Bihun, Telur dan Tahu Coba Masak Begini Jadi Cemilan dan Lauk Makan yang Gurih, Renyah, dan Praktis

27 September 2022, 09:12 WIB
Bihun, Telur, Tahu bisa jadi Cemilan Gurih sekaligus Lauk Makan /YouTube Dapur Bu Yun

BERITASUKOHARJO.com - Jika kamu punya bihun di rumah, jangan cuma dijadikan sayur saja. Kamu bisa menambahkan telur dan juga tahu untuk jadi sebuah makanan yang berbeda dari biasanya.

Jadi, bihun, telur, dan tahu coba kamu masak begini saja. Dijamin lebih enak dan bakal bikin ketagihan jika sudah mencobanya.

Olahan bihun, telur dan tahu ini bisa dijadikan sebagai cemilan santai saat kumpul keluarga atau sedang mengerjakan tugas sekolah.

Ternyata, selain bisa jadi cemilan santai, olahan bihun, telur dan tahu ini bisa juga jadi lauk makan yang super gurih dan renyah, loh.

Baca Juga: Resep Sambal Terong Balado yang Gurih, Manis, dan Pedas untuk Menu Makan Siang, Bikin Nagih dan Boros Nasi

Dijamin kamu bakal nambah nasi terus jika makan dengan lauk makan ini setiap harinya. Selain rasanya yang gurih, olahan bihun, telur dan tahu ini sangat praktis.

Kamu tidak perlu berlama-lama di dapur jika memasak menu yang satu ini. Langsung saja simak resep lengkapnya yang sudah dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Dapur Bu Yun berikut.

Bahan:

75 gr bihun
5 buah tahu
3 butir telur
1 buah wortel
1 batang daun seledri
Garam secukupnya
Kaldu bubuk secukupnya
1/2 sdt merica butiran
4 siung bawang merah
2 buah cabai rawit

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan-bahannya, ya. Kemudian, siapkan wadah yang berisi bihun. Lalu, rendam bihun tersebut dengan air panas atau pun air biasa.

Direndam selama beberapa menit hingga bihun menjadi lunak.

2. Sembari menunggu bihun lunak, kita siapkan ulekan terlebih dahulu. Masukkan bawang merah, cabai rawit, merica butiran, garam dan juga kaldu bubuk.

Baca Juga: Modal 3 Lembar Roti Tawar dan Coklat Bisa Bikin Cemilan Ide Jualan yang Super Praktis dan Untung Besar

Ulek semua bahan tersebut hingga semuanya benar-benar halus, ya. Jika bumbunya sudah halus, sisihkan terlebih dahulu.

3. Kemudian, tahu yang berada di dalam wadah dihaluskan menggunakan garpu. Jika tahu sudah dihaluskan, sisihkan sebentar.

4. Lanjut untuk bihun yang direndam tadi. Jika bihun sudah lunak, saring bihun hingga kadar airnya berkurang.

5. Lalu, masukkan bihun yang sudah disaring tadi ke dalam wadah yang berisi tahu halus. Masukkan juga bumbu yang sudah dihaluskan ke dalam campuran tahu dan bihun.

Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata.

6. Setelah semuanya tercampur merata, masukkan wortel yang sudah diparut halus sebelumnya. Aduk-aduk sebentar hingga merata.

Baca Juga: Resep Sop Daging Sapi Bening dan Empuk, Cocok untuk Sarapan dan Makan Siang

7. Lalu, masukkan juga daun seledri yang sudah dipotong tipis-tipis. Jika tidak ada daun seledri, boleh menggunakan daun bawang atau daun kucai.

8. Masukkan juga 3 butir telur. Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata. Setelah tercampur merata, masukkan ke dalam loyang cetakan yang sudah diolesi dengan minyak goreng.

9. Setelah itu, tuang adonan bihun ke dalam cetakan. Ratakan menggunakan sendok. Lalu, masukkan ke dalam kukusan dan kukus selama 25 menit atau hingga bihun matang.

Jika sudah matang, angkat dan dinginkan terlebih dahulu sebelum dikeluarkan dari cetakan dan dipotong-potong.

Jika sudah dipotong-potong, boleh disimpan didalam kulkas sebagai stok frozen food. Jika ingin menggorengnya langsung, boleh dibalur dengan telur terlebih dahulu.

Lalu, goreng hingga matang. Jika sudah matang, angkat dan sajikan dengan saus sambal. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Dapur Bu Yun

Tags

Terkini

Terpopuler