Artis Senior Rima Melati Meninggal Dunia, Simak Profilnya Berikut Ini

- 23 Juni 2022, 21:27 WIB
Aktris Senior Rima Melati Meninggal Dunia Hari Ini.
Aktris Senior Rima Melati Meninggal Dunia Hari Ini. /Instagram @festivalfilmid./

Nama asli dari Rima Melati adalah Marjolien Tambajong, ia lahir di Tondano Sulawesi Utara, 12 Agustus 1939.

Rima Melati terkenal sebagai seorang aktris sekaligus penyanyi, hingga di hari tuanya karir Rima masih lah eksis, masih sering muncul di layar kaca.

Rima Melati merupakan anak dari desainer terkenal, Non Kawilarang. Rima adalah penyanyi berkebangsaan Indonesia yang memiliki darah keturunan Belanda dan Minahasa.

Rima menikah dengan Frans Tumbuan yang telah dulu meninggal dunia pada 23 Maret 2015 dikaruniai dengan tujuh orang anak.

Semasa muda, Rima Melati tergabung dalam grup penyanyi wanita yang bernama Babydoll, saat itu menjadi salah satu grup penyanyi terkenal di tahun 1960-an.

Baca Juga: Naira Ashraf, Mahasiswi Cantik di Mesir yang Tewas Ditikam Pasca Tolak Lamaran Seorang Pria

Prestasi Rima Melati di dunia hiburan patut diancungi jempol, pasalnya Rima menyabet banyak penghargaan dari Festival Film Indonesia maupun Asia-Pasific Film Festival.

Beberapa film yang pernah diperankan oleh Rima Melati yaitu Sepatu Roda, Kasih Tak Sampai, Sjumandjaja Lewat Tengah Malam, Laki-Laki Tak Bernama, Kupu-Kupu Putih, Arini I dan Arini II, Intan Berduri.

Beberapa sinetron yang pernah diperankan oleh Rima Melati yaitu Wulan, Mentari di Balik Awan, Cinta Tak Pernah Salah, Buku Harian Nayla.

Berikut beberapa lagu yang dinyanyikan oleh Rima Melati yaitu Rangkaian Melati, Terkenang-kenang, Renungan, Pengembara, dan Oh Minahasa.

Halaman:

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube Miftah's TV Instagram @marisa_tumbuan Perfilman Perpusnas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah