Punya Pisang Kematangan, Santan dan Meses? Coba Resep Ini, Jadi Cemilan Lembut dan Segar Penghilang Dahaga!

29 Agustus 2022, 11:17 WIB
resep olahan pisang kematangan, meses, dan santan, jadi es krim pisang yang lembut dan segar. Cocok dijadikan menu ketika panas terik /YouTube Vinastar Channel

BERITASUKOHARJO.com - Di rumah ada pisang kematangan, meses, dan santan? Cobain resep yang satu ini yuk, hasilnya jadi cemilan manis, lembut dan segar penghilang dahaga.

Cuaca yang saat ini panas terik memang cocok menyantap cemilan yang segar ini, hanya berbahan dasar pisang kematangan, santan dan meses kamu sudah bisa sajikan es krim.

Daripada bosan mengolah pisang kematangan, santan, dan meses  jadi kue, yuk ganti sajian es krim saja, dijamin keluarga suka apalagi anak-anak di rumah.

Penasaran bagaimana cara mengolah pisang kematangan,santan, dan meses jadi es krim? Simak sampai habis artikel berikut ya.

Baca Juga: Resep Tumis Sawi Putih dan Telur untuk Menu Makan Siang, Enak dan Gak Bikin Bosan

Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Vinastar Channel berikut resep es krim pisang yang lembut dan segar.

2 buah pisang matang (pilih pisang yang super matang untuk hasil lebih manis)

130 gram santan kental (2 saset)

2 sdm meses

Cara membuat:

1. Siapkan 2 buah pisang matang lalu kupas kulitnya, dan potong-potong bulat menjadi ukuran yang kecil-kecil.

2. Setelah itu, siapkan blender, masukkan pisang yang sebelumnya sudah dipotong dan 130 gram santan kental, haluskan.

Baca Juga: Punya Tahu dan Tepung Bumbu? Coba deh Dibikin Menu Gurih Ini, Bisa Jadi Lauk Sekaligus Cemilan dan Ide Jualan!

3. Selanjutnya, masukkan adonan pisang dan santan ke dalam cetakan, lalu taruh ke dalam freezer selama kurang lebih 2 jam.

4. Setelah 2 jam, keluarkan es krim pisang dari kulkas dan keluarkan dari cetakan lalu masukkan semua isinya ke dalam blender, haluskan.

5. Setelah es krim pisang dihaluskan, tambahkan 2 sdm meses atau sesuai selera kemudian blender lagi, sebentar saja.

6. Kemudian, masukkan es krim ke dalam cetakan lagi, beri taburan meses di atasnya, lalu taruh ke dalam freezer selama kurang lebih 3 jam.

7. Setelah 3 jam, keluarkan es krim pisang, ambil menggunakan scoop es krim hingga membentuk bulat dan taruh di mangkuk.

Baca Juga: Punya Pisang, Roti Tawar, dan Santan? Coba Buat Cemilan dengan Resep Ini, Rasanya Enak dan Manis, Pasti Suka

8. Es krim pisang siap dihidangkan dan dinikmati di kala cuaca terik. Selamat mencoba guys!

Itulah resep olahan pisang kematangan, santan dan meses, mudah bukan membuatnya? Dijamin anak-anak sampai dewasa suka.

Nah, jangan olah pisang kematangan, santan dan meses jadi kue terus, kini saatnya ganti resep es krimp pisang ini.

Siapa sih yang bisa menolak segar dan lezatnya es krim pisang? Yuk, langsung saja praktekkan di rumah.

***

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube Vinastar Channel

Tags

Terkini

Terpopuler