin Praja

BERITASUKOHARJO.com - Sebuah resep bakso goreng ayam udang yang mekar, garing, dan padat bisa kamu dapatkan di artikel ini.

Sajian bakso goreng ayam udah adalah referensi cemilan di rumah maupun untuk ide jualan.

Selain enak, bakso goreng ayam udang cocok jadi ide jualan cemilan karena mudah dibuat jika menggunakan resep yang tepat.

Dalam resep kali ini akan dibagikan bahan dan cara membuat bakso goreng ayam udang yang mekar, garing, dan padat lengkap dengan saus cocolannya.

Baca Juga: Cemilan Mewah dan Enak Ini Ternyata Buatnya dari 4 Bahan Saja! Olahan Pisang dan Roti Tawar yang Mudah Banget!

BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep bakso goreng ayam udang dari kanal YouTube Martin Praja.

Bahan:

350 gr ayam paha fillet

150 gr udang kupas

5 pcs bawang putih

1 batang daun bawang

2 sdm minyak wijen

45 ml minyak

1 sdt lada putih

Baca Juga: Sulap Jagung Manis Jadi Bolu Susu Keju, Jangan Kaget Kalau Hasilnya Super Lembut, Bisa Juga Jadi Ide Jualan

2 sdt garam

1 sdt gula

1 sdt baking soda

1 sdt baking powder

100 ml air es

180 gr tapioka

Minyak

Bahan Saus Cocolan:

2 siung bawang putih

7 buah cabai merah keriting

1 sdm gula pasir

200 ml air

1 sdm cuka putih

1 sdt tepung maizena + 2 sdt air

Baca Juga: Resep Ide Jualan Spaghetti Praktis dan Ekonomis, 1 Resep Jadi 10 Porsi, Jual 6000-an Bisa Untung Banyak

Cara Membuat:

1. Bahan pertama yang kita siapkan yaitu daun bawang, lalu iris-iris secara memanjang.

2. Untuk membuat isiannya siapkan udang kupas, paha ayam, bawang putih parut, baking powder, baking soda, garam, merica bubuk, kaldu jamur, minyak goreng, minyak wijen, air es, tepung tapioka.

3. Masukkan semua bahan isian tersebut ke dalam chopper, lalu haluskan sampai tercampur rata.

4. Jika adonan sudah tercampur rata, sisihkan, kemudian masukkan daun bawang iris, lalu aduk.

5. Selanjutnya panaskan minyak goreng di wajan menggunakan api sedang.

Baca Juga: Masak Ayam Suwir Tak Perlu Terlalu Ribet, Pakai Resep Bumbu Iris Rasanya Tak Kalah Lezat dan Bikin Boros Nasi!

6. Oleskan sedikit minyak di tangan kemudian ambil adonan bakso, lalu bentuklah menjadi bulat.

7. Setelah adonan terbentuk bulat, langsung saja goreng di minyak goreng panas.

8. Supaya bakso goreng matangnya sempurna, gunting di bagian sisinya menjadi tanda plus (+).

9. Jika bakso goreng sudah matang, angkat, kemudian sampai minyaknya terpisah.

10. Selanjutnya untuk membuat saus cocolan siapkan cabe merah keriting, bawang putih, cuka masak, air, garam, gula, lalu haluskan sampai tercampur rata.

Baca Juga: Sulap Daun Mengkudu Jadi Nasi Goreng Super Unik, Nggak Perlu Takut Pahit karena Sajian Ini Benar-Benar Nikmat

11. Panaskan wajan, tuangkan sambal yang sudah kita haluskan, lalu masak sampai mendidih.

12. Tambahkan tepung maizena kemudian masak atau aduk sampai kuah sambalnya mengental, lalu sisihkan.

13. Bakso goreng udang ayam dengan saus cocolan siap dihidangkan.

Sajian bakso goreng udang ayam ini cocok sebagai pendamping mie ayam, cemilan atau ide jualan.

Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Martin Praja

Tags

Terkini

Terpopuler