Inilah Peringkat Reputasi Girl Group untuk Bulan Agustus 2022 yang Baru Dirilis, Salah Satunya Ada BLACKPINK

- 16 Agustus 2022, 15:17 WIB
daftar peringkat reputasi girl group Agustus 2022, salah satunya ada  BLACKPINK
daftar peringkat reputasi girl group Agustus 2022, salah satunya ada BLACKPINK /Soompi

BERITASUKOHARJO.com – Akhirnya peringkat reputasi girl group untuk bulan Agustus resmi diumumkan oleh Institut Penelitian Bisnis Korea.

Peringkat reputasi yang telah diumumkan ini merupakan hasil dari analisis yang menggunakan data besar yang dikumpulkan sejak 14 Juli sampai 14 Agustus 2022.

Analisis tersebut meliputi partisipasi konsumen, interaksi, liputan media, dan indeks komunitas dari beberapa girl group tersebut.

Hasilnya, untuk peringkat teratas alias pertama ditempati oleh BLACKPINK, grup yang mempunyai empat anggota ini berhasil meraih indeks reputasi sebesar 6.372.130.

BLACKPINK ternyata mengalami peningkatan peringkat di bulan Agustus ini sebesar 103,34 persen sejak bulan Juli.

Baca Juga: Ternyata Tahu dan Ayam Jika Digabung Bisa Jadi Cemilan Renyah dan Enak, Simak Resep Tahu Walik Ayam Ini!

Adapun frasa peringkat tinggi terkait kata kunci BLACKPINK adalah “tur dunia”, “YouTube”, dan “penggoda”, sementara untuk istilah terkait dengan peringkat tertinggi adalah “mengungkapkan”, “melakukan comeback”, dan “rilis”.

Untuk persentase dari analisis positif-negatif, BLACKPINK meraih skor sebesar 85,08 persen untuk reaksi positif.

Posisi kedua ditempati oleh grup senior yaitu Girls’ Generation, grup asuhan SM Entertainment ini meraih indeks reputasi sebesar 4.693.611.

Pada bulan Agustus ini Girls’ Generation juga mengalami peningkatan peringkat dari bulan Juli lalu sebesar 84,01 persen.

Sebagai informasi, Girls’ Generation ini tengah melakukan comeback setelah lima tahun lamanya mereka hiatus. Pada bulan Agustus ini mereka merayakan hari jadi ke-15 tahun sekaligus merilis album baru.

Baca Juga: Masak Nasi Sisa Semalam dengan Menu Enak ala Jepang Ini! Resep Yakemeshi, Nasi Goreng Bumbu Mayonnaise

Selanjutnya di peringkat ketiga diraih oleh TWICE, dengan skor indeks reputasi sebesar 3.355.608, juga grup ini mengalami peningkatan peringkat sebesar 23,83 persen sejak bulan Juli.

Untuk peringkat keempat ditempati oleh grup IVE, kemudian di peringkat kelima ditempati oleh Red Velvet.

Untuk mengetahui daftar girl group mana saja yang masuk dalam peringkat reputasi bulan Agustus ini, simaklah daftar berikuti ini yang telah dilansir BeritaSukoharjo.com dari laman Soompi.

  1. BLACKPINK
  2. Girls’ Generation
  3. TWICE
  4. IVE
  5. Red Velvet
  6. (G)I-DLE
  7. aespa
  8. Oh My Girl
  9. fromis_9
  10. WJSN
  11. Apink
  12. NewJeans
  13. MAMAMOO
  14. LE SSERAFIM
  15. STAYC
  16. LOONA
  17. LABOUM
  18. APRIL
  19. Brave Girls
  20. ITZY
  21. Girl’s Day
  22. MOMOLAND
  23. NMIXX
  24. Dreamcatcher
  25. Kep1er
  26. Weeekly
  27. Weki Meki
  28. f(x)
  29. PURPLE KISS
  30. ALICE

Itulah daftar nama girl group K-Pop yang masuk ke dalam peringkat 30 besar reputasi untuk bulan Agustus 2022.

Apakah ada salah satu atau lebih grup favoritmu? ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x