Beda dari Lainnya, Ini Dia Resep Tempe Kemul, Mendoan Wonosobo yang Super Enak, Udah Dingin Tetap Krispy

12 November 2022, 10:09 WIB
Resep tempe kemul, mendoan Wonosobo /YouTube Ceceromed Kitchen.

BERITASUKOHARJO.com - Menu tempe kemul merupakan salah satu makanan ikonik Wonosobo. Bentuknya sama persis dengan mendoan, tapi resep dan bahannya beda dari mendoan lainnya.

Berkunjung ke Wonosobo tidak lengkap rasanya kalau belum mencicip tempe kemul yang super enak dan krispy. 

Mendoannya Wonosobo yang memiliki cita rasa gurih, enak, dan krispy ini ternyata punya perbedaan mendasar dengan lazimnya tempe mendoan apabila dilihat dari segi resep dan bahan yang digunakan. 

Satu hal yang menarik dari resep tempe kemul khas Wonosobo dalam artikel ini adalah cita rasa super enak dan tetap krispy walaupun sudah dingin. 

Baca Juga: Banyak Gak Nyangka Cemilan Enak Ini Terbuat dari Bahan Sederhana, Bisa Jadi Ide Jualan Laris Manis Terfavorit!

Kendati berbeda soal resep dan bahan yang digunakan, tempe kemul khas Wonosobo memiliki cita rasa enak dan krispy layaknya mendoan tapi versi naik level. 

Penasaran dengan resep rahasia dan cara membuat tempe kemul, tempe mendoannya khas Wonosobo yang super enak dan krispy ini? 

Khusu bagi Anda pencinta tempe mendoan, BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep dan cara mudah membuat tempe kemul khas Wonosobo yang super enak ini dari kanal YouTube Ceceromed Kitchen. 

Oleh sebab itu, simak baik-baik resep dan cara membuat tempe kemul khas Wonosobo berikut ini.

Baca Juga: Gurih Banget! Ditambah Jahe Masakan Daging Ayam Kampung Ini Jadi Seenak Menu Restoran, Bumbunya Super Meresap

Bahan dan Bumbu Tempe Kemul Khas Wonosobo:

- 2 papan tempe

- 1 sdt ketumbar butiran

- 2 cm kencur

- 2 cm kunyit

- 3 siung bawang putih

- 1 1/2 sdt garam

- 1/2 sdt kaldu bubuk

- Air secukupnya

- 9 sdm tepung terigu serbaguna

- 3 sdm tepung kanji tapioka

- 1 batang daun bawang

- Santan sedang secukupnya

Baca Juga: Pengen Sarapan Pisang Super Nyoklat? Cobain Resep Cemilan Bolu Kukus Mini Pisang Coklat Ini, Semua Pasti Suka!

Cara Membuatnya:

1. Ambil 2 papan tempe. Iris tipis-tipis. Usahakan menggunakan tempe yang sudah banyak jamurnya agar gampang diiris-iris tipis. 

2. Siapkan cobek atau tempat mengulek. Masukkan 1 sdt ketumbar butiran, 2 cm kencur yang sudah dikupas, 2 cm kunyit yang sudah dikupas, dan 3 siung bawang putih. 

3. Ulek semua bumbu sampai setengah halus. 

4. Tambahkan 1 1/2 sdt garam dan 1/2 sdt kaldu bubuk. Ulek sampai semua bumbu halus. 

Baca Juga: Ibu Rumah Tangga Merapat! Ini Ide Jualan Rumahan Paling Dicari, Resep Tempe Kriuk Pedas, Dijamin Laris Manis

5. Tuang sedikit air. Aduk agar semua bumbu larut dan tercampur dengan baik. Bumbu ini dipakai untuk memarinasi tempe sebelum digoreng. 

6. Celupkan tempe yang sudah diiris-iris ke dalam bumbu halus sampai semua bagian terlumuri bumbu. 

7. Taruh tempe yang sudah dicelup bumbu ke wadah atau piring. Sisihkan dulu, lanjut step berikutnya. 

8. Iris kecil-kecil 1 batang daun bawang. Bahan ini wajib ada untuk membuat tempe kemul atau tempe mendoan khas Wonosobo. 

Apabila tidak ada daun bawang, Anda bisa menggunakan kucai. 

Baca Juga: 10 Menit Jadi, Cemilan Enak Super Simple Buatnya, Bahan dan Alat Seadanya Jadi Kue Renyah Bikin Nagih!

9. Siapkan wadah berukuran sedang atau bisa juga menggunakan mangkok. Masukkan 6 sdm tepung terigu serbaguna. 

10. Tambahkan 2 sdm tepung kanji tapioka. Aduk kedua tepung sampai menyatu dan tercampur dengan baik. 

11. Tuang bumbu yang digunakan untuk memarinasi tempe (step 1). Lalu ruang santan sedang secukupnya. Aduk sampai semua tercampur dan larut. 

12. Tambahkan 3 sdm tepung terigu serbaguna dan 1 sdm tepung kanji tapioka. Aduk sampai rata. 

13. Apabila terlalu kental. Tuang santan sampai kekentalan sedang (tidak encer dan tidak terlalu kental). 

Baca Juga: Awas Diserbu Pembeli! Ide Jualan Roti Coklat Keju ini Lumer Banger! Jual di Anak Sekolah Pasti Jadi Rebutan

14. Jika tingkat kekentalannya sedang. Tambahkan irisan daun bawang. Aduk irisan daun agar tercampur dengan baik. 

15. Adonan basah sudah jadi dan tempe siap dicelupkan. 

16. Panaskan minyak goreng lumayan banyak (cukup untuk merendam seluruh bagian tempe). 

17. Masukkan tempe yang sudah dicelup adonan basah ke dalam minyak goreng yang sudah panas. Goreng dengan api sedang. 

Jangan lupa untuk dibolak-balik agar tidak gosong dan matangnya merata. 

Ingat, menggoreng tempenya cukup sampai kering dan masih cerah. Jangan sampai kecoklatan. 

Baca Juga: Padahal Cuma Pakai Tepung dan Gula Pasir jadi Cemilan Enak dan Unik Ini, Cocok Jadi Ide Jualan Juga

18. Apabila tempe sudah garing (masih terlihat cerah) dan matang, matikan kompor. Angkat dan tiriskan.

Kini tempe kemul, tempe mendoan khas Wonosobo siap disajikan dan disantap. 

Anda bisa langsung menyantap tempe kemul khas Wonosobo ini dengan nasi hangat lengkap dengan sambal bawang, terasi, dan jenis sambal lainnya. 

Cita rasa enak dan krispy dari tempe kemul khas Wonosobo ini membuat tidak berhenti untuk mengunyah. 

Itulah tadi resep dan cara membuat tempe kemul khas Wonosobo, tempe mendoannya kota di atas awan yang memiliki cita rasa super enak dan krispy, beda dari mendoan lainnya. ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Ceceromed Kitchen

Tags

Terkini

Terpopuler