KECEWA! Penggemar Film Dilan Sayangkan Peran Dilan Diganti, Bukan Iqbaal Lagi Tapi Arbani Yasiz

- 4 April 2023, 19:44 WIB
Arbani Yasiz, pemeran baru tokoh Dilan pada film Ancika 1995
Arbani Yasiz, pemeran baru tokoh Dilan pada film Ancika 1995 /Instagram @arbaniyasiz

BERITASUKOHARJO.com - Para penggemar film Dilan banyak yang merasa kecewa karena peran Dilan diganti pada Film Ancika 1995.

Awalnya, peran Dilan di rangkaian film yang merupakan trilogi kisah Dilan karya Pidi Baiq adalah Iqbaal Ramadhan, tapi pada film terbarunya tokoh Dilan diperankan oleh Arbani Yazis.

Dihimpun dari berbagai sumber oleh BeritaSukoharjo.com, tokoh Dilan dalam film ini diganti karena Iqbal Ramadhan sudah tidak mau memainkan karakter Dilan lagi.

Baca Juga: Bongkar Resep Rahasia Kue Tape Gulung ala Toko Ternama, Pantes yang Jual Ini pada Kaya Mendadak, Seenak Itu!

Rasa kecewa penggemar film Dilan ini menjadi trending twitter hingga mencapai 16 ribu tweet. Secara umum mereka mengatakan peran Dilan itu sudah melekat pada diri Iqbaal, sedangkan Arbani Yasiz identik dengan tokoh Roman dalam sinetron Roman Picisan.

Selain itu ada yang menulis, rumah produksi yang memproduksi film Dilan ini berubah. Awalnya tiga film yang diadaptasi dari novel karya Pidi Baiq ini digarap oleh rumah produksi Max Picture, maka untuk film Ancika 1995 ini akan digarap oleh Enam Sembilan Production dan The Panas Dalam Picture.

Akibatnya, seluruh pemain diganti, mulai tokoh utamanya dan tokoh pendukung lainnya, seperti Yadit, Bono, dan Bagas.

Baca Juga: CATAT! Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2023 Wilayah Sumbawa dan Sekitarnya untuk Hari Ini 4 – 21 April 2023

Novel Ancika: Dia yang bersamaku Tahun 1995 merupakan novel keempat dari series Dilan karangan Pidi Baiq.

Halaman:

Editor: Nurul Ripna Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x