Olahan Tahu Tempe dengan Kuah Santan, Menu Simple yang Cocok Dinikmati dengan Nasi Hangat

15 November 2022, 08:25 WIB
Resep olahan tahu tempe dengan kuah santan menggugah selera /YouTube Ika Mardatillah

BERITASUKOHARJO.com - Jika kamu memiliki tahu dan tempe, cobalah dimasak seperti ini. Tahu dan tempe dimasak dengan kuah santan mampu menggugah selera makan kamu.

Menu simple tahu dan tempe ini juga sangat praktis dan ekonomis. Jadi, sangat cocok dimasak oleh ibu rumah tangga.

Tahu dan tempe yang dimasak dengan kuah santan ini juga bisa jadi ide menu bagi yang masih berstatus mahasiswa. Selain modalnya irit, rasanya sangat enak dan bisa membuat kamu tambah nasi terus.

Tahu dan tempe dengan kuah santan ini sangat cocok dinikmati dengan nasi hangat. Apalagi jika dijadikan menu simple untuk makan siang.

Baca Juga: Olahan Teri Sambal Matah yang Bikin Tambah Nasi Terus, Bikin Gagal Diet, Cek Resep Lengkapnya!

Simak lebih lanjut, yuk, resep dan cara membuat tahu dan tempe dengan kuah santan yang enak ini.

Sebagaimana yang dilansir BeritaSukoharjo.com dari Jangkara.com dalam salah satu artikelnya yang berjudul Bikin Sayur Tahu Tempe Kuah Santan Ala Desa, Cocok Jadi Menu Sehari-hari yang Selalu Bikin Kenyang

Bahan dasar:

- tahu
- tempe
- telur puyuh

Bahan bumbu:

- 8 bawang merah
- 5 bawang putih
- 3 kemiri
- santan
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1/2 ruas kencur optional
- 1 jempol lengkuas
- 3 lembar daun jeruk
- 1 sdt ketumbar
- 1/4 lada
- 3 buah cabe merah
- cabe rawit utuh
- garam
- penyedap rasa
- cabai ijo

Baca Juga: Wah, Kantong Tipis Tetap Bisa Ngemil Enak? Ini Dia Cara Kreatif Olah Tepung dan Air Jadi Cemilan Bikin Nagih!

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahannya. Lalu, potong-potong tahu dan tempe. Dipotong dua bagian saja agar hasilnya lebih besar, ya. Jika sudah dipotong, sisihkan terlebih dahulu.

2. Selanjutnya adalah siapkan ulekan. Masukkan bawang merah, bawang putih, kunyit dan juga jahe. Tambahkan juga ketumbar, kencur dan lada.

3. Setelah itu, masukkan juga cabai rawit merah. Lalu, ulek semua bahan tersebut hingga benar-benar halus, ya. Bisa juga menggunakan blender bila ingin lebih cepat.

4. Setelah itu, geprek lengkuas. Kemudian, sisihkan terlebih dahulu, ya.

5. Selanjutnya adalah siapkan wajan yang berisi minyak goreng. Panaskan minyak tersebut. Lalu, masukkan tahu yang sudah dipotong-potong tadi, ya.

Goreng tahu hingga berkulit dan matang. Jangan lupa dibolak-balik agar bisa matang merata. Lakukan hal yang sama pada tempe dan juga telur puyuh, ya.

Bila semuanya sudah matang, angkat dan sisihkan sebentar.

Baca Juga: Ide Jualan Murah Meriah: Resep Martabak Tahu yang Simple dan Rasanya Enak, Pasti Laris dan Untung Banyak

6. Selanjutnya adalah siapkan wajan lain dengan sedikit minyak. Bila minyak sudah panas, masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi. Tambahkan juga lengkuas dan daun jeruknya.

Tumis bumbu tersebut hingga mengeluarkan aroma harum.

7. Setelah harum, masukkan cabai rawit utuh dan cabai ijo yang sudah diiris tipis sebelumnya. Aduk-aduk dan tumis kembali hingga bumbunya matang.

8. Bila bumbunya sudah matang, masukkan tahu dan tempe yang sudah digoreng tadi. Aduk-aduk hingga tercampur rata. Lalu, tambahkan santan. Masak hingga benar-benar matang dan santannya mendidih.

9. Bila sudah mulai mendidih, masukkan garam, penyedap rasa dan juga telur puyuh yang sudah digoreng tadi. Aduk-aduk dan masak kembali hingga kuahnya mendidih kembali.

Koreksi rasa, jika sudah pas, angkat dan sajikan dengan nasi hangat. Selain nasi hangat, ternyata sayur tahu tempe kuah santan ini juga cocok dinikmati dengan nasi jagung, loh.

Nah, bagaimana? Cara masak menu ini sangat mudah, kan? Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: Jangkara.com

Tags

Terkini

Terpopuler