Bikin Dessert Box Coklat Super Enak, Lumer dan Nyoklat Banget, Ide Jualan Kekinian yang Laris Manis

31 Oktober 2022, 06:10 WIB
Resep ide jualan dessert box coklat super enak dan lumer /YouTube atha naufal

BERITASUKOHARJO.com - Buat kamu yang pencinta coklat, pasti akan sangat suka dengan dessert box yang satu ini. Salah satu dessert box coklat yang tanpa oven sama sekali.

Jadi, jika kamu tidak punya oven, kamu pun bisa dengan mudah membuat dessert box coklat ini di rumah. Selain itu, kamu pun bisa menjadikannya sebagai ide jualan kekinian yang dijamin laris manis.

Dessert box coklat ini merupakan sebuah makanan yang sangat populer saat ini. Jadi, bila kamu menjualnya, pasti laku keras, karena orang-orang banyak menyukai dessert box coklat ini.

Rasanya yang enak, lumer dan nyoklat banget akan membuat orang ketagihan. Kamu tidak perlu khawatir soal bahan yang digunakan, semua bahannya masih terbilang ekonomis dan mudah didapat di sekitar kita.

Baca Juga: Modal Singkong dan Unti Kelapa Bisa Jadi Kue Kenyal Kekinian Seperti Ini, Dijamin Banyak yang Suka

Makan dessert box coklat itu lebih enak ketika masih dingin, dijamin bakalan nagih terus. Penasaran bagaimana cara membuat dessert box yang satu ini?

BeritaSukoharjo.com akan membagikan resep lengkapnya yang telah dilansir dari kanal YouTube atha naufal berikut ini.

Bahan lapisan 1:

110 gr tepung terigu
40 gr coklat bubuk
1 sdt baking powder
1 sdt baking soda
200 gr gula pasir
1/2 sdt garam
2 butir telur
60 ml minyak
120 ml susu cair
1 sdt vanila
1 sdt kopi + 80 ml air panas
1 sdm perasan jeruk nipis

Bahan lapisan 2:

150 gr dcc
300 ml whip cream cair dingin

Bahan lapisan 3:

300 ml susu cair
100 ml whip cream cair
350 gr dcc
1 sdm coklat bubuk

Topping:

Chocochip secukupnya

Baca Juga: Bukan Ayam, Modal Tahu Jadi Cemilan Krispi dan Gurih ala KFC, Ide Jualan Murah Meriah Untung Melimpah Ruah

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan yang ingin digunakan. Siapkan pula wadah. Lalu, masukkan tepung terigu, coklat bubuk, baking powder dan baking soda sambil diayak agar tidak ada tepung yang menggumpal.

2. Setelah itu, masukkan gula pasir dan garam. Aduk-aduk semua bahan kering tersebut hingga tercampur rata.

3. Kemudian, masukkan dua butir telur, minyak goreng, vanila dan juga susu cair. Aduk-aduk hingga semuanya tercampur merata dan adonan coklatnya halus.

4. Selanjutnya, siapkan wadah lain yang berisi air panas. Masukkan kopi ke dalamnya. Aduk-aduk hingga kopi larut dalam air panas tersebut. Jika sudah larut, tuang ke dalam adonan coklat.

5. Masukkan juga perasan jeruk nipis. Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata. Jika sudah, siapkan loyang cetakan yang sudah diolesi margarin dan dilapisi kertas roti.

Baca Juga: Punya Pisang dan Tepung? Olah dengan Resep Cemilan Enak dan Unik Ini Pasti Laris Jadi Ide Jualan

6. Tuang adonan cake coklat tersebut ke dalam loyang cetakan. Lalu, masukkan ke dalam kukusan yang sudah dipanaskan sebelumnya.

Kukus selama kurang lebih 30 menit menggunakan api sedang cenderung kecil. Jangan lupa bagian penutupnya dilapisi kain.

7. Sembari menunggu lapisan pertamanya dikukus, kita akan membuat lapisan keduanya lagi. Siapkan panci yang berisi air di atas kompor.

8. Jika airnya sudah mendidih, masukkan wadah yang sudah berisi coklat batang atau dcc. Panaskan coklat tersebut hingga meleleh.

Jika sudah meleleh, angkat dan dinginkan terlebih dahulu.

9. Selanjutnya masukkan whip cream dingin ke dalam wadah lain. Lalu, mixer hingga mengembang. Jika whip cream sudah mengembang, ruang coklat cair ke dalamnya.

Aduk-aduk hingga tercampur merata dan masukkan ke dalam plastik segitiga.

10. Selanjutnya, siapkan wadah segi empat yang biasa ditempati dessert box. Lalu, masukkan cake coklat yang sebelumnya sudah matang dan dipotong-potong sesuai ukuran box.

Baca Juga: Punya Tempe dan Kacang Panjang? Masak Resep Tumis Bakal Enak Banget untuk Menu Sehari-hari yang Ekonomis

11. Setelah cake coklat masuk sebagai lapisan pertama, semprotkan whipcream coklat di atasnya. Lalu, masukkan ke dalam kulkas agar whip cream coklat lebih set.

12. Sekarang untuk lapisan ketiganya adalah masukkan susu cair ke dalam panci. Masukkan juga whip cream cair. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan masak hingga panas.

13. Jika susunya sudah mulai panas, masukkan dcc dan coklat bubuk. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan coklatnya meleleh.

Jika sudah meleleh, angkat dan dinginkan sebentar. Jika sudah mulai dingin, tuang coklat ke atas whip cream coklat yang sudah dimasukkan ke dalam kulkas tadi.

Lalu, bari chocochips di atasnya sebagai topping. Masukkan kembali ke dalam kulkas agar lebih enak lagi.

Jika dessert box coklat ini sudah dingin, boleh dinikmati. Selamat mencoba, ya.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube atha naufal

Tags

Terkini

Terpopuler