Jangan Ditumis, Goreng Kacang Panjang dengan Tepung, Jadi Lauk dan Cemilan Krispi Beda dari Resep Lain

30 Agustus 2022, 22:50 WIB
resep kacang panjang goreng tepung yang bisa menjadi lauk dan cemilan krispi beda dari yang lain yang biasanya ditumis /YouTube D.A.K Lea

BERITASUKOHARJO.com - Sebagai menu masakan sehari-hari, kacang panjang biasanya dimasak dengan cara ditumis. Sekarang, coba dulu resep unik yang menjadikan sayuran ini sebagai cemilan krispi yang super renyah.

Jadi, di bawah ini ada resep kacang panjang goreng tepung yang tidak hanya krispi tapi juga rasanya gurih. Selain jadi cemilan, bisa juga dijadikan sebagai tambahan lauk ketika makan.

Kalau bosan dengan rasa kacang panjang yang selalu ditumis, lebih baik coba dulu resep kacang panjang goreng tepung ini. Tekstur krispi cemilan ini bisa membuat kamu ketagihan.

Berikut adalah resep kacang panjang goreng tepung yang bisa menjadi lauk dan cemilan krispi beda dari yang lain yang biasanya ditumis. Dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube D.A.K Lea.

Baca Juga: Resep Kue Gemblong Gula Merah Lembut Bahan Tepung Ketan, Cemilan Mengenyangkan

Bahan-bahan:

500 gram kacang panjang

15 sdm tepung terigu

3 sdt kaldu bubuk

1/2 sdt lada bubuk

1 butir telur

250 ml air

Secukupnya tepung beras

Secukupnya minyak goreng

Baca Juga: Resep Jajanan Tradisional Modal Tepung Ketan Ini Punya Isi Lumer Saat Dimakan

Cara membuat:

1. Jadi, langkah awal yang bisa kamu coba lakukan adalah dengan mempersiapkan bahan-bahan untuk membuat kacang panjang goreng di atas.

2. Kemudian, cuci kacang panjang sampai bersih menggunakan air mengalir. Setelah itu, buang bagian ujungnya dan potong-potong sesuai selera.

3. Selanjutnya, siapkan wadah atau baskom besar. Masukkan tepung terigu, kaldu bubuk, lada bubuk, telur, dan air. Aduk-aduk semua bahan tersebut hingga tercampur jadi satu adonan.

4. Jika adonan basah sudah tercampur dengan rata, tuangkan tepung beras secukupnya di atas piring. Ratakan ke seluruh permukaan piring.

5. Setelah itu, masukkan semua potongan kacang panjang ke dalam adonan basah. Aduk-aduk merata dan pastikan terendam adonan basah dengan sempurna.

6. Sehabis dari adonan basah, gulingkan kacang panjang ke adonan kering yaitu tepung beras di atas piring tadi.

Baca Juga: Olah Tepung Ketan Jadi Cemilan Roti Balon dari Resep 4 Bahan Ini, Renyah di Luar Kenyal di Dalam

7. Gunakan tangan bersih dan lumuri semua potongan kacang panjang dengan adonan kering hingga menempel sempurna di semua sisi.

8. Lakukan proses tersebut hingga selesai. Kalau sudah, tempatkan kacang panjang yang sudah dilumuri tepung ke dalam wadah dan diamkan minimal satu jam di dalam chiller kulkas.

9. Setelah satu jam, panaskan minyak goreng di dalam wajan cukup banyak. Kalau sudah panas, masukkan satu per satu kacang panjang dengan baluran tepung itu ke dalam minyak panas.

10. Goreng kacang panjang tepung tersebut dengan api sedang hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Jangan lupa untuk dibalik atau diaduk agar matangnya merata.

Apabila kacang panjang goreng sudah matang, angkat dan tiriskan. Sajikan sebagai lauk makan dengan nasi dan sayur lain.

Atau bisa juga dijadikan sebagai cemilan unik dan beda dari yang lain. Cocok diberikan sebagai cemilan anak ketika sedang belajar atau mengerjakan PR.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube D.A.K Lea

Tags

Terkini

Terpopuler