Resep Sup Tahu Pedas Ala Korea, Mudah Cukup 6 Menit, Cocok Untuk Menu Makan Sehari-hari!

4 Agustus 2022, 11:34 WIB
Tahu Pedas Ala Korea, Sunbubu Jigae, Simak Cara Membuatnya Disini /YouTube Mrs.Culinary

BERITASUKOHARJO.com- Ingin menu makan sehari-hari kamu enak cukup 6 menit?  Ada resep terbaru dari olahan tahu putih yang dibuat ala Korea.

Nama makanannya adalah sup tahu pedas yang disajikan dengan saus sundubu jjigae ala Korea. Pastinya semua rahasia resep dan cara membuatnya ada dalam artikel ini.

Kamu akan ketagihan setelah mengetahui resep dan cara membuat sup tahu pedas ala Korea ini. Karena kamu hanya membutuhkan waktu 6 menit untuk membuat menu makan sehari-hari.

Nah, penasaran kan bagaimana resep dan cara membuat sup tahu pedas dengan saus ala Korea ini dirumah? Yuk, langsung saja kita simak resep dan cara membuatnya berikut.

Baca Juga: Rahasia Jengkol Krispy Balado Teri, Pedas dan Gurih, Dijamin Anti Pahit, Simak Resepnya!

BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep dan cara membuat sup tahu pedas ala Korea dari kanal YouTube Mrs. Culinary yang mudah hanya membutuhkan waktu 6 menit saja.

Bahan-bahan:

1/2 buah bawang bombay yang sudah dipotong dadu kecil

3 butir bawang putih cincang

2 sdm gula pasir

3 sdm soy sauce

2 sdm minyak wijen

100 gr gochugaru atau bisa memakai bubuk bon cabe

Baca Juga: Jangan Hanya Digoreng, Resep Olahan Tahu Jadi Cemilan Enak, Gurih, dan Pedas, Pasti Jadi Rebutan!

1 batang daun bawang sesuai selera

4 strip bacon / ayam cincang/ sosis potong, optional

Tauge sesuai selera

Bahan membuat sundubu:

3-7 pcs kerang/ udang

Tahu putih yang sudah dipotong kotak

1 butir telur

Baca Juga: Resep Cemilan Tahu Bakso Merah Putih, Untuk Rayakan HUT RI 17 Agustus, Rasanya Gurih Merdeka!

Cara membuat:

1.Siapkan teflon, kemudian masukkan sedikit minyak goreng, daging ayam cincang, dan tumis hingga harum aromanya.

2. Masukkan potongan bawang bombay,  dan aduk hingga tercampur rata dan harum aromanya. Kemudian masukkan daun bawang, dan juga bawang putih yang telah dicincang.

3. Tuangkan minyak wijen, dan tumis sebentar. Masukkan gula pasir, soy sauce , dan juga garam halus. Kemudian masak selama 2 menit hingga harum aromanya.

4. Selanjutnya masukkan saus gochugaru atau bisa memakai bon cabe. Aduk hingga semua bahan tercampur rata. Sisihkan.

Baca Juga: Resep Bakpia Isi Coklat, Cocok Jadi Cemilan Santai yang Enak dan Manis, Pasti Kamu Ketagihan

5. Kemudian kita masak sup tahu, siapkan panci, masukkan sedikit minyak untuk menumis, kemudian  tambahkan 2 sdm bahan dasar yang telah kita buat sebelumnya.

6. Tuangkan 1/2 gelas air matang, aduk kemudian masukkan kerang dan aduk hingga mendidih. Kemudian masukkan tahu putih yang telah di potong-potong.

7  asak hingga mendidih, kemudian masukkan  1 butir telur dan tauge secukupnya atau sesuai selera. Kemudian tambahkan daun bawang dan masak hingga mendidih serta kuah sup tahu menyusut agar bumbu meresap ke dalam tahu.

Baca Juga: Yuk, Sarapan Sehat Mengenyangkan, Simak Resep Martabak Nasi Berikut, Cemilan Enak Bergizi

Sajikan sup tahu pedas ala Korea di atas mangkuk, dan saatnya dinikmati keluarga untuk menu makan siang maupun malam.  

Menu terbaru dari olahan tahu yang dijadikan sup tahu pedas ala Korea ini sangat enak dengan saus sundubu yang pedas dan gurih. Selamat mencoba.***

Editor: Choirul Hidayat

Sumber: YouTube Mrs.Culinary

Tags

Terkini

Terpopuler