Resep Lumpia Goreng Ayam Jamur untuk Cemilan Sore Hari, Pasti Jadi Favorit Keluarga

14 Agustus 2022, 18:02 WIB
resep lumpia goreng ayam jamur /YouTube Devina Hermawan

BERITASUKOHARJO.com – Berikut resep yang direkomendasikan untuk kamu yang suka membuat cemilan di sore hari.

Pada artikel ini akan dibagikan resep membuat lumpia goreng ayam jamur yang sangat mudah untuk dibuat karena bahan-bahannya sederhana.

Tentunya rasa dari cemilan lumpia goreng ayam jamur ini pasti enak, gurih, dan teksturnya renyah, dijamin jadi favorit keluarga di rumah.

Yuk, langsung saja kita intip saja resep lengkap lumpia goreng ayam jamur berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Devina Hermawan.

Baca Juga: Resep Tumis Terong Pedas Manis, Super Enak dengan Bahan Seadanya, Menu Sederhana untuk Makan Malam

Bahan-bahan untuk membuat lumpia goreng ayam jamur:

20 lembar kulit spring roll ukuran besar

Bahan untuk isian lumpia:

350 gram ayam giling

150 gram jamur shitake dan champignon

150 gram buncis

100 gram wortel

8 siung bawang merah

6 siung bawang putih

1 sdm saus tiram

1 sdm kecap asin

½ sdt minyak wijen

¼ sdt garam

¼ sdt merica bubuk

1 sdm gula pasir

Baca Juga: Resep Sederhana Bolen Pisang Coklat Keju, Cemilan Ekonomis Renyah Berlapis, Cocok untuk Dijadikan Ide Jualan

Bahan telur:

3 butir telur

⅛ sdt garam

⅛ sdt merica bubuk

Bahan saus:

100 gram tepung tapioka

750 ml air

50 gram gula merah

⅛ sdt garam

Bahan pelengkap:

Cabai rawit hijau

Sambal bangkok

Lainnya:

Minyak goreng secukupnya

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Gila, Bahan Sederhana, Rasa Dijamin Buat Menggila

Cara membuat lumpia goreng ayam jamur:

1. Siapkan jamur, wortel, dan juga buncis, lalu potong-potong kecil semuanya dan sisihkan terlebih dahulu.

2. Iris bawang merah dan haluskan bawang putih, lalu sisihkan juga.

3. Masukkan telur, garam, dan merica bubuk ke dalam mangkuk, kemudian kocok lepas sampai tercampur rata.

4. Siapkan wajan, lalu panaskan minyak secukupnya. Goreng telur yang sudah dikocok sambil diaduk-aduk terus, lalu sisihkan.

5. Panaskan kembali minyak di wajan secukupnya untuk menumis, masukkan bawang merah dan tumis hingga layu dan harum.

6. Tambahkan bawang putih yang sudah dihaluskan tadi, aduk-aduk sampai harum, kemudian masukkan ayam giling, aduk-aduk dan masak sampai matang.

7. Masukkan telur dan sayuran yang sudah dipotong-potong tadi, aduk-aduk hingga tercampur dengan rata.

Baca Juga: Buat Olahan Ubi Ungu Jadi Isian Resep Cemilan Molen Mini Legit ala Tawangmangu! Belum Banyak yang Tahu

8. Tambahkan kecap asin, garam, merica bubuk, saus tiram, gula pasir, dan minyak wijen, aduk-aduk kembali hingga merata.

9. Masak sampai semua bahan matang, setelah itu sisihkan sementara di wadah.

10. Buat saus kental, masukkan ke dalam panci bahan-bahan seperti air, tepung tapioka dan gula merah.

11. Masak sambil diaduk-aduk hingga gula dan tepung menjadi larut, lalu tambahkan garam sesuai selera.

12. Masak saus sampai mengental, kemudian sisihkan ke dalam mangkuk.

13. Siapkan kulit lumpia, lalu olesi dengan saus kental bagian bawah kulitnya, kemudian beri isian dan gulung dengan rapi.

14. Lakukan hal yang sama sampai selesai.

15. Goreng lumpia di minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.

16. Setelah matang, angkat dan sajikan lumpia goreng ayam jamur di atas piring.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: YouTube Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler