PUTUS KONTRAK! Begini Kronologi Lengkap Konflik Antara EXO Chen, Baekhyun dan Xiumin, dengan SM Entertainment

- 4 Juni 2023, 15:06 WIB
/tangkapan layar/

Sebelumnya SM Entertainment memang sudah mendapat kecaman terkait kontrak kepemilikan yang dialami member TVXQ hingga menempuh jalur hukum. 

Dilansir dari Kanal YouTube Yusril Kim melalui All Kpop menyebutkan bahwa SM Entertainment telah mengungkapkan pernyataan resmi terkait masalah tersebut. 

Menurut pihak SM Entertainment, saat ini mereka tengah berhadapan dengan pihak baru, dan mengkonfirmasi adanya pihak luar atau pihak ketiga yang diam-diam mendekati artis mereka. 

SM Entertainment bahkan mengaku jika pihak ketiga tersebut telah menyediakan informasi palsu, dokumen hukum yang salah, serta penawaran palsu yang tidak masuk akal. 

Pihak ketiga tersebut bahkan meyakinkan artis SM bahwa tidak akan ada tindakan hukum jika menandatangani kontrak dengan agensi lain meskipun masih terikat kontrak dengan SM Entertainment. 

“Pihak ketiga bahkan tidak memiliki perhatian tulus kepada artis kami. Mereka menggunakan rumor tak berdasar, serta kata-kata manis guna memaksa artis yang melanggar kontrak eksklusif mereka dan membuat mereka terlibat dalam aktivitas ilegal meskipun masih terlibat dengan SM entertainment.” Ungkap pihak SM Entertainment melalui All KPOP yang dikutip kanal YouTube Yusril Kim.

“Pihak Ketiga juga tak berhenti sampai situ saja. Mereka juga memengaruhi tidak hanya satu dari dua artis kami untuk kontrak yang dibebani meskipun sudah berada di bawah kontrak dengan SM.”

Di atas hal tersebut pihak SM Entertainment menyatakan bahwa mereka tidak akan tinggal diam melihat pihak ketiga yang tidak peduli dengan artis masa depan, memastikan hak mereka secara hukum dan terus mengejar keserakahan dan juga uang.

Pihak SM Entertainment bahkan menyatakan akan melakukan tindakan hukum untuk mengatasinya. Meski begitu pihak SM juga menegaskan bahwa mereka akan mencari penyelesaian paling baik tanpa mengganggu rencana comeback EXO yang sudah direncanakan. 

Nampaknya permasalahan ini tak akan berakhir dalam waktu dekat, apalagi karena sudah melibatkan hukum.

Halaman:

Editor: Syahyurli Ainnur Bahri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah