Luar Biasa! Resep Menu Harian Tumis Bihun dan Telur Ini Enak dan Gurih, Bikinnya Mudah dengan Bahan Sederhana

2 Oktober 2022, 07:30 WIB
resep tumis bihun telur yang enak dan gurih /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com – Mau tahu resep mengolah bihun menjadi menu harian yang sangat luar biasa lezatnya?

Kamu bisa simak resep bihun berikut ini, dijamin mudah dan cepat membuatnya. Untuk resep tumis bihun ini, kamu bisa menambahkan telur sebagai pelengkapnya.

Meskipun sederhana, tumis bihun telur ini sangat enak dan gurih, sehingga sangat cocok untuk dijadikan salah satu menu harian keluarga di rumah.

Tanpa perlu berlama-lama lagi, mari simak resep dan cara membuat tumis bihun telur berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube tri pujis.

Baca Juga: Punya Pisang Kematangan? Coba Buat Jadi Bolu Tanpa Telur, Tetap Enak Empuk dan Super Ngembang, Simple No Mixer

Bahan-bahan:

100 gram bihun

4 butir telur

5 siung bawang merah

3 siung bawang putih

3 cabai merah keriting

3 cabai rawit

5 cabai hijau besar

1 sdt gula pasir

½ sdt garam

¼ sdt kaldu bubuk

¼ sdt lada bubuk

1 sdm kecap asin

1 sdm kecap manis 

Baca Juga: Pasti Nambah Nasi, Menu Kacang Tolo Pedas Manis Ini Enaknya Kebangetan, Simak Resep dan Cara Biar Bisa Awet

Berikut cara membuat tumis bihun telur:

1. Siapkan air secukupnya ke dalam panci, kemudian didihkan. Setelah itu, masukkan 2 keping bihun atau setara dengan 100 gram bihun, masak atau rebus sampai teksturnya lembut.

2. Setelah matang dan teksturnya lembut, angkat dan tiriskan bihun ke dalam wadah terlebih dahulu.

3. Iris-iris tipis 5 siung bawang merah, 3 siung bawang putih, potong-potong kecil 3 buah cabai merah keriting, 3 buah cabai rawit, 5 buah cabai hijau besar, lalu sisihkan terlebih dahulu.

4. Siapkan mangkuk, pecahkan 4 butir telur ke dalamnya, lalu kocok lepas sampai tercampur merata.

5. Panaskan minyak goreng ke dalam wajan secukupnya, lalu tuang adonan telur yang sudah dikocok lepas tadi, goreng dan orak-arik sampai matang.

6. Setelah matang, angkat dan sisihkan terlebih dahulu ke atas piring.

Baca Juga: Cara Mudah Buat Kentang Goreng Krispi ala McD, Super Kriuk dan Gurih Bikin Nagih, Cemilan Modal Murah Rasa Wah

7. Panaskan lagi secukupnya minyak goreng di dalam wajan, kemudian masukkan irisan bawang merah dan bawang putih, aduk-aduk sampai merata dan tumis hingga layu dan harum.

8. Setelah layu dan harum, masukkan potongan cabai merah keriting, cabai rawit, dan cabai hijau, lalu aduk-aduk kembali hingga tercampur rata dan layu.

9. Masukkan air secukupnya, aduk-aduk rata kembali.

10. Tambahkan 1 sdt gula pasir, ½ sdt garam, ¼ sdt kaldu bubuk, ¼ sdt lada bubuk, lalu aduk-aduk rata dan masak sampai kuahnya mendidih.

11. Masukkan bihun dan telur orak-arik, aduk-aduk sampai tercampur rata dengan bumbunya, masak beberapa saat sampai bumbunya meresap.

12. Tambahkan kecap manis sesuai selera aduk-aduk rata dan koreksi rasanya.

13. Setelah matang, angkat dan sajikan tumis bihun telur di atas piring saji.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: YouTube tri pujis

Tags

Terkini

Terpopuler