Bikin Cemilan Populer Korea, yuk! Simak Resep Kue Goreng Super Enak Ini, Isiannya Unik dan Lumer

2 Agustus 2022, 08:06 WIB
Resep cemilan kue goreng populer Korea dengan isian unik nan lumer /Instagram @lysa_tangkulung.

BERITASUKOHARJO.com - Tak dimungkiri bahwasanya Korea telah membuat banyak dampak di berbagai negara lantaran drama-drama dan fenomena K-Pop mendunianya.

Tak heran kini makanan-makanan ataupun cemilan ala Korea banyak digandrungi orang-orang, tak terkecuali Indonesia.

Nah, salah satu cemilan populer yang cukup simple nan super enak di Korea adalah 'hotteok', yaitu sejenis kue goreng. Ya, kue yang digoreng dengan minyak.

Namun, sebenarnya cemilan hotteok yang resep lengkapnya akan dibahas ini tepatnya adalah panekuk dengan isian sejenis pasta kacang yang lumer.

Baca Juga: Menu Restoran Pindah Ke Rumah! Kamu Harus Coba Masak Resep Udang Asam Manis Ini, Dijamin Bikin Ketagihan

Hotteok sendiri adalah cemilan yang populer di negara asalnya dan memang banyak dijual sebagai jajanan khas Korea Selatan.

Paling enak cemilan ini dimakan selagi masih hangat, apalagi di Korea sana, kue goreng ini populer sebagai kudapan saat musim dingin.

Jadi, apa saja bahan-bahan yang diperlukan dan bagaimana cara membuat cemilan kue goreng ala Korea ini?

Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lengkapnya untukmu, sebagaimana dilansir dari akun Instagram @lysa_tangkulung.

Baca Juga: Resep Brownies Mini Coklat Pandan, Cemilan Lembut dan Wangi, Dijamin Anti Kempes Walau Sudah Dingin

Bahan-Bahan Hotteok (Korean Panekuk/Kue Goreng Korea):

120 gr tepung ketan
280 gr tepung protein sedang
8 gr ragi instant
50 ml susu cair
250 ml air
1 sdt baking powder
1 sdt garam
30 ml minyak

Bahan Isian:

75 gr brown sugar
40 gr kacang matang cincang
8 gr kayu manis bubuk
25 gr biji wijen (bisa di-skip)
30 gr mentega
1 gr garam
4 gr vanilla extract (vanilla butter)

Baca Juga: Resep Cemilan Donat Merah Putih, Sambut Hari Kemerdekaan Indonesia dengan yang Manis

Untuk membuat isian unik ini sangat mudah, kok. Tinggal campur semua bahan menjadi satu, lalu aduk sampai rata sempurna. Siap digunakan.

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah, lalu masukkan adonan kering, seperti tepung ketan, tepung terigu, baking powder, dan ragi.

Campur semua bahan ini dengan cara diaduk.

2. Jika sudah, selanjutnya masukkan bahan-bahan cair, seperti susu, air, dan minyak.

3. Tambahkan pula garam sebanyak 1 sdt.

Baca Juga: Resep Dessert Box Regal, Super Simple dan Lumer di Mulut

4. Aduk-aduk lagi sampai semua bahan tercampur rata dan membentuk adonan.

5. Jika sudah, uleni sebentar, ya, lalu diamkan selama kurang lebih 90-180 menit.

Jangan lupa tutup dengan kain atau plastik wrap.

6. Setelah 90-180 menit, bagi adonan menjadi 12 bagian dengan berat masing-masing 56 gr.

Isiannya yang tadi juga sudah dibuat dibagi menjadi 12 bagian, ya.

7. Selanjutnya, ambil wadah pengalas (bisa loyang atau lainnya), olesi minyak, dan letakkan adonan di atasnya.

8. Lebarkan adonan ke samping, lalu isi tengahnya dengan isian yang sudah dibuat, kemudian tutup kembali. Lakukan sampai adonan habis.

Baca Juga: Resep Kue Pandan Kukus, Cemilan Manis dan Lembut yang Cocok Disantap dengan Teh Hangat

9. Setelah itu, tekan-tekan adonan hingga gepeng. Lakukan hal ini ke 11 adonan lainnya.

10. Siapkan pan dan panaskan minyak yang lumayan banyak, cemplungkan adonan satu per satu.

11. Goreng sampai kue Korea agak mengembang. Jika ditekan, maka akan mengembang balik.

Gorengnya sampai berubah warna kuning keemasan, ya.

12. Angkat dan tiriskan.

13. Sajikan selagi hangat.

Kini kue goreng yang merupakan cemilan populer Korea dengan isian unik yang lumer sudah jadi dan siap dinikmati. Rasanya dijamin enak!

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: Instagram @lysa_tangkulung

Tags

Terkini

Terpopuler