Lirik Lagu dan Chord Gitar Sang Guru - Panji Sakti, Menikmati Teduhnya Jiwa Sang Guru

- 18 Juni 2022, 09:07 WIB
lirik lagu dan chord gitar musikalisasi puisi Sang Guru oleh Panji Sakti
lirik lagu dan chord gitar musikalisasi puisi Sang Guru oleh Panji Sakti /tangkapan layar youtube.com/Panji Sakti/youtube.com/Panji Sakti

BERITASUKOHARJO.com - Panji Sakti adalah seorang penulis lirik lagu dan pencipta lagu kelahiran Bandung, 13 Januari 1976.

Lirik dan syair dalam lagu-lagu Panji Sakti didominasi tentang dunia sufistik, yang menyangkut tentang cinta hamba kepada Tuhannya.

Puisi "Sang Guru" menjadi puisi islami pertama yang dimusikalisasi oleh Panji Sakti pada di 2016.

Lagu "Sang Guru" yang diadaptasi dari puisi karya Puji Jagad tersebut khusus ia persembahkan untuk Sang Guru.

Baca Juga: Lirik Sholawat dan Arti Muhammad Nabina - Ayisha Abdul Basith, dari Mekkah Cahaya Kekasihku Menerangi Madinah

Berikut ini adalah bait puisi Puji Jagad yang dimusikalisasi oleh Panji Sakti.

Bolehkah aku berteduh
Di bawah pohon jiwamu
Menikmati semilir hakikat
Di bawah rindangnya zikir
Menikmati buah-buahmu
Yang segar ranum dan memabukkan

Bolehkah aku menetap
Di balik pejaman matamu
Menikmati dinginnya mata airmu
Yang tak pernah berhenti jatuh
Kubawa pulang dan kusimpan
Di kemaraunya mataku

Bolehkah aku berteduh
Di bawah pohon jiwamu
Menikmati semilir hakikat
Di bawah rindangnya zikir
Menikmati buah-buahmu
Yang segar ranum dan memabukkan

Halaman:

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: YouTube Panji Sakti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah