Sulap Pisang dan Kulit Pangsit Jadi Ide Jualan Super Laris Manis, Modal Sedikit Omzet Melangit, Ini Resepnya

10 Oktober 2022, 19:55 WIB
Resep ide jualan olahan pisang dan kulit pangsit /YouTube Vivi veronica.

BERITASUKOHARJO.com- Ada pisang sudah matang, jangan cuma dianggurin aja. Coba bikin resep ini auto bikin kamu ketagihan sama rasanya.

Nah, kali ini kita membahas ide jualan dari bahan utama pisang dan kulit pangsit. Dijamin laris manis dan penghasilan kamu melimpah ruah setiap harinya.

Tenang aja, Bunda, untuk membuat ide jualan dari pisang dan kulit pangsit ini hanya butuh modal sedikit yang dijamin bakal dapat omzet melangit. Wajib banget di cobain nih, bund.

Pasti kamu penasaran kan, bagaimana resep dan cara membuat ide jualan dari pisang dan kulit pangsit ini? Yuk, langsung saja kita simak resep dan cara membuatnya dalam artikel ini.

Baca Juga: Resep Kue Bolu Lipat Kukus, Cemilan Cantik dengan Beraneka Corak dan Motif, Rasanya Enak dan Super Lentur!

Telah dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Vivi veronica cara mengolah pisang dan kulit pangsit jadi ide jualan yang super laris manis.

Bahan-Bahan:

10 buah pisang matang

1 sdm gula pasir

1 sdm tepung maizena

Bahan-Bahan Perekat:

1 sdm tepung terigu + air secukupnya

Kulit lumpia secukupnya

Selai coklat ekonomis

Minyak goreng secukupnya

Baca Juga: Baru Datang Langsung Ludes, Resep Jajanan Anak SD 2 Bahan Krispi dan Enak, Jual 1000-an Sudah Untung Besar

Cara Membuat:

1. Kupas kulit pisang yang telah matang, kemudian masukkan ke dalam panci, haluskan dengan menggunakan sendok garpu.

2. Masukkan gula pasir, tepung maizena, dan aduk hingga semua bahan tercampur rata. Sisihkan. Selanjutnya siapkan mangkuk kecil untuk membuat bahan perekat.

3. Masukkan tepung terigu dan tambahkan air secukupnya, aduk hingga semua bahan tercampur rata. Siapkan kulit lumpia, kemudian belah menjadi 2 bagian.

Baca Juga: Telur Puyuh, Kentang dan Ati Ampela Ayam Jadi Lauk Makan Enak dan Praktis, Cocok Jadi Menu Masakan Sehari-hari

4. Selanjutnya, buat seperti contong es krim dengan tambahan perekat dari tepung terigu.

Masukkan bahan isian, pisang yang telah dihaluskan, dan selai coklat.

Tutup kembali hingga rapat dengan perekat tepung terigu tadi, sisihkan. Lakukan hingga semua adonan habis.

5. Siapkan minyak goreng, kemudian masukkan adonan dari pisang dan kulit pangsit ke dalam minyak panas, goreng hingga matang dan berwarna kecoklatan. Angkat kemudian tiriskan.

Baca Juga: Bun, Masaklah Tahu Begini agar Suami Makin Sayang, Irit Uang Belanja, Rasa Lezat Luar Biasa! Kuahnya Nampol

Sajikan hasil olahan dari pisang dan kulit pangsit ini ke dalam piring, dan kamu bisa tambahkan topping keju atau coklat cair yang bikin rasanya lebih nikmat dan bikin semua orang tergoda oleh tampilannya.

Nah, bagi kamu yang mau bikin ide jualan dari pisang dan kulit pangsit ini, kamu bisa mengemasnya dengan plastik mika atau bungkusan lain yang bikin semua orang tergoda oleh tampilannya sehingga hasil olahan pisang dan kulit pisang ini bakal langsung ludes seketika.

Sekarang saatnya kamu praktikkan sendiri dirumah sebagai cemilan, isian snack box atau ide jualan yang dijamin pasti laris manis, dan omzet kamu bakal melimpah ruah. Selamat mencoba. ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Vivi veronica

Tags

Terkini

Terpopuler