Cuma 2 Telur Hasilkan Pie Brownies Mini untuk Ide Jualan, Super Cantik dan Enak Datangkan Omzet Berlimpah!

27 Oktober 2022, 11:41 WIB
Resep pie brownies mini dua telur jadi ide jualan cantik dan enak omzet berlimpah /YouTube Sylvia Pradipta

BERITASUKOHARJO.com - Tak perlu khawatir, cuma modal dua telur kamu bisa membuat resep pie brownies mini sebagai ide jualan yang cantik dan enak sekali.

Cuma dua telur, resep pie brownies mini bisa dibuat. Sebuah ide jualan menguntungkan yang bisa mendatangkan kamu omzet berlimpah.

Tampilan hasil jadi resep pie brownies mini ini super cantik dan rasanya sungguh enak. Jadi, kamu bisa langsung panen omzet berlimpah karena pasti akan ada banyak orang yang membelinya.

Praktikkan resep pie brownies mini dari dua telur ini segera saja. Jika dijadikan ide jualan, bisa kamu terima pesanan sebagai salah satu isian snack box untuk arisan.

Baca Juga: Siap-siap Banjir Pesanan Snack Box! Ide Jualan Lumpia Sayur Ini Isiannya Enak Parah, Krispi, Gurih dan Nagih

Berikut adalah resep pie brownies mini untuk ide jualan yang terbuat dari dua telur saja. Sangat cantik dan enak, dalam sekejap omzet berlimpah memenuhi kantongmu.

BeritaSukoharjo.com telah menyadur keseluruhan bahan-bahan dan cara pembuatannya dari kanal YouTube Sylvia Pradipta. Simak di bawah ini!

Bahan-bahan:

Bahan kulit pie:

1 butir telur

40 gr margarin

40 gr butter

40 gr gula halus

180 gr tepung terigu protein rendah

Baca Juga: Wow, Irit Bahan! 1 Telur Jadi Bolu Singkong Enak Super Nyoklat, Cemilan Lembut Mengembang Tanpa Pengembang

Bahan brownies:

75 gr gula halus

1 butir telur

1/4 sdt vanili bubuk

75 gr coklat batang

25 gr margarin

20 ml minyak goreng

50 gr tepung terigu protein sedang

Topping:

Kacang sangrai secukupnya

Baca Juga: Punya Tempe Jangan Digoreng Biasa! Coba Olah jadi Cemilan Sempol yang Enak, Gurih, dan Empuk, Dijamin Mudah

Cara membuat:

1. Langkah awalnya adalah dengan cara mempersiapkan kulit pie terlebih dahulu. Siapkan sebuah wadah dan pecahkan satu butir telur ke dalamnya.

2. Masukkan juga 40 gram gula halus, 40 gram margarin, dan 40 gram butter. Aduk-aduk hingga tercampur rata memakai manual whisk.

3. Masukkan 180 gram tepung terigu protein rendah secara bertahap memakai spatula atau centong nasi sambil diaduk-aduk hingga adonannya kalis.

4. Siapkan cetakan pie dan olesi dengan minyak goreng tipis-tipis. Pastikan tangan sudah dicuci bersih lalu ambil sedikit adonan dan bentuk dalam cetakan tersebut layaknya membuat kulit pie.

Baca Juga: Sulap Tepung Beras Jadi Ide Jualan Menguntungkan, Jajanan Tradisional Lembut dan Legit dengan Saus Gula Merah

5. Lakukan hal yang sama pada adonan hingga habis. Kalau sudah semua, tusuk-tusuk permukaan pie dengan garpu. Sisihkan dahulu.

6. Sekarang mulai membuat brownies, caranya dengan melelehkan 75 gram coklat batang dengan cara ditim bersama 20 ml minyak goreng dan 25 gram margarin.

7. Aduk rata lelehan coklat dan sisihkan. Sekarang mulai buat adonan dengan menyiapkan sebuah wadah terlebih dahulu.

8. Pecahkan satu butir telur, masukkan seperempat sendok teh vanili bubuk, dan ayak 75 gram gula halus. Aduk rata semua bahan memakai manual whisk.

Baca Juga: Stok Tape di Rumah Auto Naik Level Dimasak Dengan Resep Cemilan Ini, Mudah Banget Lagi Buatnya!

9. Setelah itu, tuangkan coklat leleh ke dalam adonan. Aduk-aduk hingga tercampur secara merata.

10. Kemudian, tambahkan 50 gram tepung terigu protein sedang dan aduk-aduk sampai tercampur rata. Setelah itu, tuangkan ke dalam kulit pie secukupnya.

11. Tambahkan topping kacang sangrai secukupnya, lalu panggang pie brownies di oven dengan suhu 175 derajat Celcius api bawah selama 20 menit.

Baca Juga: Pisang Kematangan Tertolong Berkat Resep Cemilan 5 Bahan Ini, Beneran Parah Enaknya! Bikin Semua Ketagihan

12. Setelah 20 menit, turunkan suhu menjadi 165 derajat Celcius dengan api atas selama 10 menit.

13. Kalau sudah matang, keluarkan dari dalam oven. Keluarkan pie brownies dari cetakan. Beri cup kertas dan kamu bisa membungkusnya dalam plastik OPP.

Selamat mencoba resep ini, dijamin akan ada banyak orang yang memesan untuk dijadikan isian snack box.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Sylvia Pradipta

Tags

Terkini

Terpopuler