5 Aktor Tampan yang Kembali Bermain Drama Korea di Bulan Mei 2022, Ada Hwang In Yeop

- 10 Mei 2022, 19:51 WIB
Drama Korea yang diperankan oleh aktor Hwang In Yeop tayang di bulan Mei 2022 ini
Drama Korea yang diperankan oleh aktor Hwang In Yeop tayang di bulan Mei 2022 ini /Tangkap layar Instagram.com/@hi_high_hiy

BERITASUKOHARJO.com – Drama Korea selalu menajadi hal yang sangat dinanti-nantikan oleh para penggemar.

Bulan Mei 2022 ini terdapat beberapa aktor tampan yang kembali dengan drama baru mereka, ada Kim Young Dae hingga Hwang In Yeop yang siap menghibur Anda lewat drama yang tayang di bulan ini.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari laman Kdrama Stars, inilah daftar aktor tampan yang kembali dengan drama terbaru mereka di bulan Mei 2022.

Baca Juga: 5 Kelebihan yang Dimiliki Introvert, Salah Satunya Pandai Menganalisis

  1.     Kim Young Dae – “Shooting Stars”

Kim Young Dae.
Kim Young Dae. Tangkap layar youtube GW Entertainment

Dalam drama ini ia memerankan peran utama sebagai Gong Tae Sung yang diam-diam jatuh cinta dengan Oh Han Byul, seorang pimpinan agensi artis yang diperankan oleh artis cantik Lee Sung Kyung.

Keduanya tampak serasi dalam memainkan peran tersebut. Drama ini tayang di tvN setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 10.40 malam KST.

  1.     Hwang In Yeop – “The Sound of Magic”

Hwang In Yeop pemeran Na Il Deung dalam serial Netflix 'The Sound of Magic'.
Hwang In Yeop pemeran Na Il Deung dalam serial Netflix 'The Sound of Magic'. Tangkap layar Instagram/ @thesoundofmagic.kr

Setelah menunggu selama lebih dari satu tahun, akhirnya Hwang In Yeop kembali bermain drama. Kali ini ia bermain dalam drama “The Sound of Magic”.

Dalam "The Sound of Magic," Hwang In Yeop berubah menjadi siswa yang rajin, tampan, dan teladan bernama Na Il Deung. Drama ini tayang sejak tanggal 6 Mei 2022.

Baca Juga: Lirik Lagu Elegi Esok Pagi – Ebiet G. Ade, Tersirat Makna Mendalam dan Indah

  1.     Chae Jong Hyeop – “Love All Play”

Chae Jong Hyeop, Pemeran Park Tae Joon di Drama Korea Love All Play
Chae Jong Hyeop, Pemeran Park Tae Joon di Drama Korea Love All Play

Chae Jong Hyeop mendapatkan peran utama di dalam drama “Love All Play” bersama Park Ju Hyun.

Dia memainkan karakter Park Tae Joon, seorang pemain bulu tangkis, dan memandang olahraga sebagai tidak ada yang istimewa selain pekerjaan.

Chae Jong Hyeop memamerkan lebih banyak pesona dan sosoknya yang bugar sebagai atlet kompetitif dalam drama tersebut.

Baca Juga: Heboh Refal Hady Masuk Nominasi Pria Tertampan di Dunia 2022 Versi TC Candler

  1.     Ji Chang Wook – “The Sound of Magic”

Ji Chang Wook dalam drama The Sound of Magic
Ji Chang Wook dalam drama The Sound of Magic Instagram.com/@netflixkr

Ji Chang Wook beradu akting dengan Hwang In Yeop di dalam drama ini. Ia menjadi seorang pesulap yang akan membantu orang lain percaya pada sihir lagi.

Drama ini merupakan comebacknya setelah beberapa waktu lalu ia disibukkan dengan jadwal yang padat.

  1.     Sung Hoon – “Woory the Virgin”

Sung Hoon Berperan Sebagai Raphael dalam Woori the Virgin
Sung Hoon Berperan Sebagai Raphael dalam Woori the Virgin Instagram.com/@sunghoon1983

Aktor tampan ini berperan sebagai pria protagonis bernama Raphael yang merupakan CEO tampan dari sebuah perusahaan kosmetik dan yang secara tidak sengaja menjadi ayah dari anak Oh Woo Ri.

Baca Juga: Queen of OST, Taeyeon Akhirnya Kembali dengan Merilis Lagu By My Side untuk OST Our Blues

Itulah lima aktor yang kembali menghiasi layar kaca dalam drama terbaru di bulan Mei 2022. Siapakah aktor yang paling Anda ingin lihat dramanya? ***

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: Kdramastars


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah