Chukkae! Red Velvet dengan Lagu 'Red Flavor' Capai Prestasi Baru untuk Jumlah Penayangan

- 4 Juli 2023, 21:10 WIB
MV 'Red Flavor' capai angka penayangan yang tinggi
MV 'Red Flavor' capai angka penayangan yang tinggi /Dok. Soompi.

BERITASUKOHARJO.com - Girl grup asal Korea Selatan, Red Velvet, yang beranggotakan Irene, Seulgi, Wendy, Yeri dan Joy ini termasuk girl grup terkenal di generasi ke-3.

Girl grup yang digawangi Irene dkk ini memiliki pesona grup yang sulit ditolerir oleh penggemar mereka.

Semua anggota dari Red Velvet selalu dapat menarik perhatian entah itu untuk penggemar maupun netizen.

Visual dari anggota Red Velvet juga tidak bisa untuk ditolak. Bahkan media Korea selalu tidak bisa menolak pesona dari anggota Red Velvet untuk melihatnya lagi. 

Baca Juga: HITS dan INSTAGRAMABLE, 8 Rekomendasi Wisata di Bogor untuk Liburan Bersama Keluarga, Viewnya Estetik Banget!

Bahkan netizen banyak yang memuji penampilan Red Velvet untuk konser mereka R to V. Visual Red Velvet saat konser sungguh mengejutkan, pipi Seulgi Red Velvet juga agak berisi dan membuat dirinya semakin imut.

Tulang pipi Irene Red Velvet yang biasanya terlihat, kini sedikit berisi dan senyumnya semakin terlihat lebih dewasa. Wendy Red Velvet masih mempertahankan rambut pendeknya untuk konser R to V kali ini.

Comeback yang dilakukan girl grup Red Velvet juga selalu terbilang sukses. Dilansir BeritaSukoharjo.com pada 4 Juli 2023 dari Soompi bahwa Red Velvet memecahkan rekor lagi.

Red Velvet merupakan salah satu grup K-Pop wanita generasi ke-3. Red Velvet juga menjadi grup KPop wanita yang populer diantara TWICE dan BLACKPINK. 

Baca Juga: Pecinta Kopi Wajib Coba! Resep Puding White Coffee, Enak, Kenyal, Lezat, Pas untuk Cemilan atau Ide Jualan

Tidak seperti TWICE dan BLACKPINK yang memakai konsep mereka sendiri seperti girl crush dan swag independent, Red Velvet mengambil konsep imajinasi dengan anggun dan cerita dongeng untuk konsep grup mereka.

Seperti lagu Zimzalabim yang menggunakan konsep putri dongeng dari cerita sulap. Red Velvet pasti mengambil lagu yang berlatar kan negeri dongeng dan dicampurkan dengan sedikit thriller misteri didalamnya.

Salah satu lagu Red Velvet yang menempati posisi di 200 juta penayangan yaitu 'Red Flavor'. 'Red Flavor' memecahkan rekor itu setelah 4 lagu Red Velvet yang lain. MV untuk 'Red Flavor' tembus lebih dari 200 juta kali tayang.

Baca Juga: WIH ENAK! Resep Cumi Tinta Hitam Simpel Tidak Alot, Menu Istimewa Wajib Dicoba

Pada 4 Juli ini pukul 10 pagi KST atau pukul 8 pagi WIB musik video untuk 'Red Flavor' milik Red Velvet telah mencapai 200 juta kali ditonton. Lima tahun 11 bulan dan 25 hari sejak 'Red Flavor' dirilis oleh Red Velvet.

'Red Flavor' dirilis oleh Red Velvet pada 9 Juli 2017 pada pukul 1 siang KST atau pukul 11 siang WIB. Hingga bisa meraih rekor ini, 'Red Flavor' harus mencapai beberapa bulan dan tahun.

MV kelima Red Velvet yang bisa melampaui bahkan melebihi 200 juta kali ditonton. Setelah 'Red Flavor', ada 'Bad Boy', 'Psycho', 'Russian Roulette' dan 'Peek-A-Boo'.

Selamat untuk Reveluv dan Red Velvet untuk pencapaian atas lagi 'Red Flavor'. Untuk merayakan bersama, yuk putar lagi 'Red Flavor' di YouTube.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah