Ide Unik para Member BTS dalam Buku Resmi Pertamanya yang Berjudul Beyond The Story: 10-Year Record Of BTS

- 18 Mei 2023, 13:12 WIB
Ide Unik Para Member BTS dalam Buku Resmi Pertamanya Yang Berjudul Beyond The Story: 10-Year Record Of BTS
Ide Unik Para Member BTS dalam Buku Resmi Pertamanya Yang Berjudul Beyond The Story: 10-Year Record Of BTS /Instagram @bts.bighitofficial

BERITA SUKOHARJO.com – BTS kembali membuat army terkejut. Pasalnya secara mengejutkan penerbit buku asal AS Flatiron Books mengeluarkan pengumuman resmi tentang buku yang beberapa hari terakhir menjadi bahan pembicaraan banyak orang.

Dalam desas desus itu, banyak netizen yang menduga antara BTS atau Taylor Swift yang akan menerbitkan buku. Karena judul buku tersebut masih menjadi misteri dengan tanggal perilisan 9 Juli dan 1 juta eksemplar sebagai cetakan awal.

Semua pembicaraan hangat tentang buku ini naik ke daftar buku terlaris di Amazon dan Barnes & Noble. Namun, semua spekulasi akhirnya dihentikan dengan keluarnya pengumuman resmi bahwa BTS adalah penulis misteri di balik buku tersebut.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Kuliner Kaki Lima Bandung yang Murah Meriah dan Enak, Bisa Jadi Referensi untuk Ide Jualan

Dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari laman Soompi buku berjudul Beyond The Story: 10 Year Record of BTS ini akan dibuat bersama dengan jurnalis Kang Myeong Seok, dan akan dirilis di Korea Selatan dan Amerika Serikat pada 9 Juli 2023. 

Buku yang berjudul Beyond The Story: 10 Year Record of BTS ditulis oleh anggota grup bersama dengan jurnalis Myeong Seok dan akan diterbitkan di Korea Selatan oleh Big Hit Music.

Dipimpin oleh Anton Hur yang bekerja sama dengan Clare Richards serta Slin Jung, buku ini akan diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris. Buku edisi Amerika Serikat ini akan terdiri dari lima ratus lima puluh empat halaman dan berisi foto eksklusif menurut Flatiron.

Halaman:

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah